Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

Apa itu Asuransi Jiwa Astra Life: Aman Tidak, Manfaat, Premi

Daftar Isi

Review Asuransi Jiwa Astra Life: Aman Tidak, Manfaat, Premi

Astra Life adalah perusahaan asuransi jiwa yang didirikan pada tahun 2014. Berada di bawah naungan PT Astra International, perusahaan asuransi ini menawarkan total sekitar 40 pilihan asuransi dasar dengan cakupan manfaat yang beragam.

Tak hanya asuransi konvensional untuk individu, Astra Life juga menyediakan produk asuransi bisnis untuk nasabah kumpulan dan jenis asuransi syariah. Untuk meningkatkan kemudahan akses, nasabah Astra Life juga difasilitasi dengan aplikasi mobile MyAstraLife.

Secara umum, produk Astra Life didominasi oleh jenis asuransi yang dikombinasikan dengan investasi (unit link). Selengkapnya terkait rincian manfaat, besaran premi, hingga cara klaim asuransi Astra Life dapat Anda simak di bawah ini.

Ringkasan Manfaat Astra Life

ProdukManfaat
Asuransi KesehatanPertanggungan biaya layanan kesehatan untuk tertanggung perorangan/keluarga
Asuransi Jiwa TradisionalSantunan meninggal dunia untuk ahli waris
Asuransi Jiwa Unit LinkSantunan meninggal dunia + investasi sekaligus
Asuransi Jiwa & Penyakit KritisSantunan meninggal dunia + diagnosis penyakit kritis
Asuransi Penyakit KritisPertanggungan biaya perawatan penyakit kritis
Asuransi Kecelakaan DiriPertanggungan biaya perawatan + santunan meninggal dunia akibat kecelakaan
Asuransi KreditPertanggungan pelunasan kredit jika tertanggung meninggal dunia
Asuransi MikroPilihan asuransi kesehatan dengan premi terjangkau
Asuransi Kesehatan KaryawanPertanggungan biaya layanan kesehatan untuk tertanggung karyawan perusahaan
Asuransi Kecelakaan KaryawanPertanggungan biaya perawatan + santunan meninggal dunia akibat kecelakaan untuk karyawan perusahaan
Asuransi Jiwa KaryawanSantunan meninggal dunia untuk tertanggung karyawan perusahaan
Asuransi Kredit SyariahPertanggungan pelunasan kredit jika tertanggung meninggal dunia mengikuti syariat Islam

Apa itu Astra Life

PT Astra Aviva Life (Astra Life) adalah perusahaan asuransi jiwa patungan antara PT Astra International Tbk dengan Aviva International Holding Limited.

Perusahaan yang menjadi bagian dari Astra Group ini resmi meluncurkan produk asuransi pada 27 November 2014.

Setelah proses akuisisi saham dari Aviva International Holdings Limited (Aviva) oleh PT Sedaya Multi Investama (Astra Financial), Asuransi Astra Aviva Life resmi berganti nama menjadi PT Asuransi Jiwa Astra atau yang selanjutnya dikenal sebagai Astra Life, pada Desember 2020.

Asuransi Astra Life apakah aman?

Asuransi Astra Life adalah pilihan produk perlindungan yang aman. Pada 5 Oktober 1996, PT Astra Aviva Life memperoleh izin OJK (Otoritas Jasa Keuangan) sebagai perusahaan asuransi jiwa dengan Nomor Izin Usaha KEP-044/KM/17/1992.

Pada 21 Desember 2020, OJK kembali menerbitkan izin usaha di bidang asuransi jiwa sehubungan dengan perubahan nama PT Astra Aviva Life menjadi PT Asuransi Jiwa Astra dengan Nomor Izin Usaha KEP-465/NB.11/2020.

Produk Asuransi Astra Life

Ada sebanyak 40 jenis produk asuransi dasar Astra Life yang dipasarkan melalui beberapa kanal. Berikut adalah daftar produk asuransi dasar yang ada di Astra Life sesuai kategori dan metode pemasarannya:

Kategori AsuransiNama Produk AsuransiMetode Pemasaran
IndividualAVA iPrimePermataBank
 AVA iSmartPermataBank
 AVA iFuturePermataBank
 AVA iFuture PremierPermataBank
 AVA Creditplus ProtectionPermataBank
 AVA iBright ProtectorDirect Channel
 ASLI Rencana OptimaDirect Channel
 ASLI iSignature ProtectorDirect Channel
 AVA Proteksi Optima 117Direct Channel
 ASLI Flexi Life ProtectionDirect Channel
 AVA iFamily ProtectionPermataBank
 AVA iPlan ProtectionPermataBank
 AVA iSave ProtectionPermataBank
 AVA Proteksi TangguhPermataBank
 Flexi Hospital & SurgicalIlovelife.co.id
 Flexi HealthIlovelife.co.id
 Flexi Life ProtectionIlovelife.co.id
 Flexi CI ProtectionIlovelife.co.id
 ASLI iSport ProtectionIlovelife.co.id
 ASLI Proteksi DiriKuIlovelife.co.id
 AVA iPro Proteksi DiniPermataMobileX
 AVA Health ProtectionTraveloka
 AVA iPro PerisaiTelemarketing
 AVA iPro PratamaTelemarketing
 AVA iPro PrimaTelemarketing
 Sinatra PerisaikuFIFGroup
 Sinatra ProteksikuFIFGroup
 Sinatra SehatKuFIFGroup
 PRIMA Credit LifeToyota Astra Financial Services (TAFS)
 Astra Credit ProtectionAstra Credit Company (ACC)
 AVA iGriya ProteksiPermataBank
 AVA Griya ProteksikuBank UOB Indonesia
BisnisAVA Group Medical ProtectionEmployee Benefit Consultant & PermataBank
 AVA Group Accident ProtectionEmployee Benefit Consultant & PermataBank
 AVA Group LifeEmployee Benefit Consultant & PermataBank
 DPLK WinPension
SyariahASLI Asya Proteksi SyariahDirect Channel
 AVA iGriya Proteksi SyariahPermataBank Syariah
 AVA iFamily Protection SyariahPermataBank Syariah
 ACC Credit Protection SyariahAstra Credit Companies (ACC)

Asuransi Astra Life bisa untuk apa saja?

Asuransi Astra Life dapat diperuntukkan sebagai program perlindungan jiwa, kesehatan, hingga pensiun, tergantung cakupan manfaat yang tertera di polis asuransi setiap produk.

Tabel Harga Premi Asuransi Astra Life

Daftar manfaat masing-masing produk Asuransi Astra Life adalah sebagai berikut:

