Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

Review Bareksa Reksadana | Apakah Investasi yang Aman

Daftar Isi

Kelebihan dan Kekurangan Aplikasi Bareksa

Investasi Bareksa apakah aman ? Aman karena Bareksa punya izin resmi dari OJK.

Bareksa dikenal sebagai aplikasi Reksadana online yang cukup populer di masyarakat karena sejumlah manfaat.

Untuk itu, kami mencoba sendiri membuka akun di Bareksa, lalu menuliskan pengalaman soal kelebihan dan kekurangan aplikasi Bareksa dalam tulisan ini.

Apa itu Aplikasi Bareksa

Pengalaman Apa itu Aplikasi Bareksa

Bareksa adalah portal investasi terintegrasi di Indonesia, yang didirikan pada tanggal 17 Februari 2013 di bawah naungan PT Bareksa Portal Investasi. Bareksa memiliki berbagai macam produk pilihan investasi, yaitu Reksa Dana, SBN, dan Umroh. Selain itu, Bareksa juga memberikan layanan data dan alat investasi, berita dan analisis, dan komunitas investor.

Sebagai pionir platform investasi di Indonesia yang sudah berjalan 8 tahun dan meraih berbagai penghargaan, Bareksa terbukti amanah menjaga kepercayaan 2,5 juta investor.

Bareksa Apakah Aman, Terdaftar di OJK

Bareksa aman untuk kita transaksi karena memiliki izin resmi untuk menjual Reksa Dana, SBN, dan Umroh dari OJK.

Kelebihan Aplikasi Bareksa

Dari pengalaman mencoba yang kami lakukan, berikut ini keunggulan Bareksa, yaitu:

1. Bareksa Aplikasi Aman, Legal, Punya Izin OJK

Bareksa memiliki izin, terdaftar dan diawasi oleh OJK. Bareksa aplikasi investasi yang memiliki lisensi APERD dari OJK

Bareksa tidak menyimpan dana investor. Seluruh dana investor disimpan secara aman di Bank Kustodian (semua produk reksadana), Bank Sub Registry (SBN), dan PT Pegadaian/PT IndoGold Solusi Gadai (emas).

Dana investasi hanya dapat dicairkan ke rekening bank atas nama investor. Maka, tidak ada pihak yang dapat mencairkan dana selain investor itu sendiri.

2. Aplikasi yang menyediakan Banyak Pilihan Instrumen Investasi

Bareksa memiliki 150+ pilihan produk investasi reksadana. Pilihan produk investasi beragam, mulai dari Reksadana, Robo Advisor, Tabungan Umroh, SBN, hingga Emas.

Bebas pilih produk investasi reksadana syariah dan konvensional terbaik di Indonesia.

Bingung memilih? Simulasikan produk pilihanmu atau pilih dari halaman Top Product yang dievaluasi secara rutin oleh Bareksa.

3. Deposit Minimum Investasi di Bareksa Terjangkau

Bareka memiliki ketentuan minimum investasi mulai dari Rp 10 ribu saja.

Bayar investasi cepat dan mudah dengan OVO, LinkAja, Virtual Account maupun bank transfer ke berbagai bank di Indonesia.

4. Buka Akun di Bareksa Mudah dan 100% Online

Pendaftaran cukup 5 menit dan hanya butuh KTP dan nomor rekening. Proses 100% online, jadi bisa dilakukan kapan dan dari mana saja.

Registrasi tanpa dokumen fisik dalam hitungan menit sudah bisa investasi reksadana dan SBN.

Kelemahan Aplikasi Bareksa

Namun, dari pengalaman menggunakan sebagai user, kami menemukan sejumlah kekurangan aplikasi Bareksa, yaitu:

1. Bareksa Tidak Terkoneksi dengan Sekuritas Saham

Saat ini, Bareksa tidak memiliki koneksi dengan sekuritas broker saham atau dengan instrumen investasi lainnya seperti P2P Lending.

Akibatnya, investor tidak bisa jual beli saham di platform ini dan investor yang punya uang menganggur dari hasil jual beli saham tidak bisa otomatis ditempatkan di Bareksa.

Di beberapa platform reksadana online lain sudah terhubung dengan sekuritas, sehingga membantu investor untuk memindahkan uangnya dengan mudah dari hasil jual saham untuk parkir sementara di reksadana.

2. Bareksa Belum Bisa Autodebet dari e-money

Belum ada fasilitas autodebet, menabung rutin di Bareksa, dari e-money, seperti GoPay. Fitur ini akan sangat membantu masyarakat yang ingin melakukan investasi secara otomatis dan rutin.

3. Tidak Gratis Biaya Transaksi/Komisi

Transaksi reksa dana di Bareksa masih dikenakan biaya transaksi beli dan jual.

4. Informasi di Pusat Bantuan dan FAQ Terbatas

Tidak banyak informasi yang tersedia di situs Bareksa soal cara jual beli dan informasi detail lainnya soal berinvestasi di platform ini.

5. Belum Ada Fasilitas Pencairan Reksadana di Hari Sama

Nasabah yang butuh untuk mencairkan Reksadana di hari yang sama, belum bisa melakukannya di Bareksa. Sementara, tidak jarang nasabah butuh dana darurat, yang perlu pencairan segera.

Pencairan Reksadana lebih cepat ini sudah dipraktekkan di aplikasi Reksadana lain. dan itu bisa, dengan adanya fee tambahan.

Tags

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Komentar (0 Komentar)

Tulis Komentar - Balasan untuk Tito Shadam

Email Anda tidak akan di publish

Batalkan Membalas

Captcha Wajib Diisi

Artikel Terkait