Daftar Isi
Banyak pertanyaan apakah pinjaman online menggunakan jasa debt collector lapangan yang melakukan kunjungan ke rumah. Bisa ya bisa tidak, tergantung banyak hal.
Untuk mencari tahu, kami melakukan survei ke beberapa P2P dan berdiskusi dengan ex DC di pinjol.
Dari diskusi tersebut, kami menemukan insights bahwa banyak pinjol ternyata tidak melakukan penagihan dengan kunjungan ke lapangan.
Apa perusahaan fintech pinjaman online dana tunai yang tidak melakukan collection dengan kunjungan lapangan ? Ada tidak karakteristiknya yang bisa kita identifikasi.
Hal ini terkait besarnya jumlah plafon pinjaman yang diberikan.
Jumlah plafon pinjaman mempengaruhi penghasilan bunga dan keuntungan fintech P2P.
Semakin besar plafon yang diberikan, semakin semakin besar potensi keuntungan yang akan diterima.
Sebaliknya, plafon kredit yang kecil, potensi keuntungan lebih kecil.
Artinya, kalau plafon pinjaman yang diberikan per nasabah itu rendah, perusahaan P2P tidak bisa mengeluarkan biaya operasional yang besar. Mereka harus memastikan bahwa biaya operasional lebih rendah dari penghasilan bunga, agar bisa mencetak keuntungan.
Sekarang, kita tahu bahwa banyak pinjol memberikan dana tunai dengan plafon kecil. Mulai dari Rp 500 ribu sd Rp 3 juta.
Dengan asumsi bunga maksimum per bulan 12%, keuntungan untuk pinjaman 3 juta hanya Rp 360 ribu. Ini keuntungan kotor belum dipotong berbagai biaya akuisisi dan biaya bunga.
Apakah akan menguntungkan jika melakukan penagihan gagal bayar dengan mengirimkan DC untuk kunjungan lapangan?
Biayanya besar untuk mengirimkan DC melakukan kunjungan ke lapangan. Karena ongkos transportasi dan jumlah akun yang bisa dikerjakan terbatas.
Dengan plafon pinjaman yang rendah, dibawah 3 juta, kemungkinan penggunaan DC Lapangan akan jadi kecil atau bahkan tidak dilakukan karena tidak akan menguntungkan secara cost. Lebih baik dilakukan penagihan lewat telepon saja.
Dari sini, kita bisa mengambil kesimpulan bahwa pinjaman dana tunai dengan plafon kecil punya kemungkinan untuk tidak ditagih dengan kunjungan DC Lapangan. Penagihan hanya akan dilakukan via telepon.
Tentu saja, ini adalah hipotesis yang bisa betul dan bisa salah karena dibuat berdasarkan sejumlah asumsi. Kami juga tidak mengecek langsung ke perusahaan pinjaman online.
Berdasarkan uraian sebelumnya, kita jadi bisa melihat bahwa pinjol dana tunai dengan plafon kecil akan sangat mungkin tidak menggunakan DC Lapangan untuk menagih karena pertimbangan biaya.
Sekarang, kita tinggal mencari pinjol dana tunai yang punya plafon kredit kecil.
Berikut ini kemungkinannya, yaitu:
Plafon UangMe cukup rendah, yaitu mulai dari Rp 400 ribu. Ini plafon yang kecil yang tidak akan menguntungkan jika ditagih dengan kunjungan DC ke lapangan.
UangMe adalah pinjaman online izin OJK yang menawarkan cicilan dana cepat tunai dengan fitur:
Perbedaan di UangMe adalah soal tenor. Bisa dicicil dalam beberapa kali angsuran.
Plafon yang ditawarkan bisa berbeda beda buat setiap nasabah, tergantung pada kebijakan UangMe, sebagaimana yang akan terlihat di aplikasi.
Penggunaan aplikasi di ponsel membuat fintech bisa menawarkan pinjaman secara customized, berbeda - beda di setiap orang, tergantung hasil analisa dan profil peminjam.
UangMe melayani pinjaman dari seluruh daerah di Indonesia.
Langkah pengajuan terdiri atas pengisian data berikut:
Limit pinjaman di EasyCash mulai dari Rp 1 juta sd Rp 5 juta. Limit yang rendah membuat kemungkinan penagihan dengan kunjungan lapangan menjadi sangat kecil.
Easycash adalah pinjaman online resmi terdaftar diawasi otoritas jasa keuangan (OJK). Milik PT Indonesia Fintopia Technology yang berdiri pada 13 November 2017.
Easycash tidak meminta slip gaji dalam proses pengajuan pinjaman. Hanya diminta menyampaikan KTP dan foto selfie.
