Daftar Isi
Bappebti menetapkan sejumlah broker forex ilegal yang situsnya diblokir dan dilarang beroperasi di Indonesia. Beberapa broker forex ternama masuk dalam daftar Bappebti tersebut, seperti Binomo, FBS, Octafx, Exness dan Net89. Perlu hati - hati memilih broker trading forex.
Keterangan resmi di situs Bappebti menyebutkan bahwa dari 117 domain situs web yang diblokir, terdapat 33 domain situs web yang menawarkan investasi forex melalui penjualan perangkat lunak (software) trading. Situs-situs tersebut menawarkan:
Investasi forex dengan karakteristik semacam ini dilarang dan diblokir oleh Bappebti.
Selain itu, Bappebti juga menemukan broker forex internasional yang menawarkan produknya ke Indonesia tanpa punya izin resmi.
Untuk lebih jelasnya, kita lihat daftar broker forex yang diblokir Bappebti, berikut ini:
FBS didirikan pada tahun 2009 dan perusahaan di belakang FBS adalah FBS Markets Inc , yang diatur oleh Komisi Layanan Keuangan Internasional Belize (IFSC). FBS juga diatur oleh Komisi Sekuritas dan Bursa Siprus (CySEC), di bawah Tradestone Limited, dan semua perusahaan pialang yang diatur oleh CySEC berhak untuk menjalankan operasi mereka di UE.
Tidak seperti perusahaan perdagangan forex lain yang membutuhkan persyaratan minimum deposit setoran besar, orang dapat membuka akun di FBS hanya dengan $ 1.
FBS menyediakan nasabah dua platform perdagangan Metatrader 4 dan Metatrader 5. Kedua platform ini dapat digunakan baik di ponsel atau PC sebagai versi web.
FBS menawarkan empat akun perdagangan, yaitu:
Meskipun sudah memiliki izin internasional di beberapa negara, tetapi FBS belum memiliki izin broker forex untuk beroperasi di Indonesia. Itu sebabnya kenapa Bappebti memblokir FBS.
OctaFX adalah broker forex internasional. Didirikan tahun 2011 dan berbasis di St Vincent & The Grenadines.
Perusahaan induk yang mengontrol broker OctaFX disebut Octa Markets Ltd dan berkantor di suite 305, Griffith Corporate Center, Kingston.
Fitur yang ditawarkan OctaFX adalah:
Peluncuran Aplikasi Perdagangan Apple iOS OctaFX di Indonesia berlangsung pada 10 November 2021. Kini nasabah di Indonesia pun bisa dengan mudah mengunduh aplikasi perdagangan ini di App Store.
Meskipun sudah memiliki izin di beberapa negara, tetapi OctaFX belum memiliki izin broker valas untuk beroperasi di Indonesia. Itu sebabnya kenapa Bappebti memblokir OctaFX.
Exness adalah broker forex internasional yang berkantor pusat di Cyprus. Mulai berdiri sejak tahun 2008 dan diregulasi oleh FCA (Inggris Raya) lisensi No. 730729.
Exness memiliki tiga akun perdagangan. Setiap akun memiliki fitur berbeda.
Akun perdagangan di Exness adalah
Meskipun sudah memiliki izin di beberapa negara, tetapi Exness belum memiliki izin untuk beroperasi di Indonesia. Itu sebabnya kenapa Bappebti memblokir Exness.
Binomo adalah platform perdagangan mata uang asing forex yang dilakukan oleh broker dengan menggunakan sistem binary option. Beroperasi sejak tahun 2014, Binomo dimiliki Tiburon Corporation Limited yang berbasis di Seychelles.
Keuntungan yang ditawarkan Binomo sangat fantastis. Contohnya, di salah satu iklan, Binomo menyebutkan potensi keuntungan mencapai $1,000 per hari.
Memang ada peluang mendapatkan US$ 1.000 dalam sehari, tetapi juga ada risiko US$ 1.000 yang bisa habis dalam hitungan menit bahkan detik.
Resiko dari keuntungan sebesar ini, tidak atau jarang dibahas. Padahal resikonya sangat besar.
Bappebti melarang operasional Binomo karena tidak memiliki izin operasional di Indonesia untuk trading Forex. Sudah beberapa kali diblokir tetapi Binomo selalu muncul kembali dengan alamat situs berbeda.
