Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

Review BNI Direct Internet (2024) Kelebihan Kekurangan, Apa Aman

Daftar Isi

BNI Direct Internet Aplikasi Mobile Banking Bisnis Perusahaan

Apa itu BNI Direct ? Kita ulas dan review kelebihan dan kekurangan BNI Direct

Kelebihan BNI Direct adalah informasi rekening lengkap, bayar pajak online, e-billing, transfer valas online, trade report dan virtual account manaagement, yang bermanfaat untuk akun bisnis. Sementara, kekurangan BNI Direct  tidak banyak yang fundamental, hanya Ttampilan situs BNI Direct di desktop terkesan kurang nyaman dilihat. Lebih enak melihat desain di aplikasi mobile.

BNI Direct adalah layanan internet dan aplikasi mobile banking bisnis untuk perusahaan dari Bank BNI. Pengalaman saya memakai BNI Direct versi baru untuk kepentingan perusahaan memberikan banyak insights yang berguna untuk mempermudah transaksi dan pengelolaan kas keuangan perusahaan. 

Paling tidak, saya catat beberapa fitur BNI Direct yang membantu bisnis dan perusahaan mengelola uang kas atau cash management system.

Di era sekarang, perusahaan membutuhkan layanan perbankan online yang mumpuni menghadapi persaingan bisnis yang ketat dan cepat.

Bank mengantisipasi dan sudah mengeluarkan layanan internet banking khusus untuk bisnis, yang berbeda dari individu karena tuntutan bisnis dan individu yang berbeda.

Tempat saya membuka rekening giro di Bank BNI dan karena itu mendapatkan fasilitas BNIDirect - layanan internet banking untuk bisnis dan perusahaan.

Pengalaman menggunakan BNIDirect untuk bisnis di (2023), saya bagi dalam tulisan ini.

Apa Itu BNI Direct

BNI Direct adalah aplikasi perbankan dari Bank BNI untuk perusahaan atau bisnis untuk Cash Management, yang bisa diakses menggunakan komputer maupun ponsel terhubung dengan internet, dan sekarang tersedia juga BNIDirect Mobile yang fleksibel dan mudah dipasang di setiap jenis ponsel.

Keunggulan penggunaan internet banking untuk perusahaan adalah akses perbankan yang tanpa batas - bisa 24 jam sehari 7 hari seminggu. Pebisnis t?d?k perlu tunggu nanti untuk melakukan transaksi atau tunggu kantor bank buka esok hari.

Alamat Login BNI Direct Internet Banking adalah https://bnidirect.bni.co.id

Apakah BNI Direct Aman, Terdaftar di OJK

BNI Direct aman karena bagian dari BNI yang telah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). 

Menurut Laporan Tahunan Bank BNI 2018, total frekuensi transaksi layanan manajemen kas melalui BNIDirect bertumbuh 15,0% mencapai 21,28 juta transaksi dengan nilai Rp1.605 triliun dan memberikan pendapatan berbasis fee untuk BNI tumbuh 11,7% menjadi sebesar Rp 521 miliar di akhir tahun 2018.

Cara Daftar Buka Akun di BNI Direct

Dalam Syarat dan Ketentuan Bank BNI, syarat pendaftaran BNIDirect adalah

  1. Memiliki rekening simpanan dan/ atau pinjaman pada Bank dan/ atau Bank Syariah
  2. Pemohon mengisi Aplikasi Penggunaan BNIDirect yang dapat diperoleh di kantor cabang Bank atau melalui Sales Advisor yang mengelola Nasabah dan melampirkan fotokopi dokumen Anggaran Dasar Perusahaan berikut perubahannya yang terakhir/Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP)/Izin Usaha, bukti identitas diri serta dokumen legalitas lainya seperti perjanjian, dan lain sebagainya.
  3. Pemohon menandatangani Aplikasi Penggunaan BNIDirect.
  4. Pemohon menyetujui dan menandatangani Pricing Proposal (bila ada).

Pengalaman saya pribadi dalam mendaftar BNI Direct.adalah langkah yang saya harus lakukan simple dan singkat, yaitu:

1. Buka Rekening Perusahaan 

Saya membuka rekening giro perusahaan di Bank BNI dengan mendaftar lewat Relationship Manager di cabang BNI.

Pembukaan rekening giro membutuhkan persyaratan legalitas perusahaan, seperti umumnya pembukaan rekening giro di bank.

Setelah rekening giro perusahaan dibuka, setoran awal sebesar Rp 1,000,000 perlu di setor ke rekening supaya rekeningnya aktif.

Setelah rekening giro aktif, saya baru bisa lanjut untuk membuka BNI Direct.

