Daftar Isi
Neo Bank dan Jago Bank adalah dua aplikasi mobile banking yang paling dikenal saat ini. Apa beda kedua digital banking ini dan mana yang terbaik ?
Untuk mengetahuinya, kami menugaskan salah satu penulis untuk melakukan review kelebihan dan kekurangan keduanya dan menuliskan hasilnya di artikel ini.
Keunggulan Neo Bank adalah bunga tinggi di tabungan dan deposito, dengan gratis biaya admin dan transfer, namun kelemahan Neo di fitur yang masih basic, seperti belum bisa bayar via QR. Sedangkan, Bank Jago unggul sebagai bagian dari ekosistem Gojek, GoPay, Tokped, dengan gratis biaya admin dan tanpa minimum saldo, namun kelemahan Jago di fitur yang juga masih terbatas.
Keduanya, Neo dan Jago, punya kelemahan yang sama, yaitu keterbatasan ATM untuk tarik tunai. Meskipun bisa tarik tunai di ATM bank lain, tapi ada biaya dan tidak gratis.
Neo Bank adalah pilihan untuk mereka yang ingin bunga tinggi di tabungan dan deposito, namun siap dengan fitur di aplikasi Neo yang terbatas. Jago bank cocok untuk mereka yang banyak menggunakan dalam ekosistem Gopay, Gojek, Tokped.
Kita akan membahas secara singkat ihwal perbedaan Neo Bank vs Jago Bank. Mana aplikasi bank digital yang lebih menguntungkan dan nyaman digunakan semua kalangan ?
Aplikasi Neo Bank yang juga sering disebut aplikasi Bank Neo Commerce adalah bank digital yang didirikan oleh perusahaan perbankan yang bernama PT. Bank Yudha Bhakti. Bank Neo Commerce telah berdiri sejak 2020, sementara itu Bank Yudha Bhakti sebagai perusahaan perbankan di Indonesia, telah berdiri sejak 30 tahun.
Dengan menjadi nasabah Neo Bank, inilah berbagai kelebihan yang bisa dinikmati.
Tabungan Neo Wow. Fitur ini adalah fitur dimana nasabah bisa menyimpan uangnya di Bank Neo dengan cara setor tunai maupun transfer. Dengan menggunakan fitur ini, nasabah bisa mendapatkan bunga sebesar 6% p.a.
Uniknya, tidak seperti tabungan lain yang akan menyetorkan bunga setiap bulan, di Bank Neo nasabah akan mendapatkan bunga tabungan setiap hari yang bisa dipantau melalui aplikasi.
Deposito NEO WOW. Fitur ini akan sangat bermanfaat bagi nasabah Bank Neo untuk menabung dalam jangka panjang. Dengan memilih Deposito NEO WOW di dalam aplikasi, nasabah bisa mendapatkan bunga sebesar 8% per tahun.
Selain itu, tidak seperti produk deposito pada umumnya, nasabah Bank Neo bisa melakukan setoran awal dengan dana yang kecil mulai dari Rp 200.000,- dengan tenor deposito yang fleksibel mulai dari 7 hari hingga 1 tahun.
Umumnya, transaksi transfer antar bank cukup sering dikeluhkan oleh masyarakat karena dikenai biaya yang cukup besar. Untungnya, Neo Bank memberikan fitur transfer bebas biaya ke semua rekening, baik rekening pribadi maupun virtual account tanpa adanya batasan kuota.
Nasabah pun juga bisa lebih leluasa melakukan transaksi transfer karena adanya batasan transaksi hingga Rp 300.000.000,-.
Pernahkah Anda datang ke tempat makan yang tidak melayani pembayaran terpisah walaupun 1 meja didatangi oleh banyak tamu, lalu kesulitan menagih biaya makan per orang setelahnya? Tenang, dengan adanya fitur instant messenger di aplikasi Neo Bank, Anda bisa dengan tenang menagih teman-teman untuk bayar patungan tadi.
Tidak hanya itu, Instant Messenger juga bisa digunakan untuk ngobrol sehari-hari.
