Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

Review LinkAja | Kelebihan Kekurangan

Daftar Isi

Review LinkAja | Kelebihan Kekurangan

Tertarik ingin pakai LinkAja ? Baca ulasan ini.

Kami mengulas pengalaman menggunakan aplikasi LinkAja dan menuliskan hasil pengalaman tersebut dalam ulasan soal kelebihan kekurangan LinkAja di artikel ini.

Hasil review kami menunjukkan bahwa keunggulan LinkAja adalah menawarkan banyak sekali fitur, seperti pembayaran, transaksi, QR Payment, keuangan investasi, pinjaman, dan juga adanya LinkAja Syariah yang merupakan layanan pertama uang elektronik Syariah di Indonesia. 

Namun kekurangan LinkAja adalah dalam hal teknis penggunaan aplikasi serta fitur pinjaman yang masih terbatas.

Apa itu LinkAja

Apa itu LinkAja

LinkAja adalah uang elektronik berbasis aplikasi yang menyediakan berbagai layanan keuangan, yang merupakan produk andalan dari PT Fintek Karya Nusantara (Finarya) yang telah terdaftar di Bank Indonesia, dan dibentuk dari semangat sinergi nasional 10 Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan satu perusahaan teknologi swasta.

Dikeluarkan oleh Telkomsel pada 2019 lalu, Aplikasi LinkAja telah diunduh oleh lebih dari sepuluh juta orang di Google Play!  

LinkAja Apakah Aman, Izin Resmi OJK

LinkAja aman karena punya izin resmi dari OJK dan Bank Indonesia sebagai aplikasi pembayaran dan fintech.

Keunggulan dan Kekurangan LinkAja

Keunggulan LinkAjaKekurangan LinkAja
Fitur yang Lengkap. Fitur keuangan mulai dari investasi, asuransi sampai pinjaman.Fiturnya yang bernama "Merchant Sekitarmu", tidak dapat difungsikan. 
Layanan LinkAja Syariah Adopsi LinkAja mulai menurun, kalah dibandingkan aplikasi lainnya
Banyak Promo Menarik!  Pilihan pinjaman di LinkAja masih sedikit dan tawaran kreditnya terbatas sekali. 
Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM. Ada banyak data dari ponsel kita yang diambil dan diolah perusahaan.
Layanan Kirim Saldo ke Bank Himbara.  

Keunggulan LinkAja

Fitur yang Lengkap. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, berbagai fitur yang disediakan oleh LinkAja sangat memudahkan penggunanya untuk melakukan banyak hal. Cukup dengan satu aplikasi, pengguna sudah bisa melakukan banyak pembayaran dan pemesanan.

Tidak hanya fitur standar seperti pembayaran, tetapi juga fitur keuangan mulai dari investasi, asuransi sampai pinjaman.

Banyak Promo Menarik!  

Contohnya, ketika melakukan suatu pembayaran menggunakan LinkAja, maka kamu bisa mendapatkan potongan harga, saldo gratis, hingga cashback sebesar 20-50%!  

Ada banyak sekali promo yang tersedia setiap harinya dari berbagai merchant! Promo-promo ini sangat bisa kamu manfaatkan!

Banyak Promo di Aplikasi LinkAja

Layanan LinkAja Syariah. Layanan syariah LinkAja merupakan layanan transaksi elektronik yang berdasar pada prinsip-prinsip syariah. Berikut adalah poin penting dari layanan syariah yang disediakan oleh LinkAja.

  • Layanan ini sudah tersertifikasi secara syariah oleh  DSN MUI dan berdasar pada persetujuan dari Bank Indonesia.
  • Semua saldo yang kamu miliki di aplikasi LinkAja, terhimpun di dalam Bank Syariah yang berelasi dengan Bank Buku 4 (Bank dengan modal inti lebih dari 30 triliun rupiah).
  • Semua transaksi dan promo yang tersedia, disesuaikan dengan prinsip syariah.
  • Investasi, pinjaman, dan paylater  yang disesuaikan dengan prinsip syariah.
  • Tersedia layanan membayar zakat dan wakaf menggunakan layanan LinkAja syariah

Selain poin-poin di atas, bahkan LinkAja saat ini sedang mengembangkan fitur pembayaran tabungan DP haji dan Umrah dalam layanan syariah LinkAja. 

Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM. Keunggulan ini memberimu kemudahan mengambil uang tanpa Kartu ATM di ATM dan minimarket. 

Kamu bisa mencairkan uang saldo LinkAja kamu di ATM terdekat dengan jumlah Rp100.000 hingga Rp1.200.000. Sedangkan untuk penarikan uang di minimarket, kamu bisa mengambil uang mulai dengan jumlah Rp50.000 hingga Rp1.000.000. 

Layanan Kirim Saldo ke Bank Himbara. LinkAja menyediakan layanan mengirim uang dari saldo LinkAja ke Rekening Bank BCA dan Bank Himbara, yaitu Bank Mandiri, BTN, BNI, dan BRI. 

Pengiriman uang ini dikenakan biaya administrasi sebesar Rp1.000 hingga Rp2.500 bergantung pada Bank yang dipilih, serta biaya sebesar Rp6.500 jika pengiriman saldo dilakukan melalui bank lainnya dan menggunakan ATM Bersama. 

Pelayanan ini tentu tetap memberi kemudahan dengan mengirim uang tanpa perlu pergi ke bank atau ATM. Jika kamu tidak memiliki rekening bank, layanan ini memungkinkanmu untuk mengirim uang ke rekening bank. 

Kelemahan LinkAja

Di antara keunggulan-keunggulan yang disediakan oleh LinkAja, terdapat beberapa kekurangan, seperti permasalahan teknis aplikasi. 

Meski sudah bekerja sama dengan ratusan ribu merchant dan 1,1 juta UMKM, masih banyak merchant dan UMKM yang belum terhubung dengan LinkAja. 

Fiturnya yang bernama "Merchant Sekitarmu", tidak dapat difungsikan. 

Padahal, jaringan internet berfungsi dengan baik dan pendeteksi  lokasi sudah dala status menyala. 

Hal ini sangat disayangkan, mengingat LinkAja menyediakan begitu banyak manfaat. Jika fitur tersebut berfungsi dengan baik, pengguna bisa dengan mudah memantau merchant mana saja di sekitar yang bisa melakukan pembayaran menggunakan LinkAja.

Kelemahan LinkAja

Pilihan pinjaman di LinkAja masih sedikit dan tawaran kreditnya terbatas sekali. 

Selain itu, karena proses pinjaman dilakukan oleh pihak lain, prosesnya menjadi lama dan cukup rumit. Tidak bisa langsung approval layaknya fintech.

Di beberapa kompetitor LinkAja, pinjaman bisa diberikan dengan cepat dan mudah. Kompetitor ini menggunakan data transaksi untuk menilai kualitas dan kemampuan pembayaran seseorang dalam mengambil kredit. Sehingga proses menjadi lebih gampang.

Privasi data menjadi hal yang juga perlu dicermati dengan baik untuk semua dari kita yang menggunakan aplikasi. Ada banyak data dari ponsel kita yang diambil dan diolah perusahaan.

Berikut ini penjelasan dalam Kebijakan Privasi LinkAja soal data pribadi yang diambil dari ponsel HP.

Privasi Data Pribadi

Tags

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Komentar (0 Komentar)

Tulis Komentar - Balasan untuk Tito Shadam

Email Anda tidak akan di publish

Batalkan Membalas

Captcha Wajib Diisi

Artikel Terkait