Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

Review TabunganMU Mandiri Kelebihan Kekurangan Biaya Admin

Daftar Isi

Review TabunganMU (Mitra Usaha) Mandiri

Kelebihan TabunganMU Mandiri adalah setoran awal dan biaya terjangkau untuk semua lapisan masyarakat, namun kekurangnnya adalah Saldo Minimal Akhir Bulan Rp 1 Juta dan kena biaya administrasi Rp 5 ribu untuk saldo dibawah ketentuan minimal.

Jika Anda memiliki usaha dan ingin membuat rekening tabungan khusus untuk usaha agar tidak terjadi percampuran rekening dengan tabungan pribadi, membuat rekening tabungan khusus dari bank terpercaya bisa menjadi solusinya. 

Saat ini, ada beberapa bank yang menawarkan tabungan khusus untuk mereka yang memiliki usaha, salah satunya adalah bank dengan ciri khas logo berwarna biru, yakni bank Mandiri. 

TabunganMU adalah jenis produk tabungan yang ditawarkan oleh bank Mandiri kepada para pelaku usaha. 

Seperti apa review TabunganMU (Mitra Usaha) Mandiri ini? Simak pembahasan lebih lengkapnya di bawah ini.

Apa Itu TabunganMU Mandiri

TabunganMU Mandiri adalah tabungan Mitra Usaha dari bank Mandiri, yang merupakan rekening simpanan dalam mata uang rupiah yang melayani kebutuhan transaksi perbankan dengan biaya terjangkau

TabunganMU ini melayani transaksi nasabahnya dengan mata uang rupiah dan biaya yang sanagt terjangkau. Jenis tabungan ini sangat cocok jika Anda memiliki bisnis dan mencari layanan tabungan dana dengan biaya administrasi yang rendah atau terjangkau.

Syarat Buka TabunganMU Mandiri

Terdapat beberapa persyaratan utama dalam melakukan pembukaan rekening TabunganMU bank Mandiri, antara lain:

  • Pembukaan rekening bersifat perorangan
  • Melakukan pengisian formulir pengajuan
  • Merupakan warga negara Indonesia
  • e-KTP dengan NIK yang terdaftar di Sistem Informasi Administrasi Kependudukan.
  • NPWP asli (jika pendapatan diatas PTKP).
  • NIK yang terdapat di KTP haruslah sudah terdaftar dalam Sistem Informasi Administrasi Kependudukan
  • Bagi KTP di luar domisili, harus menyertakan surat keteranagn domisili atau surat keterangan kerja
  • Tanda tangan di kertas putih.
  • Nomor ponsel dan email yang aktif untuk dapat menerima kode OTP.
  • Pastikan nasabah memiliki koneksi internet yang baik / stabil.

Cara Buka Rekening TabunganMU Mandiri secara Online

Pembukaan rekening Mandiri TabunganMU secara online adalah pembukaan rekening secara digital/online di mana calon nasabah tidak perlu datang ke cabang Bank Mandiri, dengan cara sebagai berikut:

  1. Buka halaman pembukaan rekening. Untuk mengakses website dapat melalui link joinbmri.id/TABMUOL atau dengan Scan QR. Pastikan website telah terbuka pada browser Google Chrome (Android) atau Safari (iPhone).. Pembukaan rekening secara online bisa untuk nasabah baru ataupun eksisting
  2. Siapkan Dokumen pembukaan rekening. Calon nasabah dapat menyiapkan hal-hal yang dibutuhkan untuk pembukaan rekening berupa: e-KTP, NPWP asli (jika pendapatan diatas PTKP), Tanda tangan di kertas putih, Nomor ponsel dan email yang aktif untuk dapat menerima kode OTP, Pastikan nasabah memiliki koneksi internet yang baik / stabil.
  3. Pilih produk tabungan & kartu debit. Calon nasabah dapat memilih jenis produk tabungan dan kartu debit yang diinginkan. Calon nasabah dapat membaca informasi biaya dan fitur produk tabungan dan kartu debit yang akan dipilih
  4. Persetujuan. Calon nasabah membaca dan memberikan persetujuan terhadap Syarat Pembukaan Rekening. Calon nasabah memberikan pernyataan terhadap penggunaan data pribadi dan kepemilikan pajak di luar negeri
  5. Data diri. Calon nasabah mengisi Data Diri sesuai dengan field yang ada. Pastikan untuk data diri sesuai dengan yang ada di e-KTP. Nasabah tidak dapat melanjutkan pembukaan rekening apabila data yang diinput tidak lolos verifikasi dukcapil
  6. Verifikasi nomor ponsel dan email. Pastikan nomor ponsel dan email aktif untuk dapat menerima kode OTP
  7. Data alamat. Calon nasabah mengisi data alamat tempat tinggal dengan lengkap dan benar
  8. Data pekerjaan Nasabah. Calon nasabah mengisi data pekerjaan dengan lengkap dan benar.
  9. Bagi nasabah yang pendapatannya di atas PTKP maka nasabah wajib melampirkan NPWP.
  10. Bagi calon nasabah yang belum/tidak bekerja, maka nasabah diwajibkan mengisi kepemilikan Dana/Beneficial Owner
  11. Alamat pengiriman. Calon nasabah memilih alamat pengiriman kartu (rumah/ kantor). Kartu juga dapat diambil di cabang SMS dan email.
  12. Calon nasabah melampirkan foto e-KTP Asli.
  13. Calon nasabah melampirkan foto Selfie dengan e-KTP
  14. Calon nasabah melampirkan foto NPWP asli
  15. Calon nasabah melampirkan foto Tanda tangan di kertas putih
  16. Proses pembukaan rekening. Calon nasabah memeriksa dan memastikan kembali kesesuaian data yang telah diisi
  17. Verifikasi video call. Calon nasabah melakukan verifikasi data melalui video call dengan CS video call Bank Mandiri
  18. Tanda tangan elektronik. Nasabah akan melakukan penandatangan dokumen secara digital dengan menginput OTP dari penyedia layanan Digital Signature yaitu PrivyID
  19. Proses pembuatan rekening kartu debit dan pendaftaran SMS banking akan berlangsung otomatis kurang lebih 15 detik
  20. Pembuatan PIN SMS Banking. Nasabah melakukan pembuatan PIN SMS Banking/Mpin berupa 6 digit angka
  21. Proses pembukaan rekening berhasil. Proses pembukaan rekening telah selesai, No Rekening, No Kartu Debit dan Valid thru kartu akan ditampilkan di layar dan juga dikirimkan ke email nasabah.
  22. Nasabah dapat langsung melakukan penyetoran melalui transfer, setor tunai via CDM/Agen Mandiri atau Cabang
  23. Lakukan aktivasi kartu debit apabila nasabah telah menerima fisik kartu debit. Nasabah dapat melakukan aktivasi Livin by Mandiri untuk dapat melakukan transaksi