Neo Jurnal bisa jadi fitur yang disukai nasabah karena berfungsi untuk merekam segala transaksi yang terjadi dalam aplikasi ini. Dengan adanya rekaman transaksi, nasabah tidak perlu repot-repot mencatat keuangan secara manual karena telah tersimpan seluruhnya dalam aplikasi ini.
Jadi, fitur ini bisa membantu Anda untuk mengelola keuangan dengan lebih baik lagi.
Kode referral merupakan kode kombinasi angka dan huruf sebagai identitas referensi pengguna Bank Neo untuk menarik lebih banyak nasabah. Aplikasi Neo Bank memberikan bonus Rp 25.000,- untuk setiap pemakaian kode referral oleh nasabah baru.
Terkadang, bank konvensional menetapkan minimal saldo setoran awal sebesar ratusan ribu rupiah. Dengan menggunakan aplikasi Neo Bank, Anda bisa setor berapapun untuk mengisi Tabungan Neo WOW.
Sedangkan untuk mengisi saldo deposito, Anda bisa memberikan setoran awal sebesar Rp 200.000,-.
Sebagai bank digital, Neobank menawarkan pengalaman membuka rekening tabungan secara online tanpa tatap muka. Hanya perlu mengunduh aplikasi dan mengajukannya.
Tidak perlu ada Video Call, yang masih dilakukan sejumlah bank digital lain, dalam proses buka rekening di Bank Neo. Semuanya 100% online.
Kekurangan pada aplikasi Bank Neo.
Nasabah bisa melakukan top up saldo dari rekening bank lain, maupun ke e money tanpa terbatas waktu. Sayangnya, banyak keluhan di media sosial tentang lambatnya dana masuk saat top up, baik itu dari rekening lain maupun top up e money.
Kelemahan ini membuat nasabah tidak bisa mengandalkan aplikasi ini untuk melakukan dan menerima top up saldo di saat darurat.
Memang, saat ini Bank Neo dirancang sebagai bank digital. Artinya, segala jenis transaksi bisa dilakukan hanya dengan bantuan aplikasi.
Namun, saat nasabah butuh bantuan langsung dan mendatangi kantor layanan, Bank Neo tidak membuka banyak kantor cabang untuk bisa menjangkau nasabahnya yang berada di seluruh Indonesia.
Saat ini Bank Neo hanya melayani tarik tunai dengan perantara pengiriman dana ke rekening bank lain yang memiliki fasilitas ATM, yang mana hal ini terasa merepotkan bagi sebagian besar penggunanya.
Aplikasi Neobank belum menawarkan pinjaman digital. Nasabah tidak bisa mengajukan kredit lewat aplikasi ini.
Hal ini tentu berbeda dengan aplikasi mobile banking di bank - bank lain yang sudah menawarkan pinjaman online di aplikasi mereka.
Rencananya baru di 2022 bank Neo akan meluncurkan fitur kredit digital di aplikasi. Apalagi, dengan Akulaku masuk sebagai pemegang saham, kemungkinan besar fitur pinjaman online akan segera muncul di Neobank.
Saat ini, aplikasi Neobank belum menyediakan fasilitas pembayaran dengan menggunakan QRIS atau QR Code. Nasabah hanya bisa melakukan pembayaran dengan transfer.
Aplikasi Neobank belum bisa melakukan transfer valas secara online di aplikasinya. Hal ini karena jenis rekening hanya dalam Rupiah saat ini.
Jago adalah aplikasi mobile banking besutan Bank Jago, salah satu pionir bank digital di Indonesia.
Berbeda dengan bank pada umumnya, nasabah tidak perlu ke kantor cabang untuk bisa membuka rekening tabungan di Jago.
Jago menjanjikan proses pembukaan rekening bank yang 100% online. Hanya lewat aplikasi di ponsel.
Nasabah cukup mengunduh aplikasi Jago di Google Play Store, mengisi data, lalu mengupload dokumen yang diminta. Setelah itu, untuk mengaktifkan, nasabah perlu menghubungi pihak Jago melalui video call.