2. Daftar BNI Direct

Sewaktu melakukan pembukaan rekening giro, relationship manager BNI akan sekalian mendaftarkan fasilitas BNI Direct.

Sebelum BNI Direct aktif,  tim BNI datang ke kantor untuk menjelaskan segala sesuatu soal aplikasi cash management BNI Direct ini, terutama cara penggunaan, aspek keamanan dan call center yang bisa dihubungi setiap saat jika terjadi masalah.

3. Masuk ke BNI Direct

Informasi yang dibutuhkan untuk masuk ke  BNI Direct adalah: User ID; Password; User Name; Company dan Company Id, yang semua  info ini dikirimkan ke email pengguna.

Setelah pendaftaran sukses, saya menerima email yang berisi informasi  diatas melalui email yang didaftarkan kepada BNI, lalu diminta untuk sign-on ke sistem BNIDirect dengan mengakses alamat web(URL) BNIDirect yaitu https://bnidirect.bni.co.id

Cara Akses BNI Direct Login

Saya mengakses BNI Direct untuk pertama kali dengan langkah langkah berikut, yaitu:

  1. Akses ke aplikasi Web Browser
  2. Non-aktifkan pop-up blocker pada browser
  3. Akses ke aplikasi BNIDirect dengan alamat https://bnidirect.bni.co.id
  4. Masukkan Company ID, User ID, Password yang diperoleh dari email user.
  5. Pilih bahasa yang tersedia (Inggris atau Indonesia), lalu klik “Login” untuk melanjutkan menggunakan aplikasi BNIDirect.
  6. Saat pertama kali login akan muncul permintaan perubahan password. Masukkan kembali password lama dan masukkan password baru yang terdiri dari minimal 6 angka, maksimal 8 angka terdiri dari gabungan huruf dan angka (alphanumeric).
  7. Setelah password baru diisi, kemudian tekan OK. Layar akan kembali ke login awal, silahkan login kembali menggunakan password baru.

Yang kadang suka terlewatkan, yang menyebabkan BNIDirect tidak berhasil dibuka, adanya pop-up blocker di browser Anda, yang menghambat layar pop-up BNIDirect untuk dibuka.

Di  halaman awal (sebelum log-in), BNIDirect menyediakan panduan untuk cara menonaktifkan pop-up blocker tersebut.

Kelebihan BNI Direct Bisnis

Pengalaman menggunakan cash management BNIDirect ini terdapat fitur yang membantu operasional perusahaan, yang saya rangkum dalam fitur ini.

A. Informasi Rekening

Paling awal adalah saya bisa mengetahui Informasi Saldo, Mutasi Rekening, Mencetak Rekening Koran dan Pencetakan Nota Transaksi (Advice Printing) yang dapat saya akses melalui modul Informasi Rekening (Account Information).

Untuk pengecekan, BNI Direct menyediakan Menu Pending Tasks - Menu ini digunakan untuk mengakomodasi semua transaksi yang masih pending dan menunggu proses approval berdasarkan approval matrix. 

Dalam pending tasks, sistem akan menampilkan semua transaksi yang membutuhkan approval dari user yang sedang login.

B. Transfer Antar Rekening

Transfer melalui modul transfer Management, menyediakan fasilitas :

  • Transfer Antar Rekening BNI dalam mata uang rupiah ataupun dollar
  • Transfer Antar Bank Dalam Negeri (Domestic) dalam mata uang rupiah ataupun dollar
  • BNI Multi Transfer dan Payroll (Penggajian). Melakukan transfer secara sekaligus dari satu rekening BNI ke banyak rekening di BNI atau di bank lain untuk keperluan pembayaran gaji, supplier, dan vendor dalam valuta IDR atau dalam valuta asing.

Untuk  proses transfer di BNIDirect, ada dua proses, yaitu create and approver, yang dilakukan oleh dua orang yang berbeda untuk memastikan adanya dual-control.

Transaksi transfer harus di create terlebih dahulu oleh maaaker, setelah itu baru bisa disetujui oleh approver untuk transaksi transfer bisa di eksekusi.

Approver saat memberikan persetujuan perlu menggunakan token (BNI eSecure) yang disediakan oleh BNIDirect.

Untuk melakukan transaksi multi transfer ke banyak rekening melalui Mass Payment atau Payroll diperlukan sebuah file upload yang berisikan nominal transfer beserta masing-masing nomor rekening tujuan, yang mana file upload dalam format Ms Excel, sesuai dengan template yang sudah disediakan BNIDirect.

C. Bayar Pajak Online

Merupakan layanan pembayaran pajak secara online yang dilakukan oleh Wajib Pajak melalui BNIDirect. Menu ini juga dapat mencetak hasil pajak yang telah dibayarkan.

