Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

Saldo minimal di BNI mulai Rp 5 ribu sd Rp 1 juta. Besarnya saldo ditentukan oleh jenis simpanan.

Bank BNI menerapkan ketentuan saldo minimal tabungan yang berbeda - beda.

Nasabah perlu memperhatikan saldo minimal karena akan mempengaruhi jumlah uang disimpan di tabungan.

Saldo Minimal Tabungan BNI

Ketentuan saldo minimal di tabungan BNI berbeda - beda, tergantung pada jenis tabungan.

  1. Saldo minimal BNI Taplus Rp 150 ribu
  2. Saldo minimal BNI Taplus Bisnis Rp 1 juta
  3. Saldo minimal BNI Taplus Pegawai Sesuai PKS
  4. Saldo minimal BNI Taplus Muda Rp 50 ribu
  5. Saldo minimal BNI Taplus Muda Co-Brand sesuai PKS
  6. Saldo minimal BNI Tapenas Rp 100 ribu
  7. Saldo minimal BNI Pandai tak dibatasi
  8. Saldo minimal BNI Simpanan Pelajar Rp 5 ribu
  9. Saldo minimal BNI dollar US$/SGD 100

Jenis Tabungan BNI

Tabungan BNIDefinisi
BNI TaplusTabungan umum BNI untuk individu berusia minimal 17 tahun.
BNI Taplus AnakTabungan BNI untuk anak usia 0-17 tahun.
Kartu Pelajar BNI Taplus AnakTabungan BNI Taplus Anak untuk siswa dari sekolah yang bekerja sama dengan BNI.
BNI Taplus MudaTabungan BNI untuk individu berusia 17-35 tahun.
BNI Taplus Muda Co-BrandTabungan BNI Taplus Muda untuk mahasiswa dari Perguruan Tinggi yang bekerja sama dengan BNI. Dapat berfungsi sebagai tabungan reguler dan pembayaran UKT.
BNI Taplus BisnisTabungan untuk individu maupun perusahaan dengan fitur yang sesuai untuk transaksi bisnis. Jenis tabungan ini memiliki limit yang lebih besar dibanding tabungan BNI lainnya.
BNI TappaTaplus Pegawai dan Anggota (Tappa) adalah tabungan untuk pegawai/anggota dari perusahaan atau organisasi yang bekerja sama dengan BNI.
BNI PandaiRekening tabungan dasar (basic saving account) hasil kerja sama antara BNI dan program Laku Pandai OJK. Dapat dibuka melalui agen Laku Pandai tanpa melalui kantor cabang BNI.
BNI Simpanan Pelajar (SimPel)Tabungan untuk siswa PAUD, TK, SD/MI, SMP/Mts, SMA/MA atau sederajat. SimPel merupakan program nasional dari bank-bank di Indonesia
BNI TabunganKuTabungan umum untuk individu dengan keringanan syarat dan biaya. TabunganKu adalah program nasional yang diselenggarakan oleh bank-bank di Indonesia.
BNI TapenasTabungan Perencanaan Masa Depan (Tapenas) adalah tabungan berjangka BNI untuk berbagai perencanaan tujuan masa depan.
BNI SimponiProgram tabungan dana pensiun untuk umum dengan usia pensiun mulai dari 40 tahun.
BNI HajiTabungan BNI yang dikhususkan untuk keperluan menabung dana haji.
BNI GiroRekening simpanan giro BNI yang dapat dibuka oleh individu atau perusahaan. Tersedia dalam mata uang rupiah dan valas.
BNI DepositoTabungan berjangka BNI dengan pilihan jangka waktu tabungan 1/3/6/12/24 bulan.
BNI DollarTabungan BNI dalam mata uang asing (USD/SGD/AUD) yang dapat dibuka oleh nasabah individu maupun perusahaan.

Setoran Awal Buka Rekening BNI

Secara keseluruhan, untuk membuka rekening BNI, Anda memerlukan minimal setoran awal mulai dari Rp5.000 sampai dengan Rp5 juta. Nominal tepatnya akan tergantung pada jenis tabungan yang ingin Anda buka.

