Daftar Isi
Pengajuan OVO U Card dari BRI bisa ditolak karena usia belum cukup, hasil BI Checking jelek, gaji dibawah ketentuan, akun OVO tidak aktif atau verifikasi gagal.
Kenapa pengajuan kartu kredit OVO U Card BRI ditolak ? Apa alasannya ?
Dari tahu alasan - alasan ini, kita bisa mempersiapkan diri agar pengajuan kartu kredit disetujui.
Belajar dari pengalaman pengajuan kartu kredit, diskusi dengan teman - teman yang bekerja di kartu kredit, daftar alasan penolakan pengajuan kartu kredit OVO U Card adalah berikut:
Kartu Kredit OVO U Card adalah jenis kartu kredit digital yang lebih simpel, yang diterbitkan oleh OVO kerjasama dengan Bank BRI. Mudah membagi limit kredit, pembelanjaan, dan limit transaksi sesuai kebutuhan.
Pengajuan online, tanpa ribet. Gak perlu isi formulir offline dan membuat dokumen pribadi pindah tangan.
Ketentuan Pengajuan:
Sejumlah alasan penolakan kartu kredit ini adalah:
Misalnya, peminjam memiliki gaji Rp 2 juta/bulan sementara ketentuan minimum gaji Rp3 juta/bulan.
Usia tidak masuk dalam rentang usia minimum dan maksimum yang ditentukan. Ketentuan usia minimum terkait legalitas (bisa bertindak secara hukum) , sementara usia maksimum terkait kepastian penghasilan (belum pensiun).
Calon pemegang kartu berdomisili di luar wilayah operasional kartu kredit OVO U Card.
Jika hasil SLIK OJK BI Checking, menunjukkan perilaku pembayaran yang buruk, OVO U Card tidak akan memberikan kartu kredit.
Jika seseorang sebelumnya pernah mengajukan pinjaman di OVO U Card dan catatan pembayaran buruk, maka ketika mengajukan pinjaman lagi akan ditolak karena masuk ke daftar hitam (blacklist).
Bank perlu menghindari pengajuan fiktif, yaitu pengajuan bukan dilakukan oleh pihak yang tercantum dalam dokumen. Oleh sebab itu, OVO U Card akan menolak calon debitur yang tidak bisa dihubungi.
Pengajuan OVO U Card harus dengan akun OVO yang aktif.
Baca Juga - Penagihan DC Lapangan OVO U Card, Cara Menutup OVO U Card, Tarik Tunai OVO U Card, Cara Naik Limit OVO U Card
Bandingkan kartu kredit dan temukan sesuai kebutuhan Anda!
Daftar Isi
Komentar (0 Komentar)