Yang menarik juga bahwa easycash tidak melakukan proses verifikasi ke calon peminjam baik lewat telepon atau bahkan melalui kunjungan. Tidak ada konfirmasi lagi setelah selesai mengajukan pinjaman di aplikasi.
Proses persetujuan dilakukan secara cepat. Boleh dikatakan instant.
Hanya 3 menit sejak pengajuan, pihak Easycash sudah memberikan persetujuan. Nasabah sudah memperoleh kabar apakah pengajuan disetujui atau tidak dalam waktu kurang dari 24 jam.
Easycash menyediakan pinjaman dana tunai dalam jumlah kecil dengan tenor pendek yang harus dilunasi (pokok + bunga) di akhir pinjaman atau dicicil selama beberapa bulan.
Fitur Easycash:
Area jangkauan Easycash saat ini sudah menjangkau seluruh wilayah di Indonesia. Pengguna dapat melakukan pengecekan pada aplikasi. Apabila daerah tempat tinggal sudah tertera, itu berarti sudah dapat melakukan pengajuan.
Persyaratan pengajuan pinjaman adalah:
Dokumen yang diminta disiapkan hanya KTP. Itupun cukup diambil dengan foto.
360Kredi adalah P2P yang memberikan Pinjaman Tunai dengan plafon kecil. Mulai dari limit Rp 800 ribu.
Plafon serendah ini tentu saja akan tidak menguntungkan jika ditagih dengan kunjungan ke rumah atau kantor oleh DC.
Aplikasi 360Kredi ini menawarkan Pinjaman Personal, yaitu:
Kemudahan pengajuan pinjaman, bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat Indonesia, karena pinjaman uang online dari 360Kredi telah mencakup coverage area seluruh wilayah Indonesia.
Suku Bunga dan Simulasi Kredit adalah Pinjaman Personal: bunga pinjaman adalah 0.3 - 0.4% / hari.
Hal ini sesuai ketentuan bunga maksimum dari AFPI.
Batasan biaya pinjaman sebesar 0,4% per hari dari Jumlah Pinjaman Pokok sudah termasuk semua biaya layanan dan biaya lainnya, kecuali biaya keterlambatan.
Jumlah maksimum semua biaya layanan dan biaya (termasuk biaya keterlambatan) adalah 100% dari jumlah pokok pinjaman
Setelah periode pinjaman, jika nasabah belum melunasi tagihan, maka keterlambatan hari pertama akan dikenakan total biaya sebesar 0.4% per hari.
Syarat Mengajukan Pinjaman
Pinjaman di P2P BantuSaku mulai dari Rp 1 juta. Plafon ini cukup rendah.
Tampaknya, P2P ini tidak akan melakukan penagihan dengan kunjungan dengan limit sekecil ini. Biayanya terlampau besar untuk kunjungan.
Bantusaku adalah pinjaman online P2P Lending berizin OJK, yang menawarkan dana tunai, dengan proses cepat, syarat mudah dan approval instan.
Pinjaman ini cocok untuk karyawan kontrak karena persyaratan pengajuan sebagai berikut:
Tidak ada ketentuan bahwa status karyawan harus pegawai tetap. Cukup unduh aplikasi, foto selfie dan isi form.
Tidak ada proses verifikasi telepon di BantuSaku. BantuSaku tidak juga meminta slip gaji dalam proses pengajuan pinjaman dan tanpa kartu kredit.
Proses persetujuan dilakukan secara cepat. Boleh dikatakan instant. Hanya beberapa menit sejak pengajuan, pihak BantuSaku sudah memberikan persetujuan. Nasabah sudah memperoleh kabar apakah pengajuan disetujui atau tidak dalam waktu kurang dari 24 jam.
Setelah persetujuan yang instant, dana masuk ke rekening juga cepat. Pinjaman cepat cair semacam ini cocok untuk mereka yang membutuhkan pinjaman uang sekarang.
Fitur pinjaman tanpa agunan.
Bunga di BantuSaku adalah maximum 0.4% per hari. Hal ini sesuai ketentuan dan regulasi dari Asosiasi Fintech bahwa maksimum bunga kredit yang bisa dibebankan ke nasabah P2P sebesar 0.8% per hari.
Tidak semua pinjaman online melakukan penagihan dengan kunjungan ke rumah atau kantor. Banyak yang hanya menagih lewat telepon dan tidak pernah mengirim DC lapangan.
Hal ini disebabkan besarnya biaya dalam melakukan kunjungan, sementara plafon pinjaman kecil.
Baca Juga - Flexi Card Kredivo
Perbandingan berbagai pinjaman online terbaik bnerdasarkan berbagai faktor pilihan
Daftar Isi
Komentar (0 Komentar)