Daftar Isi
Review asuransi pendidikan BNI 2022 soal manfaat, premi, cara daftar, proses klaim, kelebihan dan kelemahannya. Asuransinya adalah BNI Life.
Kelebihan asuransi pendidikan BNI adalah usia masuk tertanggung mulai 15 hari, cara pembayaran premi yang fleksibel (bulanan dan tahunan), masa pembayaran premi sampai 15 tahun, dan tersedia asuransi Syariah dan konvensional.
Sedangkan, kelemahan asuransi pendidikan BNI adalah bukan tabungan, komplain tidak bisa ke BNI (harus ke BNI Life), bisa tidak capai target dana pendidikan, dan banyak potongan biaya karena dijual lewat perantara bank.
Asuransi pendidikan telah menjadi prioritas yang krusial pada era ini. Pasalnya, menekan risiko atas ketidakpastian di masa depan merupakan hal yang hampir sama pentingnya dengan menempuh jenjang pendidikan itu sendiri.
BNI memfasilitasi asuransi pendidikan bagi nasabahnya.
Asuransi Pendidikan BNI adalah program penanggungan biaya pendidikan anak dari asuransi BNI Life.
Produk asuransi pendidikan dapat diartikan sebagai program penanggungan biaya pendidikan anak atas sejumlah risiko terkait yang mungkin terjadi di masa depan.
Sementara secara teknis, asuransi pendidikan merupakan kombinasi antara produk asuransi jiwa dan produk tabungan pendidikan.
Artinya, selain memberikan jaminan berupa manfaat asuransi ketika terjadi risiko meninggal dunia selama masa asuransi, jenis asuransi ini juga didesain sebagai wadah untuk menampung dana pendidikan anak.
Untuk dapat memperoleh manfaat asuransi pendidikan, peserta asuransi diharuskan membayar premi sesuai periode pembayaran yang dipilih.
Nantinya, premi tersebut akan dikelola dalam bentuk investasi oleh perusahaan asuransi, serta dapat dicairkan kepada penerima manfaat pada sejumlah kondisi yang sudah disepakati, dapat berupa Dana Pendidikan, Uang Pertanggungan (UP), Nilai Tunai, dan sebagainya.
BNI Life menyediakan tiga jenis produk asuransi pendidikan, yang terdiri dari Solusi Pintar, BLife Smart Education, dan BNI Life Wadi’ah Gold Cendekia.
Solusi Pintar adalah program persiapan dana pendidikan mulai dari tingkat pendidikan Sekolah Dasar (SD) sampai dengan jenjang Perguruan Tinggi, serta memberikan jaminan atas risiko meninggal dunia.
Pembayaran Tahapan Dana Pendidikan asuransi Solusi Pintar seperti di bawah ini:
Usia Anak(Tahun) | Masa Pembayaran Premi | Persentase terhadap Uang Pertanggungan | |||
---|---|---|---|---|---|
6 Tahun | 12 Tahun | 15 Tahun | 18 Tahun | ||
0-1 | 17 Tahun | 20% | 30% | 40% | 100% |
> 1-2 | 16 Tahun | 20% | 30% | 40% | 100% |
> 2-3 | 15 Tahun | 20% | 30% | 40% | 100% |
> 3-4 | 14 Tahun | - | 30% | 40% | 100% |
> 4-5 | 13 Tahun | - | 30% | 40% | 100% |
> 5-6 | 12 Tahun | - | 30% | 40% | 100% |
> 6-7 | 11 Tahun | - | 30% | 40% | 100% |
> 7-8 | 10 Tahun | - | 30% | 40% | 100% |
> 8-9 | 9 Tahun | - | 30% | 40% | 100% |
Manfaat Asuransi Pendidikan BNI Solusi Pintar dari BNI Life adalah:
Selain dua manfaat asuransi di atas, produk asuransi ini juga dilengkapi dengan pilihan Asuransi Tambahan (Rider), yang meliputi:
BLife Smart Education adalah program penyediaan dana pendidikan anak berupa tahapan biaya pendidikan dan pembayaran berkala serta memberikan jaminan ekonomi terhadap risiko meninggal dunia.
Asuransi BLife Smart Education memberikan jaminan dana pendidikan mulai dari Taman Kanak-kanak (TK) sampai dengan jenjang Perguruan Tinggi.
Manfaat dana pendidikan yang berikan pada BLife Smart Education mencakup tahapan dana pendidikan, Uang Saku (2% UP setiap akhir bulan atau 25% UP setiap akhir tahun selama 5 tahun), dan Nilai Tunai.
