Daftar Isi
Kartu Kredit BCA bisa untuk tarik tunai dengan batasan limit 60%, bunga 1.75% per bulan, biaya admin dari jumlah uang yang ditarik.
Bagaimana cara melakukan tarik tunai kartu kredit BCA ? Ada sejumlah syarat, biaya serta kendala yang perlu diantisipasi ketika tarik tunai di kartu BCA.
Salah satu fitur utama di kartu kredit adalah tarik tunai. Dikenal sebagai Cash Advanced.
Kita akan melihat proses, syarat dan biaya dalam melakukan tarik tunai di BCA.
Tarik tunai kartu kredit dapat didefinisikan sebagai pencairan limit kartu kredit menjadi uang tunai melalui bantuan mesin ATM. Kartu kredit BCA merupakan salah satu jenis kartu berbasis kredit yang mendukung metode penarikan ini. Dengan demikian, kita ketahui bahwa kemampuan mengeluarkan uang tunai tidak hanya dapat kita peroleh melalui kartu debit BCA, namun juga kartu kredit BCA.
Penarikan uang tunai atau cashout melalui metode ini memungkinkan pemilik kartu kredit BCA untuk dapat mengoptimalkan fungsionalitas kartunya dengan praktis. Cukup dengan berbekal kartu kredit, Anda dapat bertransaksi sekaligus tidak perlu khawatir jika dihadapkan pada situasi yang mengharuskan ketersediaan uang tunai.
Selain tarik tunai, pengguna kartu kredit juga pasti sudah familiar dengan metode cashout lainnya, yaitu gesek tunai atau yang secara populer disingkat dengan gestun. Perbedaan tarik tunai dan gesek tunai terletak pada media yang digunakan untuk melakukan pencairan kredit menjadi uang fisik.
Tarik tunai adalah istilah yang digunakan apabila cashout dilakukan melalui mesin ATM. Sementara pada gesek tunai, penarikan uang fisik dilakukan melalui merchant yang menyediakan mesin gesek kartu kredit, sebagaimana mesin yang digunakan dalam transaksi via kartu kredit, seperti mesin Electronic Data Capture (EDC).
Untuk alasan keamanan serta menghindari penggunaan kartu kredit yang tidak tepat guna, cashout dengan kartu kredit lebih disarankan untuk dilakukan melalui metode tarik tunai melalui ATM.
Beberapa persyaratan mendasar yang penting untuk dipastikan sebelum melakukan tarik tunai kartu kredit BCA adalah sebagai berikut:
Tata cara tarik tunai kartu kredit BCA dilakukan melalui langkah-langkah di bawah ini:
Setelah memahami step by step untuk melakukan tarik tunai kartu kredit BCA, masih ada beberapa hal penting yang harus Anda pahami ketika melakukan cashout, terutama mengenai maksimal penarikan, biaya penarikan, dan bunga saat pelunasannya.
Adapun ketentuan yang harus diperhatikan ketika melakukan tarik tunai kartu kredit BCA antara lain:
Nominal penarikan maksimal adalah 20% dari total limit kartu.
Oleh karena itu, kalkulasi dan pastikan bahwa nominal uang yang sedang Anda butuhkan ketika melakukan tarik tunai kartu kredit BCA tidak melebihi 20% dari total limit kartu kredit BCA yang tersedia. Sementara itu, besaran minimum dalam penarikan kartu kredit BCA adalah Rp100.000,-.
Biaya tarik tunai kartu kredit BCA untuk kartu berjenis VISA dan MasterCard adalah sebesar 4% atau minimal Rp40.000,- dari total penarikan yang dilakukan.
Khusus kartu kredit berjenis BCA Card, biaya penarikan yang ditetapkan adalah sebesar 3% dari nominal penarikan.
Suku bunga sebesar 2% per bulan dari total penarikan. Besaran bunga yang ditetapkan tersebut sama dengan suku bunga yang berlaku pada cicilan kartu kredit BCA.
Denda keterlambatan pembayaran adalah sebesar 1% dari total tagihan. Pembayaran tagihan tarik tunai kartu kredit BCA tidak dapat dicicil.
Tidak ada ketentuan yang jelas soal berapa jumlah minimum yang nasabah bisa cash advance.
