Bagaimana membayar kewajiban tagihan Pegadaian ? Ada banyak pilihan.
Sekarang pembayaran di Pegadaian bisa dilakukan lewat layanan online, seperti internet, m banking, m BCA, tokopedia, shopee.
Jadi, kemungkinan tidak bisa membayar tagihan Pegadaian karena kendala cara bayar, harusnya tidak terjadi lagi.
Berikut cara bayar Pegadaian di berbagai jenis layanan, yaitu:
1. Bayar di BRIMo BRI
Jika pengguna layanan Bank BRI, maka bisa melakukan pembayaran Cicilan Pegadaian menggunakan M Banking BRI.
Dengan menggunakan layanan dari Bank BRI yakni BRImo, cicilan pegadaian sudah bisa di bayarkan.
Langkah pembayaran adalah berikut ini:
- Buka aplikasi BRI Mobile.
- Silahkan Login dengan akun BRI mobile.
- Klik menu Pembayaran dan Pilih Pegadaian.
- Pilih jenis transaksi.
- Masukan nomor kredit yang terdapat di Surat Bukti Gadai.
- Masukkan jumlah tagihan.
- Klik OK, untuk Konfirmasi.
- Masukkan PIN BRImo.
- Klik Kirim
- Simpan bukti pembayaran,
- Selesai.
2. Bayar di BCA Mobile
Pembayaran tagihan Pegadaian dengan menggunakan BCA Mobile, adalah sebagai berikut:
- Buka aplikasi BCA Mobile.
- Login User ID dan Kode Akses.
- Klik menu m-Transfer.
- Pilih menu BCA Virtual Account.
- Masukkan kode Perpanjang Gadai: 22555 atau Tebus Gadai : 22111 + nomor kredit.
- Masukan nominal tagihan.
- Klik OK
- Masukkan PIN BCA.
- Terima notifikasi pembayaran
- Selesai
3. Bayar di Aplikasi Pegadaian Digital
Pegadaian Digital adalah aplikasi milik Pegadaian yang bisa digunakan untuk membayar tagihan.
Cara menggunakan aplikasi ini adalah:
- Download aplikasi Pegadaian Digital di Play Store
- Daftar atau login aplikasi Pegadaian Digital
- Pilih menu Pembayaran & Top Up
- Pilih Bayar Gadai
- Pilih Jenis Kredit
- Lalu ikuti proses pembayaran
- Selesai
4. Bayar di Livin’ by Mandiri Bank Mandiri
Pembayaran tagihan lewat Bank Mandiri dilakukan di aplikasi mobile banking Livin’ by Mandiri, yaitu:
- Download aplikasi Livin’ by Mandiri
- Pilih menu Bayar dan Buat Pembayaran Baru
- Ketuk Multipayment
- Pilih penyedia jasa Pegadaian dan jenis transaksi
- Masukan nomor kredit yang tertera pada Surat Bukti Gadai (SBG)
- Lanjutkan hingga Pembayaran
5. Bayar di Mobile Banking Bank BNI
Bayar tagihan Pegadaian di mobile banking BNI adalah sebagai berikut:
- Buka aplikasi Mobile Banking BNI
- Masuk pada menu Pembayaran lalu pilih Pegadaian
- Pilih menu Nama Produk (transaksi yang ingin dilakukan)
- Masukan nomor kredit yang tertera pada Surat Bukti Gadai (SBG)
- Ketuk Lanjut untuk masuk ke menu Pembayaran
- Selesai
6. Bayar di Tokopedia
Tokopedia menyediakan layanan pembayaran, yang salah satunya adalah untuk pembayaran Pegadaian, yaitu:
- Masuk menu utama Tokopedia
- Pilih menu Top Up & Tagihan
- Ketuk Angsuran Kredit
- Cari Pegadaian pada menu Penyedia Layanan
- Tentukan transaksi yang akan dilakukan
- Masukan nomor kredit yang tertera pada Surat Bukti Gadai (SBG)
- Tagihan akan otomatis tertera pada layar lalu pilih Bayar
7. Bayar di Shopee
Shopee menyediakan layanan pembayaran untuk tagihan Pegadaian, yaitu:
- Masuk menu utama Shopee
- Pilih menu Pulsa, Tagihan & Hiburan
- Ketuk Angsuran Kredit
- Pilih Pegadaian dan transaksi yang ingin dilakukan di menu Penyedia Pinjaman
- Masukan nomor kredit yang tertera pada Surat Bukti Gadai (SBG)
- Lakukan Pembayaran
- Selesai
8. Bayar di Aplikasi BukaLapak
Aplikasi Bukalapak menyediakan layanan pembayaran untuk tagihan Pegadaian, yaitu:
- Buka aplikasi BukaLapak
- Pilih menu Tagihan
- Kemudian pilih Angsuran Kredit
- Pilih menu penyedia jasa Pegadaian
- Tentukan jenis transaksi akan dilakukan
- Lanjut hingga pembayaran
9. Bayar di Link Aja
LinkAja menyediakan layanan pembayaran untuk tagihan Pegadaian, yaitu:
- Buka aplikasi Link Aja
- Pilih menu Lainnya, lalu pilih kategori Beli / Bayar Tagihan
- Pada menu Keuangan pilih Pegadaian
- Tentukan transaksi yang akan dilakukan
- Masukan nomor kredit pada bagian ID Pelanggan (Nomor Surat Bukti Gadai)
- Lanjutkan hingga Pembayaran
10. Bayar di GoTagihan
GoTagihan menyediakan layanan untuk pembayaran tagihan Pegadaian, yaitu:
- Buka aplikasi GoJek lalu pilih GoTagihan
- Pada bagian menu Pembayaran & Tagihan, pilih Pegadaian
- Tentukan transaksi yang akan dilakukan
- Masukan nomor kredit pada bagian ID Pelanggan (Nomor Surat Bukti Gadai)
- Lanjutkan hingga Pembayaran
Kesimpulan
Uraian diatas menunjukkan tahapan yang perlu kita ketahui saat hendak melakukan pembayaran angsuran di Pegadaian menggunakan Shopee, Tokopedia, BRIMo, BCA Mobile Banking dan lain - lainnya.
Komentar (0 Komentar)