Salah satu fitur yang menurut saya paling menarik dari Jago Digital adalah biaya admin dan biaya - biaya lainnya yang gratis. Nasabah tidak perlu membayar segala tetek - bengek biaya admin, yang biasanya dibebankan oleh bank.
Berikut ini adalah tabel biaya, yang saya ambil dari situs Bank Jago:
Keluhan para milenial soal rekening tabungan di bank adalah banyaknya biaya dan kewajiban minimum saldo, yang menyulitkan bagi mereka dengan keuangan terbatas.
Jago tampaknya paham sekali soal itu sehingga memberikan banyak gratis biaya, yaitu:
No cost di Jago tepat sekali untuk milenial atau first time jobber yang keuangannya terbatas, tetapi ingin punya kartu debit untuk mengelola keuangan.
Di perbankan lain, yang saya tahu, hampir tidak ada yang tidak membebankan biaya admin. Jika pun ada, free admin fee, syaratnya banyak, seperti yang paling sering adalah harus punya minimum saldo tabungan yang besar.
Jago memberikan fasilitas gratis biaya transfer dan biaya top-up emoney. Biaya gratis ini dibatasi dalam sebulan.
Dari situs Jago, saya mendapatkan info bahwa
Biaya transfer bank di Jago jauh lebih murah dibandingkan biaya transfer di bank - bank lain, yaitu Rp 7,500 per setiap kali transfer antar rekening bank.
Gratis biaya top-Up Go Pay dari Jago tidak ada batasan. Nasabah Jago bisa selalu menikmati gratis biaya top-up Go Pay, tanpa dibatasi maksimum berapa kali dalam sebulan.
Kita tahu bahwa GoJek adalah salah satu pemilik Bank Jago, sehingga fasilitas gratis biaya top-up Go Pay bisa dinikmati oleh nasabah Jago.
Saat ini, biaya top-up Go Pay di bank lain berkisar antara Rp 3 ribu sd Rp 6 ribu. Jumlah ini cukup lumayan, terutama buat pasar milenial, yang kerap menggunakan Go Pay untuk berbagai transaksi.
Pengalaman membuka rekening untuk pertama kali di Bank Jago, menunjukkan perbedaan mendasar antara bank digital dengan bank konvensional.
Selama ini, saat buka rekening di bank (non-digital), saya harus pergi ke cabang dan bertemu dengan customer service. Proses ini sangat memakan waktu karena harus jalan ke cabang dan sampai di cabang masih harus antri untuk menunggu giliran.
Proses pembukaan rekening di customer service juga tidak cepat. Kita harus menyelesaikan banyak paperwork, tanda tangan dokumen, dokumen di copy dan lain-lain.
All in all, saya butuh paling tidak setengah hari untuk urusan pembukaan rekening di bank
Ketika membuka rekening di aplikasi bank Jago, saya boleh dikatakan tidak mengalami proses yang lama seperti di bank selama ini. Experience-nya berbeda.
Pertama, saya mengunduh aplikasi Jago yang tersedia di Google Play Store. Lalu, mendaftarkan email dan no ponsel, yang kemudian dikonfirmasi lewat pengiriman kode OTP.
Kedua, saya mengisi data dan menyiapkan dokumen e-KTP. Lalu, mengambil foto e-KTP, dengan aplikasi Jago di ponsel.
Ketiga, untuk melakukan verifikasi, pihak Jago menghubungi saya lewat video-call. Jago melakukan konfirmasi untuk memastikan bahwa saya yang membuka rekening.
Keempat, saya menunggu kurang lebih 1 jam setelah verifikasi video call dan setelah itu mendapatkan notifikasi bahwa proses pembukaan rekening sudah berhasil.
Kelima, tidak ada minimum saldo untuk membuka rekening di Jago. Tidak perlu menyetor uang di rekening untuk bisa buka rekening.
Dari proses pembukaan rekening di bank digital ini, saya mengalami pengalaman yang berbeda dengan buka rekening bank konvensional, yaitu:
Syarat harus punya smartphone ini, yang mungkin bisa jadi kendala. Karena harga ponsel smartphone yang lebih mahal.
Berapa bunga di tabungan bank saat ini ?