Jika Anda sudah melakukan prosedur penarikan sesuai tahapan di atas, namun mesin ATM tetap tidak mengeluarkan uang, hal tersebut dapat terjadi akibat beberapa faktor kendala.
Beberapa kendala gagal diprosesnya tarik tunai kartu kredit BCA antara lain:
Kartu kredit BCA dengan masing-masing jenisnya memiliki jumlah limit yang berbeda-beda. Kapasitas limit yang tidak mencukupi atau bahkan habis adalah salah satu faktor yang menyebabkan penarikan tunai kartu kredit BCA gagal untuk diproses.
Pemblokiran kartu kredit BCA dapat terjadi atas beberapa alasan, misalnya nasabah menunggak pembayaran tagihan melebihi batas waktu yang ditentukan. Salah memasukkan PIN kartu kredit BCA sebanyak tiga kali juga dapat berakibat pada pemblokiran sementara.
Pada setiap ATM terdapat logo jenis kartu, yang berlaku bagi kartu debit maupun kredit, untuk memudahkan pemilik kartu dalam mencocokkan kompatibilitas kartunya dengan mesin ATM. Contohnya apabila kartu kredit BCA Anda berjenis MasterCard, maka tarik tunai juga harus dilakukan pada ATM yang menampilkan logo MasterCard.
Merek kartu kredit BCA sendiri terdiri dari kartu kredit BCA Card, VISA, MasterCard, JCB, UnionPay, dan American Express.
Seperti yang kita ketahui, nominal yang didukung dalam penarikan tunai di ATM adalah sebesar Rp50.000,- dan kelipatannya atau Rp100.000,- dan kelipatannya. Oleh sebab itu, penarikan tunai kartu kredit BCA juga tidak dapat diproses apabila angka yang anda ketik tidak sesuai dengan ketentuan tersebut.
Meski merupakan mesin layanan otomatis, ATM masih memerlukan persediaan uang yang harus diisi manual secara berkala oleh petugas. Ada kalanya mesin ATM kehabisan persediaan uang sebelum petugas mengisinya, sehingga ATM tidak dapat memproses segala jenis instruksi penarikan tunai.
Sebagaimana mesin lainnya, ATM juga memerlukan pemeliharaan atas eror yang mungkin terjadi. Kendala seperti ini hanya dapat ditangani oleh teknisi yang berwenang. Sementara ATM sedang eror, segala jenis fasilitas layanan, termasuk tarik tunai kartu kredit BCA, tidak dapat diproses.
Tidak bisa nasabah mengubah tarik tunai menjadi cicilan di kartu kredit BCA.
Kemajuan transaksi saat ini mendorong pembentukan metode pembayaran yang mulai berubah, dari yang hanya berbasis tunai hingga hampir serba berbasis nontunai. Era ini membuat ketersediaan uang fisik tidak selalu menjadi keharusan bagi setiap orang.
Adanya layanan tarik tunai kartu kredit BCA sangat memudahkan keperluan uang tunai penggunanya, khususnya pada situasi yang mendesak dan tidak dapat diprediksi sebelumnya. Contohnya untuk keperluan pembelian barang atau jasa pada gerai yang tidak mendukung kartu kredit dan lain sebagainya.
Namun demikian, meskipun tarik tunai via kartu kredit BCA merupakan layanan cashout yang terbilang praktis, pada praktiknya, dalam memanfaatkan layanan tersebut tetap diperlukan pertimbangan-pertimbangan yang bijak.
Sebagai contoh, melihat sistem pembayaran tagihannya yang tidak dapat dicicil ditambah ketentuan biaya penarikan dan bunga yang cukup tinggi, sebaiknya fasilitas ini hanya digunakan sekali-sekali jika diperlukan atau hanya jika kondisi keuangan Anda mendukung.
Baca Juga - tarik tunai kartu kredit bri, Cara Tarik Tunai Kartu Kredit Bank Mega, Cara Menutup Kartu Kredit Mandiri Traveloka (Syarat Ketentuan), Cara Tarik Tunai Kartu Kredit BCA Indomaret | Batas Limit
Bandingkan kartu kredit dan temukan sesuai kebutuhan Anda!
Daftar Isi
Komentar (0 Komentar)