Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

Jenis Tabungan Bank DKI dan Suku Bunga

Daftar Isi

Jenis Tabungan Bank DKI dan Suku Bunga

Bank DKI menawarkan berbagai jenis tabungan dengan fitur dan manfaat yang berbeda - beda. Bunga tabungan juga berbeda-beda tergantung jenisnya.

Kita akan mengulas jenis tabungan dan bunga di Bank DKI yang terbaru. Nasabah bisa melihat fitur dan keunggulan setiap tabungan.

Ringkasan Bunga Tabungan Bank DKI

Ringkasan suku bunga berdasarkan simpanan adalah:

Jenis TabunganSuku Bunga (Per Annum)
Tabungan Simpeda Monas0,00% - 1,65%
Tabungan Digital Simpeda - Monas0,00% - 1,65%
Tabungan Monas Rencana3,25%
Tabungan Monas Pelajar0,00% - 2,00%
Tabungan Simpel0,00%
Deposito0,75% - 4,50%
Tabungan Monas Valas0,00% - 0,25%

1. Tabungan Simpeda Monas

Tabungan Simpeda Monas merupakan produk simplifikasi antara produk flagship BPD dengan Bank DKI yang diselenggarakan dalam mata uang rupiah dan nasabah berkesempatan mendapatkan hadiah undian Panen Rejeki BPD dan program lainnya dari Bank DKI.

Fitur Tabungan Simpeda Monas

  • Setoran Awal Rp 50.000,-
  • Saldo Minimum Rp 25.000,-
  • Setoran Selanjutnya Rp 10.000,-
  • Biaya administrasi Rp 0,-

Suku bunga Tabungan Simpeda Monas

SaldoTiering Bunga
? 1 juta0,00%
> 1 juta – 10 juta0,25%
> 10 juta – 50 juta0,50%
> 50 juta - 500 juta0,50%
> 500 juta – 1 milyar1,00%
> 1 milyar1,65%

Manfaat Tabungan Simpeda Monas

  • Buku tabungan (Buku Simpeda/Monas.
  • Kartu ATM GPN.
  • JakOne Mobile.
  • E-Statement.
  • Bunga Tabungan sesuai tiering.

2. Tabungan Digital Simpeda - Monas

Produk simplifikasi antara produk flagship BPD dengan Bank DKI yang diselenggarakan dalam mata uang rupiah dan nasabah berkesempatan mendapatkan hadiah undian Panen Rejeki BPD dan program lainnya dari Bank DKI dan diberi kemudahan pembukaan hanya melalui aplikasi e-KYC tanpa perlu datang ke Kantor Cabang.

Fitur Tabungan Digital Simpeda - Monas

  • Setoran Awal Rp 0,-
  • Saldo Minimum Rp 5.000,-
  • Setoran Selanjutnya Rp 10.000,-
  • Biaya administrasi Rp 10.000,-

Suku Bunga Tabungan Digital Simpeda - Monas

SaldoTiering Bunga
? 1 juta0,00%
> 1 juta – 10 juta0,25%
> 10 juta – 50 juta0,50%
> 50 juta - 500 juta0,50%
> 500 juta – 1 milyar1,00%
> 1 milyar1,65%

Manfaat Tabungan Digital Simpeda - Monas

  • Kartu ATM Virtual.
  • JakOne Mobile.
  • E-Statement.
  • Bunga Tabungan sesuai tiering.

3. Tabungan Monas Rencana

Tabungan Monas Rencana adalah Tabungan dengan fitur autodebet untuk membantu nasabah menabung secara disiplin secara bulanan dengan nominal dan tanggal fleksibel yang ditentukan oleh nasabah.

Fitur Tabungan Monas Rencana

  • Setoran Awal Melalui autodebet pada bulan pertama dimulainya sistem autodebet
  • Saldo Minimum Rp 0,-
  • Setoran Selanjutnya Rp 100.000,-
  • Biaya administrasi Rp 0,-
  • Suku bunga 3,25%

Manfaat Tabungan Monas Rencana

Dapat dikaitkan fitur autodebet pembayaran Pajak (Pajak Bumi dan Bangunan) untuk WP (Wajib Pajak) wilayah DKI Jakarta

4. Tabungan Monas Pelajar

Tabungan Monas adalah Tabungan Monas yang diperuntukan bagi pelajar mulai jenjang SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA dan Mahasiswa atau sederajat dan dapat atas nama yang bersangkutan.