Saya pernah cek tabungan saya yang saya gunakan untuk kartu ATM. Bunganya 0.25% per tahun, itu pun dengan syarat saldo >= 1 juta (saldo dibawah 1 juta, bunga nihil).
Jago memiliki tabungan "Kantong Nabung", yang memberikan bunga 4% p.a. dan membayar bunga setiap bulan.
Uang di ‘kantong nabung” ini harus mengendap paling singkat selama 14 hari. Di masa jatuh tempo 14 hari itu, nasabah tidak bisa menarik uangnya dan jika ditarik sebelum itu bunga akan hangus dan ada biaya tambahan.
Bunga 4% di Jago menarik karena:
Dalam aplikasi Jago, kita bisa membuat berbagai ‘kantong’ secara online, seperti amplop - amplop di rumah tangga. Dengan punya kantong yang berbeda - beda dalam satu rekening bank, kita bisa mengelola budget dengan lebih baik.
Contohnya, kita bisa bikin kantong untuk belanja, jajan, travelling dan lain - lain. Di setiap kantong, kita menetapkan budget, berdasarkan penghasilan bulanan.
Secara rutin, kita monitor apakah pengeluaran masih dalam budget atau tidak. Dengan cara ini, kita bisa tahu apakah pengeluaran bulanan sesuai rencana atau tidak.
Seandainya, pengeluaran over budget, yang menyebabkan tidak bisa menabung, kita bisa langsung tahu apa penyebabnya, dengan melihat kantong mana yang pengeluarannya tidak sesuai rencana.
Aplikasi Jago memberikan kartu debit untuk nasabah.
Bedanya dengan bank konvensional adalah kartu debit Jago bisa nasabah pilih, mau kartu online atau kartu fisik. Tidak harus kartu fisik.
Kartu debit online punya fitur yang sama dengan kartu debit umumnya, kecuali tidak ada fisik kartunya.
Kartu debit online bisa digunakan, terutama untuk transaksi online. Banyak merchant dan e-commerce yang menerima pembayaran dengan kartu debit online.
Permintaan kartu debit di Jago cukup dengan nasabah membuat di aplikasi. Tidak perlu harus pergi kantor cabang.
Proses aktivasi kartu debit juga dilakukan via aplikasi. Ada proses di aplikasi untuk membuat PIN ATM Kartu debit.
Kelemahan utama dari aplikasi Jago adalah fiturnya sangat - sangat terbatas. Banyak fitur yang umum tersedia di bank, namun belum ada di Jago.
Boleh dikatakan saat ini fitur yang disediakan oleh Jago, sangat basic. Namun, belum tentu fitur - fitur ini tidak dikembangkan di masa depan oleh Jago.
Tidak ada rekening untuk menyimpan mata uang asing. Hanya tersedia mata uang Rupiah.
Tidak ada fitur untuk melakukan investasi, seperti Reksadana, Obligasi. Padahal, ini fitur yang sekarang disediakan oleh banyak bank digital.
Belum ada fasilitas pembuatan kartu kredit. Bahkan kartu kredit online juga belum tersedia.
Belum ada fasilitas untuk melakukan pinjaman atau cicilan, seperti Buy Now Pay Later.
Di samping itu, jaringan ATM Jago sangat terbatas. Nasabah harus mengandalkan jaringan ATM bank lain untuk menarik uang di aplikasi Jago.
Fitur Digital Bank | Neo Bank | Jago Bank |
---|---|---|
Buka Rekening | Online, 100% | Online, 100% |
Biaya Admin | Gratis | Gratis |
Minimum saldo | Nol | Nol |
Pengelolaan Keuangan | Ada | Ada |
Otoritas Pengawas | OJK | OJK |
Kartu Kredit | Tidak Ada | Tidak Ada |
ATM | Terbatas | Terbatas |
Neo bank unggul sebagai aplikasi mobile banking dengan tawaran bunga tinggi. Jago Bank unggul dengan banyak fasilitas gratis di ekosistem GoPay, Gojek.
Neo Bank dan Jago Bank, aman dan kredibel karena terdaftar dan diawasi OJK.
Daftar Isi
Komentar (0 Komentar)