Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

5+ Broker Forex Asing Terpercaya Aman Regulasi ASIC FCA (2024)

Daftar Isi

5+ Broker Forex Asing Terpercaya Aman Regulasi ASIC FCA (2023)

Bagaimana memastikan bahwa broker forex asing itu aman dan legal ? Kita tahu bahwa broker ini tidak memiliki izin Bappebti.

Meskipun tidak punya izin Bappebti, broker asing memiliki izin dan lisensi internasional.

Keamanan broker internasional ini tergantung pada jenis lisensi yang mereka miliki.

Lisensi asing yang terkenal aman atau tier-1 adalah izin dari ASIC Australia dan FCA. Karena dikenal ketat dan melindungi konsumen.

Jadi, kita harus pastikan bahwa broker forex asing memiliki lisensi dan regulasi dari ASIC dan FCA.

Kenapa Regulasi ASIC Australia Aman

ASIC Australia memastikan bahwa broker forex memiliki perlindungan nasabah dan sistem yang fair dan aman dengan pengawasan yang ketat dan persyaratan lisensi yang ketat.

Ketentuan perlindungan nasabah di ASIC antara lain adalah keamanan dana, Hedging dan scalping diperbolehkan, leverage dibatasi hingga 30:1, dan bonus serta promosi dilarang.

Kenapa Regulasi FCA Inggris Aman

FCA adalah regulator dari Inggris yang dikenal ketat, yaitu dengan capital requirement yang tinggi dan perlindungan nasabah.

Broker yang diatur oleh FCA harus memiliki rekening bank terpisah untuk dana klien, minimal 1 juta GBP dalam modal operasi dan pemrosesan penarikan instan.

FCA juga menyediakan skema kompensasi yang bernilai hingga 50.000 GBP untuk melindungi trader dari masalah terkait broker.

Daftar Broker Asing Izin ASIC dan FCA

Daftar Broker Asing Izin ASIC dan FCA

Berikut ini adalah broker - broker forex dan komoditi yang memiliki salah satu dari kedua lisensi tersebut

1. Mitrade

Mitrade adalah broker online trading, CFD, yang berkantor pusat di Melbourne, Victoria, Australia. Mitrade memiliki lebih dari 2,6 juta pengguna di seluruh dunia.

Meskipun saat ini belum memiliki izin dari Bappebti, namun Mitrade berizin dan diregulasi oleh otoritas global, termasuk ASIC, CIMA dan FSC, yaitu sebagai berikut:

  • Mitrade Global Pty Ltd (ABN 90 149 011 361) memegang izin dari ASIC Australian Financial Services Licence (AFSL), Nomor Lisensi 398528.
  • Mitrade Holding diotorisasi dan diregulasi oleh Cayman Islands Monetary Authority (CIMA), Nomor Lisensi SIB 1612446.
  • Mitrade International Ltd diotorisasi dan diregulasi oleh Mauritius Financial Services Commission (FSC Mauritius), Nomor Lisensi GB20025791.

Izin dari ASIC Australia yang dimiliki Mitrade sangat bagus dan menunjukkan kualitas dan keamanan broker ini karena ASIC adalah izin tier-1 yang tidak mudah didapatkan dan dikenal ketat.

2. IC Markets

IC Markets sudah memenuhi ketentuan regulasi yang ditetapkan oleh sejumlah lembaga otoritas global.

International Capital Markets Pty Ltd (ACN 123 289 109) diregulasi Australian Securities and Investment Commission (ASIC), nomor lisensi 335692.

3. AvaTrade

AvaTrade memiliki regulasi internasional dari: Ava Capital Markets Australia Pty Ltd diregulasi Australian Securities and Investments Commission (ASIC), nomor lisensi 406684.

4. Pepperstone

Pepperstone adalah broker global yang aman. Terutama karena telah diotorisasi oleh regulator kelas dua, seperti FCA, ASIC, dan CySEC.

Pepperstone Pty Ltd diregulasi oleh Australian Securities and Investment Commission (ASIC), nomor lisensi 414530.

5. FP Markets

Berpusat di Sydney, Australia, kredibilitas FP Markets telah diakui dalam skala yang luas. Dalam sepak terjangnya sebagai broker, FP Markets pernah memenangi lebih dari 40 penghargaan di industrinya.

Berikut ini adalah izin regulasi FP Markets:

  • First Prudential Markets Pty Ltd diotorisasi dan diregulasi oleh Australian Securities and Investments Commission (ASIC), AFSL Licence 286354 .
  • First Prudential Markets Pty Ltd diotorisasi dan diregulasi oleh Cyprus Securities and Exchange Commission (CySEC), nomor lisensi 371/18.
  • FP Markets LLC. adalah perusahaan yang terdaftar di St Vincent and the Grenadines, Limited Liability Number 126 LLC 2019.

6. AxiTrader

Bermarkas di Sydney, Australia, Axi juga memiliki kantor satelit di sejumlah negara, seperti London, Singapura, Dubai, Jerman, dan Cina.

AxiCorp Financial Services Pty Ltd berbadan hukum di Australia (ACN 127 606 348) dan diregulasi oleh Australian Securities and Investments Commission (ASIC), nomor lisensi 318232.

7. IG Markets

IG Markets Australia Pty Ltd diotorisasi dan diregulasi oleh Australian Securities and Investments Commission (ASIC), nomor lisensi 515106.

Kesimpulan

Sekarang banyak broker asing yang menawarkan layanannya di pasar Indonesia. Masalahnya broker asing ini tidak memiliki izin Bappebti.

Bagaimana menghadapinya ?

Salah satunya adalah memilih broker asing yang memiliki izin resmi dari tier-1 regulator, yaitu Australia asIC dan Inggris FCA.

Tags

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Komentar (0 Komentar)

Tulis Komentar - Balasan untuk Tito Shadam

Email Anda tidak akan di publish

Batalkan Membalas

Captcha Wajib Diisi

Artikel Terkait