Daftar Isi
Lembaga keuangan milik pemerintah menawarkan pinjaman online yang bisa diajukan dengan mudah, cepat.
Tentu saja, ini bagus karena kalau pinjol milik pemerintah sudah pasti aman dan bunganya bersahabat.
Kami mencoba beberapa aplikasi pinjaman online milik pemerintah.
Hasilnya adalah daftar pinjol pemerintah yang menurut kami terbaik saat ini, yaitu:
Pinjaman Online Pemerintah | Fitur |
BRI Ceria | Buy Now Pay later Limit 30 juta, 12 bulan |
Pinang | Aplikasi Dana Tunai Limit 25 juta, 12 bulan |
BNI Fleksi | KTA Limit 500 juta, 180 bulan |
BRI Briguna | KTA Limit 500 juta, 180 bulan |
KTA Mandiri KSM | KTA Limit 1 Miliar, 180 bulan |
BRI Ceria adalah aplikasi pinjaman online buy now pay later yang aman dari Bank BRI dengan limit sampai 30 juta, cicilan 12 bulan dan bunga rendah 1% an per bulan.
Dengan menggunakan BRI Ceria, pengguna bisa mengajukan pembiayaan untuk kredit atas barang yang dibeli di e-commerce dengan cicilan tanpa kartu kredit selama 3, 6, 12 bulan.
Cara daftar BRI Ceria sangat mudah, yaitu dengan mengisi data, foto KTP, dan selfie KTP.
Pengguna BRI Ceria tidak perlu memberikan uang muka untuk menggunakan layanan paylater Ceria ini. Nilai semua belanja bisa dikonversikan ke cicilan selama limit BRI Ceria masih ada.
Periode pembayaran BRI Ceria dimulai minimal 30 hari sejak transaksi dilakukan. Periode pembayaran ini dinilai cukup meringankan pengguna, dibandingkan dengan bertransaksi menggunakan kartu kredit yang biasanya memberi tagihan pada tanggal tertentu tanpa melihat tanggal transaksi.
Tidak perlu syarat kartu kredit untuk bisa mengajukan pinjaman di BRI Ceria. Nasabah cukup menyampaikan KTP dan mengisi form di aplikasi.
BRI Ceria benar-benar bisa diandalkan untuk pengguna yang membutuhkan barang untuk keperluan mendesak saat belum memiliki dana yang cukup untuk membelinya.
Pinang (Pinjam Tenang) adalah aplikasi seluler layanan pinjaman tanpa agunan dengan limit sampai 25 juta, tenor 12 bulan dan bunga 1,24% per bulan. Aplikasi Pinang aman karena dimiliki oleh PT Bank Raya Indonesia Tbk. yang terdaftar dan diawasi OJK.
Layanan kredit/peminjaman dana aplikasi Pinang khusus ditujukan bagi nasabah yang memiliki rekening gaji (payroll) di BRI dan Bank Raya.
Pinjaman berbasis aplikasi mobile ini menerapan sistem digital signature sebagai pengganti tanda tangan basah, sehingga seluruh tahapan pengajuan hingga pencairan kredit sepenuhnya dilalui dengan cara online.
Untuk mengajukan pinjaman, nasabah dapat mengunduh aplikasi Pinang di Play Store, kemudian menyelesaikan proses registrasi dan pengajuan dana.
Besaran nominal pinjaman yang difasilitasi oleh Pinang adalah mulai dari Rp500.000,- s/d Rp25 juta.
Uang pinjaman yang telah dicairkan ke rekening BRI maupun Bank Raya dapat ditarik tunai melalui teller maupun ATM BRI, jaringan ATM Bersama, dan jaringan ATM Link.
KTA BNI Fleksi adalah pinjaman tanpa agunan yang bisa diajukan online, dengan limit kredit Rp 500 juta, tenor cicilan 15 tahun dan bunga 10% per tahun.
Persyaratan pengajuan KTA BNI Fleksi adalah:
Untuk pegawai aktif yang mempunyai usia pensiun tertentu dibuktikan dengan Surat Keterangan / Surat Keputusan dari Instansi / Perusahaan yang berwenang maka jangka waktu kreditnya dapat disesuaikan dengan masa pensiunnya maksimal 65 tahun harus lunas serta tetap memperhatikan batas maksimum jangka waktu kredit.
Untuk bisa mengajukan secara online, ketentuan BNI adalah:
Karena adanya persyaratan payroll, pengajuan KTA BNI Fleksi bersifat undangan melalui SMS Banking. Tidak semua orang bisa mengajukan.
Proses pengajuan KTA BNI secara online adalah berikut ini:
Suku bunga KTA BNI bervariasi tergantung tenor, mulai dari 10,88% sd 15,59%.
KTA BRI adalah pinjaman tanpa agunan yang bisa diajukan secara online, dengan limit Rp 500 juta, tenor 15 tahun dan bunga 1.45% per bulan.
BRI menyediakan 4 jenis pinjaman online, yang terdiri dari Briguna Karya, Briguna Purna, briguna Umum, dan Briguna Pendidikan.
Pengajuan KTA BRI via online dilakukan melalui situs e-Form BRI, dengan tahapan berikut:
Pencairan dana pinjaman KTA Briguna di BRI dilakukan paling cepat 3 - 7 hari kerja dan maksimal 14 hari kerja.
Lama proses pencairan tergantung kelengkapan dokumen persyaratan dan proses analisis profil risiko nasabah oleh bank.
KTA Mandiri adalah pinjaman tanpa jaminan yang bisa diajukan secara online, dengan limit Rp1 miliar, jangka waktu (tenor) 12 bulan sd 180 bulan dan bunga: ? 11% efektif per tahun.
Pengajuan KTA Bank Mandiri KSM (Kredit Serbaguna Mandiri) secara online melalui aplikasi Livin’ by Mandiri. Perlu dicatat bahwa pengajuan KSM akan disetujui jika pemohon memenuhi kriteria nasabah.
Ketentuan untuk bisa mengajukan KSM Mandiri adalah:
Pencairan KTA Mandiri dapat diproses paling cepat dalam 1 hari kerja.
Agar KTA Bank Mandiri dapat dicairkan dalam waktu singkat, pastikan untuk memenuhi seluruh dokumen persyaratan yang dibutuhkan.
Perbandingan berbagai pinjaman online terbaik bnerdasarkan berbagai faktor pilihan
Daftar Isi
Komentar (0 Komentar)