Bunga TabunganMU Mandiri

Suku bunga yang ditetapkan bank Mandiri biasanya berubah-ubah sesuai kondiri ekonomi terkini. Adapun untuk detail suku bunga pada TabunganMU Mandiri saat ini, dapat dilihat pada kolom di bawah ini:

TierSuku Bunga TabunganMu
0 sampai kurang dari Rp 1 juta0,00
Rp 1 juta sampai kurang dari Rp 50 juta0,00
Rp 50 juta sampai kurang dari Rp 500 juta0,05
Rp 500 juta sampai kurang dari Rp 1 milyar0,35
Lebih dari atau sebesar Rp 1 milyar0,40

Biaya Adminstrasi TabunganMU Mandiri

Adapun biaya administrasi yang ditetapkan adalah:

  • saldo akhir bulan lebih dari Rp. 1 juta, biaya admin adalah sebesar Rp. 1.500.
  • saldo akhir bulan =  Rp. 1 juta,  biaya administrasi sebesar Rp. 6.500.
  • saldo kurang dari Rp. 1 juta,  biaya admin sebesar Rp. 5000.

Ketentuan Saldo Mengendap

Bank Mandiri pada produknya TabunganMU menerapkan saldo paling kecil yang harus mengendap di rekening sebesar Rp. 50.000. Jadi, disimpulkan bahwa apabila saldo Anda sudah mencapai Rp. 50.000, maka otomatis tidak dapat melakukan penarikan uang.

Minimum Setoran untuk Buka Rekening

TabunganMU  memberlakukan minimum setoran adalah sebesar Rp. 50.000.

Kelebihan dan Kekurangan TabunganMU Mandiri

Review TabunganMU (Mitra Usaha) Mandiri pada poin pembahasan terakhir, terdapat beberapa kelebihan yang ditawarkan dan kekurangan yang bisa Anda jadikan bahan pertimbangan sebelum melakukan pembukaan rekening tabungan jenis ini, antara lain:

Kelebihan TabunganMU MandiriKekurangan TabunganMU Mandiri
Diberikan fasilitas ATM, Mandiri SMS, Mandiri Call, dan Livin by MandiriBiaya Administrasi Rekening Rp5.000
Biaya transaksi yang terjangkau daripada jenis tabungan lainnyaPinalti Rekening di bawah Saldo Minimal Akhir Bulan Rp5.000
Setoran awal yang tidak besar, yakni Rp. 50.000 sajaHarus menyertakan surat keterangan domisili apabila KTP bukan dari domisili
Suku bunga yang kompetitif Saldo ditahan Rp50.000
Transaksi, penarikan, penyetoran bisa dilakukan di unit Mandiri MU atau kantor cabang bank Mandiri terdekatSaldo Minimal Akhir Bulan Rp 1 Juta
Kemudahan bertransaksi di Mandiri Agen 

Tags

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Komentar (0 Komentar)

Tulis Komentar - Balasan untuk Tito Shadam

Email Anda tidak akan di publish

Batalkan Membalas

Captcha Wajib Diisi

Artikel Terkait