Asuransi Astra LifeManfaat AsuransiMinimal Premi/KontribusiPeriode Pembayaran
AVA iPrime
  • Uang Pertanggungan (UP) 125% premi dasar tunggal
  • Manfaat meninggal dunia hingga 100% UP + nilai dana yang terbentuk
  • Manfaat terminal illness hingga usia 99 tahun sebesar 100% UP + nilai dana
  • Manfaat cacat total dan tetap sebesar 100% UP + nilai dana
  • Manfaat akhir asuransi sebesar nilai dana
Premi dasar tunggal Rp12 jutaSekaligus (tunggal)
AVA iSmart
  • UP 5 hingga 200 kali premi dasar berkala
  • Manfaat meninggal dunia hingga 100% UP + nilai dana
  • Manfaat terminal illness hingga usia 99 tahun hingga 100% UP + nilai dana
  • Manfaat cacat total dan tetap hingga usia 65 tahun sebesar 100% UP + nilai dana
  • Manfaat akhir asuransi sebesar nilai dana
Premi dasar berkala Rp250.000/bulanBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
AVA iFuture
  • UP 5 hingga 200 kali premi dasar berkala
  • Manfaat meninggal dunia hingga 100% UP + nilai dana
  • Manfaat terminal illness hingga usia 99 tahun hingga 100% UP + nilai dana
  • Manfaat cacat total dan tetap hingga usia 65 tahun sebesar 100% UP + nilai dana
  • Loyalty bonus 25% dari premi dasar berkala
  • Manfaat akhir asuransi sebesar nilai dana
Premi dasar berkala Rp2,5 juta/bulanBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
AVA iFuture Premier
  • UP minimal Rp5 miliar atau USD500,000
  • Manfaat meninggal dunia atau terminal illness sebesar 100% + nilai dana
  • Manfaat cacat total dan tetap sebesar 100% UP + nilai dana
  • Loyalty bonus sebesar 10% atau 20% per tahun dari premi dasar berkata tahun pertama
  • Manfaat akhir polis sebesar nilai dana
Premi dasar berkala Rp10 juta/bulanBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
AVA Creditplus Protection
  • Manfaat pertanggungan sebesar jumlah sisa pinjaman maksimal Rp8 miliar
  • Pelunasan sisa pinjaman kredit multiguna di PermataBank jika tertanggung meninggal dunia
  • Pengembalian premi jika pinjaman lunas lebih awal
Dihitung sesuai jumlah sisa pinjamanTunggal
AVA iBright Protector
  • UP sebesar 5-200 kali premi dasar berkala
  • Manfaat meninggal dunia hingga 100% UP + nilai dana
  • Manfaat terminal illness hingga 100% UP + nilai dana
  • Manfaat cacat total dan tetap sebesar 100% UP + nilai dana
  • Manfaat akhir polis sebesar nilai dana
Premi dasar berkala Rp250.000/bulanBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
ASLI Rencana Optima
  • UP sebesar 5-200 kali premi dasar berkala
  • Manfaat meninggal dunia hingga 100% UP + nilai dana
  • Manfaat terminal illness hingga 100% UP + nilai dana
  • Manfaat cacat total dan tetap sebesar 100% UP + nilai dana
  • Loyalty bonus 25% dari premi dasar berkala tahunan pada tahun pertama
  • Manfaat akhir polis sebesar nilai dana
Premi dasar berkala Rp2,5 juta/bulanBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
ASLI iSignature Protector
  • UP 125% premi dasar berkala
  • Manfaat meninggal dunia hingga 100% UP + nilai dana
  • Manfaat terminal illness hingga 100% UP
  • Manfaat cacat total dan tetap sebesar 100% UP + nilai dana
  • Manfaat akhir polis sebesar nilai dana
Premi dasar berkala Rp12 jutaTunggal
AVA Proteksi Optima 117
  • UP antara Rp100 juta hingga Rp2 miliar
  • Manfaat terhadap 117 kondisi penyakit kritis dalam tiga tahap (awal, menengah, lanjut), serta komplikasi diabetes dan kritis katastropik
  • Kondisi penyakit kritis tahap awal 50% UP maksimal Rp1 miliar
  • Kondisi penyakit tahap menengah 100% UP maksimal Rp2 miliar
  • Kondisi penyakit kritis tahap lanjut 100% UP maksimal Rp2 miliar
  • Komplikasi diabetes 20% UP maksimal Rp400 juta
  • Penyakit kritis katastropik 120% UP maksimal
Rp220.000/tahunBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
ASLI Flexi Life Protection
  • UP maksimal Rp5 miliar
  • Manfaat meninggal dunia sebesar 100% UP
Rp58.000/tahunBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
AVA iFamily Protection
  • UP antara Rp50 juta hingga Rp500 juta
  • Manfaat meninggal dunia
  • Manfaat meninggal dunia akibat kecelakaan sebesar 100% UP
  • Manfaat penggantian biaya rawat jalan darurat maksimal 5% UP atau Rp20 juta
  • Santunan rawat inap maksimal 90 per tahun
  • Santunan rawat inap ICU maksimal 15 hari dalam setahun
  • Pengembalian premi 100%
Tanpa pengembalian premi Rp500.000/tahun. Dengan pengembalian premi Rp1,5 juta/tahunBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
AVA iPlan Protection
  • UP minimal Rp4.524.900 dan maksimal Rp504.198.000
  • Manfaat meninggal dunia
  • Manfaat meninggal dunia akibat kecelakaan sebesar 100% UP
  • Manfaat tahapan sebesar 5% UP
  • Manfaat akhir kontrak
Rp1,2 juta/tahunBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
AVA iSave Protection
  • UP 200 kali atau 500 kali premi bulanan maksimal Rp1 miliar
  • Manfaat meninggal dunia 100% UP
  • Manfaat cacat total dan tetap 100% UP
