Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

Pengalaman Cara Membuat Buka Rekening BSI Online

Daftar Isi

Pengalaman Cara Membuat Rekening BSI Online

Buka rekening tabungan secara online, tanpa perlu ke kantor cabang, sekarang bisa dilakukan di Bank BSI - Bank Syariah Indonesia.

Ikuti pengalaman kami membuka rekening tabungan secara online di bank syariah terbesar di Indonesia ini.

Bagaimana caranya, syarat dan ketentuan, serta kelebihan dan kekurangan membuka tabungan online.

Pilihan Rekening Online di BSI

Salah satu tabungan yang bisa dibuka secara online di BSI adalah Tabungan Easy Wadiah yang dalam mata uang rupiah berdasarkan prinsip Wadiah Yad Dhamanah yang penarikan dan setorannya dapat dilakukan setiap saat selama jam operasional kas di kantor bank atau melalui ATM.

Untuk setor tunai melalui ATM hanya dapat dilakukan melalui ATM BSI.  
Keunggulan tabungan ini adalah:

  • GRATIS biaya tarik tunai di seluruh ATM BSI & ATM Bank Mandiri.
  • BEBAS biaya transaksi di seluruh EDC Bank Mandiri, semua EDC Bank di Indonesia dan EDC berjaringan PRIMA
  • Kemudahan transaksi dengan Mobile Banking dan Net Banking.
  • Kartu ATM yang dapat digunakan di seluruh ATM BSI, Bank Mandiri, ATM Bersama, ATM Prima, ATM Link, dan ATM berlogo VISA.
  • Dapat dibuka melalui Pembukaan Rekening Online.

Cara Buka Rekening BSI Online

Cara Buka Rekening BSI Online Bank Syariah Indonesia

Untuk membuka rekening tabungan, kita harus mengikut sejumlah langkah, sebagai berikut:

1. Unduh Aplikasi BSI Online

Kita perlu mengunduh aplikasi BSI Online yang tersedia gratis di Google PlayStore.

2. Rekening Tabungan

Masuk ke dalam aplikasi BSI Online, kita perlu memilih jenis l tabungan yang ingin dibuka secara online.

Pilihan tabungan yang tersedia di BSI untuk dibuka online adalah:

  • Tabungan Easy Wadiah adalah Tabungan dalam mata uang rupiah berdasarkan prinsip Wadiah Yad Dhamanah yang penarikan dan setorannya dapat dilakukan setiap saat selama jam operasional kas di kantor bank atau melalui ATM. Untuk setor tunai melalui ATM hanya dapat dilakukan melalui ATM BSI.
  • Tabungan Haji Muda Indonesia adalah Tabungan dalam bentuk Rupiah atau USD untuk perencanaan ibadah haji dan umrah bagi anak(kurang dari 17 tahun)

3. Memilih Akad

Setelah memilih jenis tabungan, tahap selanjutnya adalah menentukan jenis akad yang akan digunakan dalam tabungan.

Akad merupakan komponen penting yang membedakan bank Syariah dengan bank konvensional.

4. Memilih Jenis Kartu Debit

Kita diminta untuk menentukan jenis kartu debit, yang terdiri dari:

  • BSI debit GPN Silver
  • BSI debit GPN Gold
  • BSI debit GPN Platinum

5. Isi Data Pribadi

Setelah memilih jenis tabungan dan kartu debit, tahap selanjutnya adalah mengisi data pribadi, yang antara lain soal:

  • Informasi kontak: email, no handphone
  • Alamat sesuai identitas
  • Jenis Kelamin
  • Pendidikan Terakhir
  • Agama
  • Pekerjaan: status dan jenis
  • Tujuan pembukaan rekening, sumber dana, perkiraan transaksi per bulan

6. Upload KTP dan Foto Selfie

Kita harus mengambil foto KTP dan melakukan selfie dengan memegang KTP.

Data hasil KTP harus dicek dan dipastikan sudah sesuai. Jangan sampai salah.

7. Verifikasi dengan Video Call atau Ke Cabang

BSI mewajibkan calon nasabah untuk melakukan verifikasi lewat video call atau datang ke kantor cabang.

8. Datang ke Cabang untuk Verifikasi

Dari pengalaman kami, verifikasi lewat video call sulit dan kerap gagal. Untuk itu kami memutuskan melakukan verifikasi dengan datang ke kantor cabang.

9, Rekening BSI Online Berhasil Dibuka

Setelah proses verifikasi di kantor cabang berhasil, rekening tabungan BSI sudah dibuka.

10. Lakukan Setoran Awal

Syarat untuk bisa menggunakan tabungan adalah setoran awal sebesar Rp 100 ribu.

Syarat dan Ketentuan

  • Unduh aplikasi BSI
  • Siapkan dokumen KTP
  • Isi data pribadi di aplikasi BSI Online secara lengkap
  • Verifikasi via video calll atau datang ke cabang
  • Setoran awal Rp 100 ribu

Kelebihan Buka Tabungan Online di BSI

Dari pengalaman mencoba, kami menilai kelebihan buka rekening di bank Syariah ini adalah:

a. Rekening Tabungan dengan Akad Syariah

Bisa buka rekening tabungan dengan akad yang sesuai ketentuan Syariah di Bank Syariah terbesar di Indonesia

b. Proses Mudah dan Syarat Mudah

Proses buka rekening cepat dengan syarat yang mudah. Cukup unduh aplikasi, siapkan KTP dan isi data.

c. Bisa Dilakukan Dimana Saja dan Kapan Saja

Karena prosesnya online, pembukaan rekening bisa dilakukan dari mana dan kapan saja. Tidak terkendala waktu dan tempat.

d. Cukup Modal KTP dan Foto Selfie

Untuk dokumen yang diperlukan, cukup KTP saja. Nanti perlu mengambil foto selfie sambil memegang KTP.

e. Tersedia Pilihan Beberapa Jenis Tabungan

BSI menyediakan beberapa pilihan tabungan yang bisa dibuka secara online.

Kekurangan Buka Tabungan Online di BSI

Meskipun banyak keunggulannya, kami juga mengalami beberapa kendala dalam pembukaan rekening yang menjadi kekurangan, yaitu:

a. Verifikasi Video Call Sulit

Kami selalu gagal untuk mencoba verifikasi lewat video call. Padahal cara verifikasi ini sangat membantu karena tidak harus datang ke cabang

b. Harus Datang ke Cabang

Akibat verifikasi video call yang gagal, kami harus pergi ke kantor cabang BSI untuk melakukan verifikasi dalam pembukaan rekening.

Prosesnya menjadi tidak 100% online. Ada proses kunjungan ke kantor cabang.

c. Saldo Setoran Minimum Rp 100 ribu

Saldo setoran awal di Bank BSI cukup besar, yaitu Rp 100 ribu. Jumlah setoran awal di BSI ini jauh lebih besar jika dibandingkan bank digital lainnya.

Baca juga - cara pinjam uang di bsi, kpr bsi, kta bsi, kur bsi, peminjaman uang di bsi, pengalaman kpr bsi, simulasi pinjaman bsi, cicil emas bsi

Tags

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Komentar (0 Komentar)

Tulis Komentar - Balasan untuk Tito Shadam

Email Anda tidak akan di publish

Batalkan Membalas

Captcha Wajib Diisi

Artikel Terkait