Manfaat lain atas risiko ditunjukkan pada tabel di bawah ini:
Kondisi | Manfaat | Manfaat Asuransi Lainnya Tetap Berlaku | |
---|---|---|---|
UP | Pembayaran Tahapan | ||
Tertanggung meninggal bukan karena kecelakaan pada masa pertanggungan | 100% | Ya | Ya |
Tertanggung meninggal bukan karena kecelakaan pada masa pertanggungan | 200% | Ya | Ya |
Tertanggung mengalami cacat total karena sakit/kecelakaan | Tidak | Ya | Ya |
Penerima Beasiswa meninggal dunia | 10% | Ya | Ya |
Adapun pembayaran tahapan dana pendidikan dilakukan dengan persentase UP tertentu dengan pilihan sebagai berikut:
Plan | Pembayaran Tahapan | ||||
---|---|---|---|---|---|
TK | SD | SMP | SMA | Perguruan Tinggi | |
A | 10% | 15% | 20% | 30% | 50% |
B | - | 15% | 20% | 30% | 50% |
C | - | - | 20% | 30% | 50% |
D | - | - | - | 30% | 50% |
E | - | - | - | - | 50% |
BLife Smart Education juga menawarkan beberapa rider, yaitu:
BNI Life Wadi’ah Gold Cendekia adalah program asuransi berbasis syariah dari BNI Life sebagai persiapan dana pendidikan sejak anak berada di bangku TK sampai dengan jenjang Perguruan Tinggi.
Produk asuransi ini juga dipasarkan melalui BNI Syariah yang kini telah mengalami penggabungan usaha dan bertransformasi menjadi Bank Syariah Indonesia (BSI).
Meskipun demikian, program asuransi yang menggunakan akad penitipan (wadiah) ini pada dasarnya tetap merupakan produk yang berada di bawah tanggung jawab BNI Life.
Manfaat asuransi BNI Life Wadi’ah Gold Cendekia adalah:
Syarat yang berlaku adalah:
Cara mendaftar Asuransi Pendidikan BNI bisa dilakukan secara langsung maupun online.
Jika mendaftar secara langsung, Anda cukup menghubungi tenaga pemasar resmi BNI Life atau dengan mendatangi kantor cabang BNI Life terdekat.
Sampaikan maksud Anda, kemudian tenaga pemasar atau pun petugas BNI Life akan memberikan penjelasan mengenai prosedur dan syarat dokumen yang diperlukan.
Keunggulan jenis asuransi ini adalah:
Usia Masuk Tertanggung mulai dari 15 hari. Anak baru lahir bisa di daftarkan segera untuk perlindungan dana pendidikan.
Manfaat yang ditawarkan memberikan persiapan dana pendidikan yang terencana untuk orang tua.
Jika terjadi resiko pada orang tua, anak bisa tetap mendapatkan dana pendidikan karena premi akan dicover oleh asuransi.
Tersedia pilihan pembayaran bulanan atau tahunan. Pilihan ini membantu orang tua untuk bisaa membayar dengan lebih fleksibel.
Masa asuransi pendidikan yang panjang memungkinkan orang tua mempersiapkan proteksi dana pendidikan sampai masuk kuliah. Persiapan panjang membuat rencana keuangan lebih optimal.
Sejumlah kelemahan dari mengambil asuransi pendidikan BNI:
Meskipun dijual di Bank BNI, asuransi pendidikan bukan tabungan. Asuransi pendidikan tidak dijamin oleh LPS.
Artinya, penempatan uang di asuransi pendidikan bisa mengalami kerugian akibat investasi yang dipilih mengalami penurunan.
Meskipun produk ini dijual, direkomendasikan, direferensikan oleh karyawan BNI, namun nasabah tidak bisa komplain ke karyawan BNI. Semua komplain harus ke perusahaan asuransi BNI Life sebagai pihak yang mengeluarkan produk ini.
Tujuan mencapai dana pendidikan yang ditargetkan, bisa tidak tercapai dengan asuransi pendidikan. Hal ini bisa karena return investasi rendah, banyak potongan biaya.
Banyaknya pihak yang terlibat dalam asuransi pendidikan, seperti bank dan perusahaan asuransi, akibatnya banyak potongan biaya dan komisi.
Biaya dan komisi mengurangi porsi pembayaran premi yang dialokasikan untuk investasi dana pendidikan. Akibatnya, return-nya menjadi lebih kecil karena banyak potongan biaya.
Manfaat meninggal tidak akan dibayarkan apabila Tertanggung meninggal antara lain karena virus HIV, tindak kejahatan asuransi, melukai diri sendiri dengan sengaja atau bunuh diri.
Manfaat tambahan meninggal akibat Kecelakaan tidak akan dibayarkan apabila Tertanggung meninggal antara lain karena terlibat dalam perlombaan ketangkasan atau adu kecepatan kendaraan bermotor, terlibat dalam penerbangan pesawat udara kecuali sebagai penumpang pada penerbangan yang memiliki jadwal penerbangan yang tetap dan memiliki izin.
Terdapat risiko ekonomi dan perubahan politik, risiko kredit, dan risiko operasional yang dapat mempengaruhi pemberian manfaat asuransi.
Terdapat pengecualian pemberian manfaat, misalnya apabila anak meninggal karena mengidap penyakit bawaan.
Daftar Isi
Komentar (0 Komentar)