Berikut adalah daftar minimal setoran awal pada setiap jenis tabungan BNI:

Tabungan BNIMinimal Setoran Awal
BNI TaplusRp 250 ribu (Non Jabodetabek), Rp 500 ribu (Jabodetabek)
BNI Taplus AnakRp 100 ribu
Kartu Pelajar BNI Taplus AnakRp 100 ribu
BNI Taplus MudaRp 100 ribu
BNI Taplus Muda Co-BrandSesuai Perjanjian Kerja Sama
BNI Taplus BisnisRp 1 juta
BNI TappaSesuai Perjanjian Kerja Sama
BNI PandaiTidak dibatasi
BNI Simpanan Pelajar (SimPel)Rp5.000
BNI TabunganKuRp20.000
BNI TapenasRp100.000
BNI SimponiRp100.000
BNI HajiRp500.000
BNI GiroPerorangan: Rp500.000, Perusahaan: Rp1.000.000
BNI DepositoRp5.000.000
BNI DollarUSD100/SGD100/AUD100

Biaya ATM Tabungan BNI

BNI mengenakan potongan bulanan atau biaya administrasi untuk kepentingan pengelolaan rekening. Berikut adalah biaya administrasi bulanan BNI:

Jenis Tabungan BNIBiaya Administrasi
BNI TaplusRp11.000/bulan
BNI Taplus AnakBebas biaya
Kartu Pelajar BNI Taplus AnakBebas biaya
BNI Taplus MudaRp5.000/bulan
BNI Taplus Muda Co-BrandRp5.000/bulan
BNI Taplus BisnisRp10.000/bulan
BNI TappaRp3.000/bulan
BNI PandaiBebas Biaya
BNI Simpanan PelajarRp1.000/bulan
BNI TabunganKuBebas biaya
BNI TapenasRp18.000/tahun
BNI Simponi-
BNI Haji-
BNI GiroRp25.000/bulan
BNI Deposito-
BNI DollarUSD1/SGD1/AUD1

Selain setoran awal, membuka rekening di Bank BNI juga dapat dikenakan biaya penerbitan kartu debit baru. Adapun biaya yang ditetapkan adalah sebesar:

  • Rp10.000 untuk Kartu Debit BNI Silver
  • Rp15.000 untuk Kartu Debit BNI Gold
  • Rp20.000 untuk Kartu Debit BNI Platinum

Bunga Tabungan BNI

BNI memberikan bunga tabungan dengan sistem tiered-rate, atau perbedaan tingkat suku bunga berdasarkan jumlah saldo yang ada di rekening. Semakin besar jumlah saldo di rekening nasabah, semakin tinggi pula bunga yang ditawarkan BNI.

Di bawah ini adalah kisaran suku bunga BNI per tahun yang akan didapatkan nasabah:

Jenis Tabungan BNIBunga (per tahun)
BNI Taplus0.00% – 0.80%
BNI Taplus Anak0.00% – 1.00%
BNI Taplus Muda0.00% – 1.00%
BNI Taplus Bisnis0.00% – 1.50%
BNI Tappa0.00% – 1.0%
BNI Pandai0.01% – 0.25%
BNI Simpanan Pelajar0.00%
BNI TabunganKu0.01% – 0.25%
BNI Tapenas2.70% (IDR) 0.25% (USD)
BNI Giro0.00% – 1.75%
BNI Deposito2.25% – 2.50% (IDR); 0.25% – 0.60% (Valas)
BNI Dollar0.00% – 0.25%

Limit Tabungan BNI Taplus

Limit BNI Taplus ditentukan berdasarkan jenis kartu debit/ATM-nya. Jika Anda pemegang Kartu Debit BNI Silver, limit transaksi yang Anda miliki tentu lebih sedikit dibandingkan limit Kartu Debit BNI Gold atau Platinum.

TransaksiKartu Debit BNI SilverKartu Debit BNI GoldKartu Debit BNI Platinum
Tarik TunaiRp5 juta/hariRp15 juta/hariRp15 juta/hari
PembelanjaanRp10 juta/hariRp50 juta/hariRp100 juta/hari
Transfer antar-BNI via ATMRp50 juta/hariRp100 juta/hariRp100 juta/hari
Transfer antarbank via ATMRp10 juta/hariRp25 juta/hariRp50 juta/hari



 

Tags

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Komentar (0 Komentar)

Tulis Komentar - Balasan untuk Tito Shadam

Email Anda tidak akan di publish

Batalkan Membalas

Captcha Wajib Diisi

Artikel Terkait