  • Manfaat akhir kepesertaan hingga 105% total premi yang telah dibayarkan
Rp100.000/bulanBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
AVA Proteksi Tangguh
  • UP minimal Rp300 juta hingga maksimal Rp1 miliar
  • Manfaat meninggal dunia karena kecelakaan
  • Manfaat penggantian rawat jalan darurat
  • Santunan duka sebesar 100% UP
Rp55.000/bulan atau Rp612.000/tahunBulanan, tahunan
Flexi Hospital & Surgical
  • Batas keseluruhan manfaat maksimal Rp300 juta/tahun
  • Rawat inap Rp300.000 hingga Rp2 juta per hari maksimal 150 hari/tahun
  • Kamar perawatan intensif hingga Rp4 juta/hari maksimal 45 hari per tahun
Rp1.171.000/tahunBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
Flexi Health
  • Maksimal UP Rp500 juta
  • Manfaat meninggal dunia 100% UP
  • Santunan rawat inap maksimal Rp1 juta/hari
  • Santunan rawat inap ICU maksimal Rp2 juta/hari
  • Penggantian biaya setelah rawat inap Rp1 juta
  • Penggantian biaya bedah maksimal Rp15 juta
  • Santunan penyakit kritis maksimal Rp50 juta
Sesuai polisKuartalan, semesteran, tahunan
Flexi Life Protection
  • UP minimal Rp50 juta hingga maksimal Rp5 miliar
  • Manfaat meninggal dunia karena sakit atau kecelakaan sebesar 100% UP
Rp58.000/tahunBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
Flexi CI Protection
  • UP maksimal Rp2 miliar
  • Manfaat kondisi penyakit kritis utama seperti kanker, stroke, dan serangan jantung
  • Kondisi penyakit kritis tahap awal sebesar 50% UP
  • Kondisi penyakit kritis tahap lanjut sebesar 100% UP
Rp76.000/tahunBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
ASLI iSport Protection
  • UP maksimal Rp500 juta
  • Manfaat meninggal dunia akibat kecelakaan 100% UP
  • Manfaat meninggal dunia akibat kecelakaan transportasi umum/hari libur nasional 200% UP
  • Penggantian biaya rawat jalan darurat saat olahraga maksimal 10% UP
Rp26.400Tunggal
ASLI Proteksi DiriKu
  • UP antara Rp30 juta hingga Rp500 juta
  • Penggantian biaya rawat jalan darurat akibat kecelakaan hingga 10% UP
  • Manfaat meninggal dunia akibat kecelakaan 100% UP maksimal Rp500 juta
Rp100.000/tahunTahunan
AVA iPro Proteksi Dini
  • UP minimal Rp50 juta dan maksimal Rp500 juta
  • Kondisi penyakit kritis tahap awal 50% UP
  • Kondisi penyakit kritis tahap lanjut 100% UP
  • Manfaat meninggal dunia 100% UP
  • Manfaat pengembalian premi 30% dari total yang sudah dibayarkan
Rp276.000/tahunBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
AVA Health Protection
  • Santunan rawat inap hingga Rp1 juta/hari maksimal 40 hari per tahun
  • Santunan ICU sebesar 200% santunan rawat inap maksimal 15 hari per tahun
  • Penggantian biaya pembedahan Rp15 juta/tahun
  • Manfaat meninggal dunia Rp10 juta
  • Nilai total manfaat tahunan sampai dengan Rp100 juta
Sesuai harga di TravelokaSesuai periode pembayaran di Traveloka
AVA iPro Perisai
  • UP sesuai polis
  • Manfaat meninggal dunia bukan karena kecelakaan
  • Manfaat meninggal dunia karena kecelakaan
  • Manfaat meninggal dunia akibat kecelakaan transportasi umum
Sesuai polisSesuai polis
AVA iPro Pratama
  • Manfaat santunan harian untuk rawat inap maupun ICU
Sesuai polisSesuai polis
AVA iPro Prima
  • UP minimal Rp50 juta dan maksimal Rp500 juta
  • Manfaat meninggal dunia akibat kecelakaan
  • Manfaat cacat total dan tetap
  • Manfaat akhir kontrak berupa pembayaran 100% premi jika tidak ada klaim
Rp69.000/bulanBulanan
Sinatra Perisaiku
  • Manfaat meninggal dunia akibat kecelakaan atau cacat total dan tetap akibat kecelakaan sebesar Rp24 juta
Rp50.000Tunggal
Sinatra Proteksiku
  • Manfaat meninggal dunia akibat kecelakaan sebesar Rp 6 juta
  • Manfaat santunan rumah sakit akibat kecelakaan sebesar Rp100.000/hari maksimal 30 hari per tahun
  • Manfaat santunan darurat rawat jalan akibat kecelakaan sebesar Rp100.000 sebanyak satu kali dalam setahun
Rp50.000Tunggal
Sinatra SehatKu
  • Satu kali santunan rawat inap sebesar Rp1 juta akibat penyakit endemis (demam berdarah/typhoid fever)
Rp50.000Tunggal
PRIMA Credit Life
  • Manfaat meninggal dunia Rp25 juta
  • Pelunasan kredit kendaraan Toyota sebesar jumlah sisa kredit jika tertanggung meninggal dunia, cacat total sementara, atau cacat total tetap
1.75% atau 2.3% dari jumlah pinjamanTunggal
Astra Credit Protection
  • Manfaat pertanggungan sebesar jumlah sisa pinjaman
  • Manfaat meninggal dunia sebesar jumlah sisa pinjaman
  • Manfaat ketidakmampuan total sementara sebesar angsuran pinjaman bulanan maksimal 6 bulan
  • Manfaat ketidakmampuan total tetap sebesar jumlah sisa pinjaman
Maksimal 1.69% dari jumlah pinjamanTunggal
AVA iGriya Proteksi
  • Manfaat meninggal dunia sebesar jumlah sisa pinjaman pokok
Sesuai usia dan tenor pinjamanTunggal
AVA Griya Proteksiku
  • Manfaat meninggal dunia sebesar jumlah sisa pinjaman pokok
0.69% dari jumlah pinjamanTunggal
AVA Group Medical Protection