Fitur Tabungan Monas Pelajar

  • Setoran Awal Rp 20.000,-
  • Saldo Minimum Rp 5.000,-
  • Biaya administrasi Rp 0,-

Suku bunga Tabungan Monas Pelajar

SaldoTiering Bunga
? 1 juta0,00%
> 1 juta – 10 juta0,50%
> 10 juta – 50 juta0,75%
> 50 juta - 500 juta1,00%
> 500 juta – 1 milyar1,75%
> 1 milyar2,00%

Manfaat Tabungan Monas Pelajar

  • Buku tabungan (Monas)
  • Kartu ATM GPN
  • JakOne Mobile
  • E-Statement
  • Nama rekening dan CIF adalah nama pelajar

5. Tabungan Simpel

Tabungan SimPel adalah Tabungan untuk siswa yang diterbitkan oleh Bank, dengan persyaratan mudah dan sederhana serta fitur yang menarik untuk mendorong budaya menabung sejak dini dalam rangka peningkatan literasi dan inklusi keuangan.

Fitur Tabungan Simpel

  • Setoran Awal Rp 5.000,-
  • Saldo Minimum Rp 5.000,-
  • Biaya administrasi Rp 0,-
  • Suku bunga 0%

Manfaat Tabungan Simpel

  • Buku tabungan (Monas)
  • Kartu ATM GPN
  • JakOne Mobile
  • E-Statement
  • Nama rekening dan CIF adalah nama pelajar

6. Deposito

Deposito Bank DKI memberikan keamanan dalam berinvestasi dengan tingkat suku bunga yang sangat menarik, sehingga potensi pertumbuhan deposito anda menjadi maksimal dengan hasil yang menguntungkan.

Fitur Deposito

Jangka WaktuSuku Bunga RupiahSuku Bunga DollarSuku Bunga (Pembukaan via JakOne Mobile)
1 Bulan2.50% p.a0.75% p.a3,25%
3 Bulan3.50% p.a0.75% p.a3,75%
6 Bulan3.25% p.a0.75% p.a4,00%
12 Bulan3.25% p.a0.75% p.a4,25%
24 Bulan3.50% p.a 4,50%

Manfaat Deposito

  • Tingkat suku bunga yang menarik
  • Perpanjangan jangka waktu secara otomatis (ARO)
  • Deposito dapat dijadikan jaminan kredit
  • Jangka waktu fleksibel (1, 3, 6, 12 dan 24 bulan)
  • Dapat dicairkan sebelum jatuh tempo*
  • Bilyet Deposito
  • ARO (Automatic roll over) : perpanjangan otomatis
  • Add Back : penambahan bunga deposito pada pokok deposito
  • Bunga cair pada rekening
  • Bunga Deposito Rupiah sesuai jangka waktu sesuai dengan counter rate*

7. Tabungan Monas Valas

Tabungan Valas adalah produk simpanan dalam bentuk tabungan yang diperuntukan untuk nasabah perorangan yang diselenggarakan dalam mata uang asing (USD) dengan penamaan Tabungan Monas Valas.

Fitur Tabungan Monas Valas

  • Setoran Awal USD 100
  • Setoran Minimum USD 50
  • Saldo Minimum USD 50
  • Biaya administrasi USD 0,5

Suku bunga Tabungan Monas Valas

SaldoTiering Bunga
<USD 1000,00%
USD 100 – USD 10.0000,10%
>USD 10.0000,25%

Manfaat Tabungan Monas Valas

  • Tidak dikenakan biaya konversi dari IDR ke USD atau USD ke IDR.
  • Tidak ada limit untuk penarikan cash USD.
  • Bunga Tabungan sesuai tiering.

Tags

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Komentar (0 Komentar)

Tulis Komentar - Balasan untuk Tito Shadam

Email Anda tidak akan di publish

Batalkan Membalas

Captcha Wajib Diisi

Artikel Terkait