Saat jalan jalan ke luar negeri, kita perlu uang valas untuk melakukan transaksi. Biasanya, kita tukar uang dollar di Indonesia sebelum ke luar negeri.
Sekarang, beberapa bank sudah mengeluarkan kartu debit yang langsung bisa digunakan di luar negeri dengan mata uang valas yang kita punya di rekening kita di Indonesia.
Cara ini tentu saja lebih menguntungkan konsumen karena bisa mudah melakukan transaksi cashless di luar negeri dan tidak menanggung rugi kurs karena dana kartu debit yang diambil langsung dari tabungan valas kita.
Terdapat beberapa bank yang sudah menyediakan jenis kartu debit untuk transaksi di luar negeri ini.
Kami mencoba beberapa kartu ATM dengan membuka dan menggunakannya untuk transaksi di luar negeri.
Berikut ini adalah Kartu Debit Valas Terbaik buat jalan - jalan ke luar negeri, yaitu:
1. Kartu OCBC Nyala Global Debit
Kartu OCBC Nyala Global Debit adalah jenis kartu yang memungkin kita bisa belanja online langsung debit dari 12 mata uang, tanpa bebas konversi!
Fitur Global Wallet memiliki mekanisme untuk langsung mendebet mata uang rekening dari Rekening Tanda 360 Plus sesuai dengan mata uang ketika nasabah bertransaksi di luar negeri.
Kita bisa pula mengatur limit belanja di kartu ini agar bisa memproteksi lebih baik.
Keunggulan kartu Nyala Global Debit adalah:
- Transaksi Offline Dalam & Luar Negeri. Dengan fitur contactless, mulai dari belanja hingga keluar masuk MRT di luar negeri tinggal tap / dip kartu & pastinya langsung debit dari 12 mata uang tanpa konversi valas
- Bebas Biaya Tarik Tunai di Singapura, Malaysia dan Hong Kong. Bebas biaya tarik tunai di seluruh jaringan ATM OCBC di Singapura, Malaysia dan Hong Kong. (S&K berlaku untuk Nasabah Layanan Nyala)
- Diskon di berbagai transaksi online. Nikmati beragam promo menarik dengan bertransaksi di website, e-commerce hingga aplikasi transportasi online baik di dalam & luar negeri
- Atur Limit Belanja di OCBC mobile. Mudah atur limit belanja harian Kartu Debit sesuai kebutuhan melalui OCBC mobile.
- Tersedia 12 Mata Uang. Transaksi tarik tunai di ATM luar negeri khusus negara dengan mata uang : IDR, USD, AUD, SGD, JPY, EUR, HKD, CHF, NZD, CAD, GBP, CNH. Untuk transaksi di luar 12 mata uang di atas akan mendebet rekening IDR
- Akses ATM Luas. Tarik tunai di Indonesia (domestik) dan luar negeri di seluruh jaringan ATM Mastercard
- Gratis Biaya Transaksi. Belanja debit di merchant domestik maupun internasional tanpa biaya transaksi
- Bebas biaya transaksi hingga 90X setiap bulan (transfer, tarik tunai & top up e-wallet). Cukup jaga saldo gabungan rata-rata Rp1 Juta di tabunganmu.
2. Kartu Debit Jenius BTPN
Kartu debit Jenius atau m-card adalah kartu yang memungkinkan untuk bisa tarik tunai di ATM Prima/Bersama/mancanegara dan bertransaksi online/offline di seluruh merchant Visa.
Jenius memberikan fasilitas untuk kita bisa hubungkan mata uang asing ke m-Card dan menggunakannya untuk tarik tunai/bertransaksi di jaringan Visa seluruh dunia tanpa harus dikonversi ke rupiah dulu.
Terdapat 9 mata uang asing yang bisa digunakan dalam kartu Jenius:
- Dolar Amerika Serikat (USD)
- Dolar Australia (AUD)
- Dolar Hong Kong (HKD)
- Dolar Singapura (SGD)
- Euro (EUR)
- Poundsterling Inggris (GBP)
- Yen Jepang (JPY)
- Yuan Tiongkok (CNY)
- Baht Thailand (THB)
Kelebihan kartu debit Jenius adalah:
- Kita bisa mengaktifkan seluruhnya atau cukup memilih mata uang yang sesuai dengan kebutuhan.
- Kita bisa atur limit belanja per transaksi dan limit penarikan harian di ATM langsung dari Jenius supaya penggunaannya tetap terjaga dan aman.
- Tidak hanya buat offline, kita juga bisa pakai mata uang asing yang dihubungkan ke m-Card untuk transaksi online sesuai mata uang yang kamu butuhkan.
- Di mana saja di seluruh dunia, kamu bisa menggunakan Kartu Debit Jenius untuk tarik tunai dan transaksi online maupun offline di seluruh merchant Visa.
- Kartu Debit Jenius dilengkapi fitur VISA Contactless. Kamu bisa melakukan pembayaran VISA Contactless di seluruh merchant atau transportasi luar negeri yang mendukung VISA Contactless.
- Menghubungkan m-Card dengan e-wallet di Tiongkok, seperti Alipay dan WeChat Pay.
3. Tabungan XTRA Savers Valas CIMB Niaga
Tabungan XTRA Savers Valas adalah jenis tabungan yang buka tabungannya 2 menitan pakai OCTO Mobile, bebas biaya bulanan! Tersedia 14 pilihan mata uang sesuai negara tujuan. Transaksi di luar negeri makin nyaman tanpa konversi kurs.
Sebelum berangkat ke luar negeri, Nasabah harus melakukan perubahan rekening utama (sumber dana pendebetan) yang terhubung ke kartu debit menjadi XTRA Savers Valas (dengan mata uang yang sesuai dengan negara tujuan) melalui OCTO Mobile/OCTO Clicks.
Setelah Nasabah kembali ke Indonesia, pastikan rekening dengan mata uang IDR merupakan rekening utama (sumber dana pendebetan) melalui melalui OCTO Mobile/ OCTO Clicks.
Keuntungan adalah:
- Jual beli valas langsung online
- Transfer valas ke CIMB Niaga & Luar Negeri
- Simpanan untuk biaya kuliah anak di luar negeri
- Tabungan untuk liburan di luar negeri
- Tanpa perlu repot ke money changer
- Lindung nilai terhadap fluktuasi mata uang
Komentar (0 Komentar)