Fitur bayar pajak online di BNIDirect adalah:

  • Input SSP MPN G2
  • MPN G2 Upload
  • Tax Inquiry 
  • Report Wajib Pungut

Proses input SSP dalam BNIDirect ini adalah sama halnya dengan proses input SSP secara manual seperti yang biasa dilakukan apabila kita melakukan setoran pajak. Field-field yang terdapat dalam menu ini pun dibuat sama dengan isian formulir setoran SSP secara manual.

Sementara, fitur MPN G2 Upload digunakan untuk melakukan pembayaran pajak secara sekaligus, dimana sebelumnya terlebih dahulu menginput data SSP yang akan dibayarkan dalam format Ms Excel yang telah disediakan.

D. Pertamina Ordering & Payment Solutions (BNI Pops)

Fitur ini adalah BNI sebagai mitra usaha PT Pertamina menerima pemesanan dan pembayaran dari Pelanggan atas pembelian produk Pertamina, dengan menggunakan sistem Host to Host untuk  keamanan Pelanggan PERTAMINA dalam bertransaksi. 

Selain itu pelanggan PT Pertamina juga dapat memanfaatkan channel Internet (BNIDirect) sebagai alternatif lain atas utilisasi jaringan (Kantor Cabang) BNI dalam pembelian BBM (BBM Premium, Pertamax/Pertamax Plus, Solar, Avtur, Minyak Tanah) dan Non BBM (Jenis Oli & Produk Pertamina lainnya diluar Bahan Bakar Minyak).

Terdapat beberapa fitur penting dalam BNIDirect terkait pelanggan Pertamina, yaitu:

  • Cash & Carry, dimana Nasabah Pelanggan dapat melakukan simulasi pemesanan sebelum melakukan pemesanan dan pembayaran produk-produk PERTAMINA, baik BBM atau Non BBM.
  • Product Allocation adalah salah satu fitur dimana Nasabah Pelanggan dapat melihat detail dari pemesanan dan pembayaran yang telah dilakukan.
  • Resubmit adalah Nasabah Pelanggan dapat melakukan perubahan status Sales Order yang masih block menjadi open apabila transaksi yang dilakukan tidak sempurna yang disebabkan respon yang lama (time-out).

E. e-Biling

Bill Payment PLN

Pembayaran tagihan listrik (PLN) dapat dilakukan secara online melalui BNIDirect baik single maupun bulk.
Guna menghindari denda akibat gagal transaksi, disarankan untuk melakukan pembayaran tagihan PLN paling lambat 2(dua) hari sebelum tanggal jatuh tempo (H-2) setiap bulannya.

BILL PAYMENT – DPLK & Top Up TapCash

Melalui BNIDirect sudah dapat setoran DPLK dan Topup Tapcash baik melalui single maupun Bulk. Untuk memulai setoran DPLK dan/atau Top-up Tapcash (single) dapat dilakukan dari menu Bill Payment – sub menu Bill Payment

F. International Transfer

Disediakan fasilitas untuk melakukan transfer internasional secara online. Cukup masuk ke sub-menu International Transfer dalam Transfer Management.

G. Trade Report 

BNI Trade Online (BTO) adalah layanan digital yang dapat digunakan oleh nasabah BNI untuk menyampaikan permohonan transaksi trade secara online tanpa harus datang ke outlet/cabang BNI.

Fitur yang disediakan antara lain adalah:

  • Trade Transaction Report. Pada menu Information Management, kemudian pilih sub menu Trade Transaction Report. Selanjutnya akan muncul layar pencarian Trade Transaction Report
  • Trade Calendar. Pada menu Utilities, kemudian klik sub menu Trade Calendar. Selanjutnya akan muncul layar pencarian Trade Calendar
  • Issuance LC. Pada menu Import LC, kemudian klik sub menu Issuance LC. Selanjutnya akan muncul layar LC Information
  • Shipping Guarantee. Pada menu Import LC, kemudian klik sub menu Shipping Guarantee. Selanjutnya akan muncul layar pencarian Shipping Guarantee Detail
  • Returned. Pada menu Import LC, kemudian klik sub menu Returned. Selanjutnya akan muncul layar Returned LC Search
  • Import Bills. Pada menu Import LC, kemudian klik sub menu Import Bills. Selanjutnya akan muncul layar pencarian Import Bills

H. BNI Virtual Account Management

Bisa melakukan penambahan BNI Virtual Account.

BNI Virtual Account Kredit adalah rekening virtual yang dibuka untuk mendukung pengelolaan transaksi penerimaan (collection) Perusahaan/Institusi agar berjalan efektif dan efisien. BNI Virtual Account menawarkan kemudahan mengidentifikasi mitra/pelanggan yang melakukan pembayaran, pemantauan dan pelaporan yang akurat, serta kemudahan dan kecepatan proses rekonsiliasi.