Manfaat asuransi dasar:

  • Manfaat rawat inap dan pembedahan
  • Santunan kematian
  • Santunan cacat tetap karena kecelakaan
  • Santunan manfaat penyakit kritis

Manfaat asuransi pilihan

  • Manfaat persalinan
  • Manfaat rawat jalan
  • Manfaat perawatan gigi
Rp1 juta/tahunKuartalan, semesteran, tahunan
AVA Group Accident Protection

Manfaat asuransi dasar:

  • UP minimal Rp5 juta
  • Manfaat meninggal karena kecelakaan 100% UP
  • Santunan biaya pemakaman sebesar Rp5 juta

Manfaat asuransi pilihan:

  • Manfaat cacat tetap akibat kecelakaan hingga 100% UP
  • Manfaat biaya perawatan akibat kecelakaan maksimal 10% UP
Rp1 juta/tahunKuartalan, semesteran, tahunan
AVA Group Life

Manfaat asuransi dasar:

  • UP Minimal Rp5 juta
  • Manfaat meninggal karena kecelakaan 100% UP
  • Santunan biaya pemakaman sebesar Rp5 juta
  • Manfaat kehilangan anggota tubuh 50% UP
  • Manfaat terminal illness 50% UP

Manfaat asuransi pilihan:

  • Manfaat cacat total tetap 100% UP
  • Manfaat cacat total tetap tambahan hingga 100% UP
  • Manfaat penyakit kritis
  • Manfaat kematian akibat kecelakaan maksimal 100% UP
  • Manfaat biaya perawatan akibat kecelakaan maksimal 10% UP
Rp3 juta/tahunKuartalan, semesteran, tahunan
DPLK WinPension
  • UP sesuai polis
  • Manfaat pensiun cacat
  • Manfaat pensiun normal
  • Manfaat meninggal dunia
Sesuai polisSesuai polis
ASLI Asya Proteksi Syariah
  • Santunan asuransi (SA) maksimal 200 kali kontribusi dasar berkala tahunan
  • Manfaat meninggal dunia hingga 100% SA
  • Manfaat terminal illness hingga 100% SA
  • Manfaat cacat total tetap hingga 100% SA
  • Manfaat mudik lebaran 50% SA
  • Bonus loyalitas 25% kontribusi dasar berkala tahunan pada tahun pertama
  • Manfaat booster investasi 3% kontribusi dasar berkala tahunan pada tahun pertama
  • Manfaat akhir polis sebesar 100% nilai dana
  • Kontribusi dasar berkala Rp500.000/bulan
  • Kontribusi investasi berkala Rp100.000/bulan
  • Kontribusi investasi tunggal Rp1 juta
Bulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
AVA iGriya Proteksi Syariah
  • SA sebesar jumlah sisa pembiayaan hingga maksimal Rp6 miliar
  • Manfaat meninggal dunia sebesar jumlah sisa pembiayaan
0.77% dari SA awalTunggal
AVA iFamily Protection Syariah
  • Manfaat santunan asuransi meninggal dunia hingga Rp750 juta
  • Manfaat meninggal dunia saat menunaikan ibadah haji sebesar 100% santunan asuransi meninggal dunia
  • Manfaat meninggal dunia akibat kecelakaan
  • Manfaat mudik lebaran
  • Manfaat rawat jalan darurat akibat kecelakaan sebesar Rp20 juta
  • Santunan rawat inap hingga Rp1,5 juta/hari
  • Santunan rawat inap hingga Rp3 juta/hari
Rp90.000/bulan atau Rp1 juta/tahunBulanan, kuartalan, semeteran, tahunan
ACC Credit Protection Syariah
  • SA sebesar jumlah sisa pembiayaan hingga Rp1 miliar
  • Manfaat meninggal dunia sebesar jumlah sisa pembiayaan
  • Manfaat cacat total sementara sebesar angsuran pembiayaan jatuh tempo maksimal 6 bulan
  • Manfaat cacat total tetap sebesar jumlah sisa pembiayaan
0.69% atau 1.69% dari pembiayaan awalTunggal