Net89 adalah penawaran sistem robot trading forex. Produk ini cukup terkenal di masyarakat karena tawaran profit yang fantastis serta promosi dari mulut ke mulut lewat sistem pemasaran MLM.
Diklaim bahwa Net89 merupakan Software Trading forex otomatis untuk menghasilkan pasif income secara konsisten tanpa khawatir resiko besar dan tanpa diperlukannya pengetahuan akan analisis teknikal maupun fundamental
Fitur Net89 adalah:
NET89 juga menawarkan produknya melalui sistem MLM, dimana anggota dapat membawa anggota lain untuk mendapat imbalan tertentu.
Bappebti melarang Net89 karena menjual Robot Trading Forex yang menjanjikan keuntungan (profit) konsisten dan pembagian keuntungan (profit sharing) dengan penjual robot trading tersebut. Hal ini tidak diperbolehkan buat broker forex di Indonesia.
JustForex adalah broker forex internasional yang menyediakan layanan perdagangan melalui platform perdagangan MetaTrader4. Broker internasional Exness di regulasi dengan International Financial Services Commission (Belize).
JustForex didirikan tahun 2012, di Kota Belmopan, Belize sebagai perusahaan broker. Merek dari IPCTrade Inc yang menyediakan layanan perdagangan online pada pasar Forex. Sejak 2013, perusahaan telah mendapatkan wewenang dan telah teregulasi oleh Belize International Financial Services Commission.
JustForex menawarkan beberapa tipe akun trading dengan banyak pilihan instrumen trading, dengan tujuan agar semua orang bisa memilih produk yang paling cocok dengan keinginan mereka.
Jenis akun yang ditawarkan adalah:
Broker JustForex belum memiliki izin untuk beroperasi di Indonesia. Itu sebabnya kenapa Bappebti memblokir JustForex.
InstaForex didirikan pada 2007 oleh grup perusahaan InstaFintech. Broker ini telah melayani lebih dari 7 juta pelanggan dan lebih dari 1.000 akun baru yang dibuka setiap hari.
Instant Trading Ltd. diatur dan meraih lisensi dari Financial Services Commission (FSC) berdasarkan Securities and Investment Business Act (SIBA), British Virgin Islands (BVI).
InstaForex menawarkan lebih dari 300 instrumen trading untuk klien. Selain pasangan mata uang, ada kontrak berjangka, saham, dan instrumen spot seperti Emas, Perak serta CFD pada indeks S&P 500, Dow Jones Industrial Average, NASDAQ Composite, FTSE 100, Euronext 100, DAX 30, Nikkei 225, Indeks Hang Seng, Indeks Dolar AS, Bitcoin, dan instrumen lainnya.
Disediakan pula fasilitas copytrade. Dengan sistem ForexCopy, nasabah dapat menyalin transaksi dari para profesional berdasarkan 20+ kriteria dan secara otomatis menyalin transaksi mereka.
Platform trading InstaForex tersedia di smartphone Android. Aplikasi ini membantu nasabah melakukan trading forex secara mobile, dengan fitur:
Meskipun punya reputasi cukup bagus di perdagangan internasional, namun karena Instaforex belum memiliki izin operasional broker valas di Indonesia maka Bappebti melarang dan memblokir InstaForex di Indonesia.
Olymp Trade adalah broker perdagangan dan investasi online didirikan pada tahun 2014. Dimiliki oleh Saledo Global LLC dan berkantor pusat di St. Vincent & the Grenadines, broker internasional Olymp Trade telah digunakan di lebih dari 30 negara.
Secara regulasi, Olymp Trade belum punya izin di Eropa dan Amerika, namun sudah menjadi anggota Financial Commission (FinaCom) sejak 2016.
Olymp Trade Forex hanya memerlukan deposit sebesar USD10! Selain itu, penarikan deposit mudah dan dapat dilakukan dalam waktu 24 jam.
Platform broker ini bisa diakses lewat website, aplikasi smartphone dan PC.
Broker ini menyediakan 100+ Aset dan 30+ Indikator dalam platform trading. Berikut adalah beberapa contoh:
Meskipun punya reputasi cukup bagus di perdagangan internasional, namun karena Olym Trade belum memiliki izin operasional broker forex di Indonesia maka Bappebti melarang dan memblokir Olymp Trade di Indonesia.
Daftar Isi