Virtual Account dalam hal ini digunakan sebagai identifikasi pelanggan atau penyetor, dimana setiap setoran pada virtual account tersebut otomatis akan terbuku ke dalam rekening utama yang menjadi tujuan setoran.

Apa itu BNI Direct Mobile dan Kelebihannyaa

BNIDirect Mobile adalah aplikasi mobile (mobile-apps) yang didesain untuk smartphone (Android dan iOS) untuk mengakses BNIDirect (Internet Banking untuk Nasabah Non Perorangan), dan merupakan kanal baru berupa sebagai tambahan kanal BNIDirect yang ada saat ini(versi web). 

BNIDirect Mobile menunjang kegiatan para eksekutif perusahaan/instansi/institusi yang mempunyai mobilitas tinggi dalam menjalankan bisnis/aktivitasnya. 

Aktivitas transaksi yang terjadi di BNIDirect (versi web) dapat juga dipantau melalui BNIDirect Mobile, begitu pula sebaliknya. 

BNIDirect Mobile menawarkan kemudahan serta dilengkapi dengan penggunaan M-PIN (Mobile Personal Identification Number)dan SMS OTP (One Time Password)untuk setiap transaksi.

Berikut ini adalah tampilan di BNI Direct Mobile:

1. Unduh BNI Direct

Aplikasi BNI Direct bisa diunduh secara gratis di Playstore. Lakukan pendaftaran terlebih dahulu dengan membuka rekening giro untuk bisa akses BNI Direct Mobile

2. Menu

Aplikasi ini menyediakan menu untuk transaksi yang lengkap. Sama seperti di website.

3. Daftar Transaksi

Aplikasi menampilkan semua transaksi berdasarkan inquiry yang dimasukkan.

4. Cari Transaksi

Untuk membantu user, aplikasi BNI Direct Mobile menyediakan fasilitas untuk mencari status transaksi tertentu.
Misalnya, transaksi pending dan membutuhkan approval, bisa ditampilkan berdasarkan pencarian status. Demikian pula transaksi yang sudah selesai dilakukan.

5. Status Transaksi

Untuk memonitor cash management, aplikasi menyediakan daftar transaksi berdasarkan statusnya. Apakah sudah disetujui, pending dan lain-lainnya.

Call  Center Kontak CS

Untuk info lebih lanjut silahkan kunjungi Cabang BNI terdekat, atau hubungi Service Action Team (SAT) di 021-29946046, atau atau 0858-5000-1946 (whatsapp), atau atau email [email protected]

Atas setiap pengaduan/permasalahan/complaint/keluhan tentang BNIDirect yang disampaikan oleh Nasabah Pengguna pada Service Action Team dapat diinformasikan solusinya selambat-lambatnya dalam 8 (delapan) jam kerja setelah diterimanya pengaduan/permasalahan/complaint/keluhan dimaksud.

Penanganan atas pengaduan/permasalahan/complaint/keluhan yang membutuhkan analisis atau investigasi yang komprehensif diharapkan dapat diselesaikan selambat-lambatnya dalam  5 (lima) hari kerja setelah pengaduan/permasalahan/complaint/keluhan diterima.

Kelebihan BNI Direct

Buat perusahaan atau pebisnis, BNI Direct menawarkan fitur yang lengkap untuk memonitor transaksi bisnis, terutama cash management, secara online 24/7. Hal - hal yang dulu hanya bisa dilakukan di kantor cabang, sekarang sudah bisa dilakukan online.

BNI Direct tidak hanya memberikan fasilitas internet banking di desktop tetapi juga aplikasi mobile banking di ponsel. Keduanya punya fitur yang sama.

Aplikasi mobile banking BNI Direct sangat membantu karena bisa memantau secara cepat kegiatan cash management perusahaan, seperti transfer, pembayaran, bayar gaji dan pajak, di handphone. Tidak perlu lagi buka laptop atau komputer untuk bisa mengakses BNI Direct.

Kekurangan BNI Direct

Tidak banyak kekurangan yang fundamental di BNI Direct.

Tampilan situs BNI Direct di desktop terkesan kurang nyaman dilihat. Lebih enak melihat desain di aplikasi mobile.

Mungkin design UX/UI di desktop bisa diperbaiki untuk lebih baik. Agar terasa lebih segar dan mudah digunakan.

Proses pembukaan rekening giro di BNI, sebagai syarat untuk bisa mendapatkan BNI Direct, juga masih bolak balik harus bertemu dengan pihak kantor cabang. Mungkin perlu dipikirkan proses yang lebih streamline, singkat, tanpa mengabaikan proses KYC sesuai ketentuan BI dan OJK.

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Artikel Terkait