Cara Klaim Asuransi Astra Life

Astra Life memberikan dua metode klaim, yaitu melalui pengiriman dokumen fisik atau secara online.

Secara Offline

Berikut adalah cara klaim asuransi Astra Life melalui pengiriman fisik:

  1. Kunjungi situs www.astralife.co.id/panduan/dokumen-penting/, kemudian download formulir sesuai jenis klaim yang akan diajukan.
  2. Isi formulir dengan informasi yang akurat.
  3. Lengkapi dokumen persyaratan klaim sesuai yang tertera pada polis asuransi.
  4. Kirim formulir dan kelengkapan berkas klaim ke kantor Astra Life melalui kantor pos dengan alamat berikut:

Kantor Pusat Astra Life, Pondok Indah Office Tower 3, Lt. 1, Jl. Sultan Iskandar Muda, Kav. V-TA, Pondok Indah, Jakarta Selatan 12310

Secara Online

Untuk pengajuan klaim asuransi Astra Life secara online, tahapan yang perlu dilalui adalah:

  1. Kunjungi situs www.astralife.co.id/panduan/dokumen-penting/, kemudian download formulir sesuai jenis klaim yang akan diajukan.
  2. Isi formulir dengan informasi yang akurat.
  3. Lengkapi dokumen persyaratan klaim sesuai yang tertera pada polis asuransi.
  4. Scan formulir dan seluruh dokumen persyaratan klaim.
  5. Login ke https://ilovelife.co.id/login menggunakan username dan password akun Astra Life Anda.
  6. Unggah kelengkapan berkas pengajuan pada menu e-claim.

Berapa lama klaim asuransi Astra Life

Klaim asuransi Astra Life akan dicairkan selambat-lambatnya 30 hari kerja sejak dokumen pengajuan dinyatakan lengkap.

Apakah Astra Life Bisa Dicairkan

Bisa untuk jenis asuransi yang mengandung unsur investasi, yaitu unit link. Asuransi Astra Life unit link bisa dicairkan dengan syarat:

  • Tersedia dana hasil investasi untuk dicairkan.
  • Masuk periode pencairan dana sesuai dengan ketentuan dalam polis.

Cara Membatalkan Asuransi Astra Life

Nasabah yang ingin berhenti dan menutup polis Asuransi Astra Life mengikuti syarat dan ketentuan berikut ini:

  • Hubungi call center Asuransi Astra Life
  • Unduh formulir pembatalan polis Astra Life
  • Isi formulir dengan lengkap
  • Mengembalikan buku polis asuransi
  • Menyertakan fotokopi KTP dan buku tabungan
  • Membayar kewajiban yang belum diselesaikan, pajak dan administrasi bila ada

Kerjasama Astra Life dengan Bank

Saat ini, Astra Life bekerjasama dengan Bank Permata. Ini bagian dari kolaborasi anak perusahaan Astra Internasional.

Call Center, Layanan Pelanggan Astra Life

Asuransi Astra Life menyediakan layanan Astra Life Call Center dan kantor pusat.

Kantor Pusat PT Asuransi Jiwa Astra (Astra Life) (Astra Life Pondok Indah), Pondok Indah Office Tower 3 Lt. 1, Jl. Sultan Iskandar Muda Kav. V-TA, Pondok Indah, Pd. Pinang Jakarta Selatan, Indonesia, 12310

Call Center Astra Life: 1500 282; WhatsApp: 08952 1500 282; Email: [email protected]; Website: www.astralife.co.id

Baca Juga - Review AstraPay Aman Tidak, Penagihan Astra ACC Leasing

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Komentar (0 Komentar)

Tulis Komentar - Balasan untuk Tito Shadam

Email Anda tidak akan di publish

Batalkan Membalas

Captcha Wajib Diisi

Artikel Terkait