Daftar Isi
Ajaib dan Binance adalah dua broker exchange kripto yang dikenal trader saat ini. Apa beda kedua aplikasi marketplace kripto ini dan mana yang terbaik ?
Untuk mengetahuinya, kami menugaskan salah satu penulis yang kebetulan punya kedua aplikasi kripto ini untuk melakukan review kelebihan dan kekurangan keduanya dan menuliskan hasilnya di artikel ini.
Hasil perbandingan menunjukkan bahwa Ajaib unggul sebagai exchange kripto yang punya izin resmi dari Bappebti di Indonesia dengan pilihan mata uang kripto yang beragam dan informasi edukasi yang komprehensif dan mudah diakses.
Sementara Binance tidak punya izin resmi di Indonesia dari Bappebti. Namun, keunggulan Binance adalah exchange kripto terbesar di dunia dengan pilihan produk dan mata uang kripto yang sangat banyak, dengan komisi fee lebih murah dan minimum deposit lebih rendah, sementara Ajaib fee lebih mahal dan deposit lebih besar dari Binance.
Perbandingan | Ajaib | Binance |
---|---|---|
Izin | Bappebti | Tidak Bappebti |
Aset Kripto | Lebih Sedikit | Banyak |
Produk | Lebih Sedikit | Lebih Banyak |
Fee | Lebih Murah | Lebih Mahal |
Minimum Deposit | Lebih Rendah | Lebih Tinggi |
Keamanan | Kurang Aman karena 2FA Tidak Wajib | Aman karena 2FA Wajib |
Kita akan membahas secara singkat ihwal perbedaan Ajaib vs Binance. Mana yang lebih baik digunakan saat ingin melakukan investasi dan trading mata uang kripto ?
Ajaib adalah multi-asset platform yang melayani investasi saham, reksadana dan aset kripto dalam satu platform.
Tersedia versi aplikasi mobile dan website. Versi apps bisa diunduh gratis di PlayStore.
Baca juga - Pilihan Alternatif Binance, Pintu vs Binance, Tuntutan ke Binance oleh SEC
Berikut ini kelebihan Ajaib.
Ajaib Kripto (PT Kagum Teknologi Indonesia) adalah salah satu exchange kripto di Indonesia yang sudah resmi terdaftar dan diawasi oleh Bappebti. Jadi, bisa dipastikan investasi dan trading kripto di Ajaib aman dan terhindar dari penipuan.
Minimum investasi sangat terjangkau di Ajaib. Bisa mulai dari Rp 140 ribu, sudah bisa beli aset kripto.
Buka rekening sangat mudah dan 100% online. Tidak perlu tatap muka atau hadir ke cabang.
Satu kali buka rekening di Ajaib, bisa untuk 3 instrumen sekaligus, yaitu aset kripto, saham dan reksadana.
Platform multi-asset, dimana kita bisa investasi aset kripto, saham dan Reksadana dalam satu tempat. Tidak hanya prosesnya memudahkan tetapi ini juga membuat portofolio investasi menjadi lebih mudah dikelola dan dimonitor.
Dibandingkan exchange kripto lain, komisi fee di Ajaib, yaitu 0.11%, termasuk rendah. Hal ini tentu saja menguntungkan pengguna, terutama para trader yang sering melakukan transaksi.
Sebelum menggunakan Ajaib, inilah kekurangannya yang bisa menjadi pertimbangan.
Ajaib menyediakan aset koin/token kripto yang tidak sebanyak di Indodax. Hal ini wajar karena Ajaib masih pemain baru.
Pilihan alat analisa di Ajaib belum banyak. Alat analisis ini digunakan para trader untuk melakukan trading aset kripto.
Karena baru saja launching, keberadaan Ajaib sebagai platform investasi aset kripto belum dikenal banyak kalangan. Ajaib lebih dikenal sebagai platform saham dan Reksadana.
Binance adalah exchange aset digital mata uang kripto terbesar di dunia saat ini.
Tersedia versi aplikasi mobile dan website. Versi apps bisa diunduh gratis di PlayStore.
Inilah berbagai kelebihan yang bisa Anda dapatkan dengan menggunakan aplikasi Binance.
Binance adalah bursa kripto terbesar di dunia saat ini. Memiliki banyak fitur perdagangan aset kripto.
Saat ini, Binance terintegrasi dengan TokoCrypto di Indonesia. Jadi memudahkan konsumen yang ingin menggunakan fitur di Binance melalui TokoCrypto
Binance menawarkan banyak sekali mata uang kripto di platform marketplace mereka. Apalagi, Binance memiliki blockchain sendiri, yaitu Binance Smart Chain (BSC), dimana mereka yang membuat proyek di BSC akan menjual koin di Binance.
Produk keuangan di Binance juga sangat beragam. Mulai dari spot sampai future kripto tersedia di Binance.
Banyaknya pilihan produk membuat orang bisa melakukan investasi secara lebih fleksibel serta melakukan diversifikasi risiko secara efektif.
Fitur Binance untuk trading adalah:
Di sisi lain, inilah kekurangan dari aplikasi Binance.
Binance tidak memiliki izin resmi dari Bappebti. Itu sebabnya akses situs Binance di Indonesia akan di blok oleh Kominfo.
Investor tidak bisa membuka situs Binance di Indonesia, kecualian menggunakan VPN.
Untuk melakukan deposit dana Rupiah di Binance, investor tidak bisa melakukan lewat transfer bank. Opsinya adalah: P2P dengan sesama member atau transfer mata uang kripto dari exchange lain.
Daftar Isi
Komentar (0 Komentar)