Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

Cara Mengajukan dan Mengaktifkan Shopee Paylater Cicilan Tanpa Kartu Kredit

Daftar Isi

Cara Mengajukan dan Mengaktifkan Shopee Paylater Cicilan Tanpa Kartu K

Shopee PayLater menawarkan kemudahan pembayaran dengan cicilan tanpa kartu kredit untuk belanja di toko e-commerce Shopee. Bagaimana cara mengajukan pinjaman dan mengaktifkan Shopee PayLater di 2022 ?

Untuk memahami cara daftar dan membuat akun, kami mengajukan SPLater melalui aplikasi belanja Shopee. Hasilnya kami rangkum, termasuk persyaratan dan jenis pinjaman di Shopee.

Cara Daftar dan Mengaktifkan Shopee PayLater SPLater

Pengalaman menggunakan aplikasi Shopee PayLater adalah sebagai berikut: 

1. Pengalaman Menggunakan SPayLater

Memakai Shopee PayLater untuk membayar belanja dengan cicilan. 

a. Masuk Shopee

Unduh dan daftar di aplikasi belanja e-commerce Shopee. Pilih pembayaran SPaylater dalam aplikasi.

Aplikasi Shopee Paylater
Pembayaran di Aplikasi


b. Fitur Shopee PayLater

Shopee Paylater adalah fasilitas cicilan tanpa kartu kredit untuk belanja dengan limit maksimum Rp 15 juta dan cicilan 12 bulan.

Fitur Shopee PayLater
Fitur Shopee PayLater


c. Verifikasi Akun

Untuk bisa menggunakan SPaylater harus melakukan verifikasi akun. Hal ini untuk memastikan keamanan dan security.

Verifikasi Akun Shopee PayLater
Verifikasi PayLater di Aplikasi


d. Dokumen KTP

Upload dokumen KTP di aplikasi Shopee Paylater. Hal ini syarat wajib untuk pengajuan.

Upload Dokumen KTP
Upload KTP


e. Data Pribadi

Wajib mengisi sejumlah data, seperti Kontak Darurat dan Data Pribadi. Pastikan data yang diisi akurat karena akan menentukan persetujuan.

Isi Data Kontak Shopee Paylater
Isi Data Pribadi


f. Data Penghasilan

Wajib mengisi data penghasilan dan nama ibu kandung. Pastikan data yang diisi akurat karena akan menentukan persetujuan.

Data Penghasilan Aplikasi Shopee Paylater
Isi Data Penghasilan


g. Verifikasi Wajah

Menggunakan Biometri, Shopee melakukan verifikasi wajah. Nasabah harus melakukan sejumlah gerakkan dalam proses verifikasi wajah ini.

Verifikasi Wajah oleh Sistem AI
Verifikasi Wajah oleh Sistem AI


h. Limit Disetujui dalam 24 jam

Setelah proses verifikasi, Shopee akan memberikan persetujuan atas limit PayLater. proses persetujuan cukup singkat, kurang dari 24 jam.

Persetujuan Limit Pinjaman Shopee PayLater
Persetujuan Plafon Limit PayLater


i. Tanggal Jatuh Tempo

SPaylater memberikan kesempatan pada nasabah untuk memilih tanggal jatuh tempo pembayaran cicilan. Tersedia beberaapa pilihan tanggal jatuh tempo.

Penentuan Jatuh Tempo
Penentuan Jatuh Tempo


j. Ketersediaan Limit

Bisa menggunakan SPaylater selama limit masih tersedia dan tidak ada tunggakan kewajiban pembayaran. Sisa limit bisa dicek di aplikasi Shopee Paylater.

Sisa Limit PayLater
Sisa Limit PayLater


k. Pembayaran

Kewajiban pembayaran bisa dilihat di aplikasi Shopee Paylater. Dijelaskan juga dalam aplikasi c ari pembayaran dan tanggal jatuh tempo.

Kewajiban Pembayaran Shopee Paylater


2. Cara Mengaktifkan Shopee PayLater

Setelah disetujui, sekarang pengguna bisa menggunakan Shopee Paylater (SPayLater) sebagai salah satu cara pembayaran, dengan proses berikut:

  1. Pilih SPayLater sebagai metode pembayaran. Klik Konfirmasi. Klik Buat Pesanan. Masukkan PIN ShopeePay.
  2. Jika sudah mengaktifkan ShopeePay, maka PIN SPayLater akan sama dengan PIN ShopeePay Anda. Jika Anda belum mengaktifkan ShopeePay, Anda akan mendapatkan Kode Verifikasi (OTP).
  3. Mohon tidak memberikan Kode Verifikasi (OTP) kepada siapa pun, termasuk ke tim Shopee.
  4. Pembayaran akan secara otomatis terkonfirmasi. Penjual akan mendapatkan notifikasi untuk mengirimkan pesanan Anda.

Bayar tagihan SPayLater Anda paling lambat tanggal 5, 11, atau 25 di bulan berikutnya sesuai dengan tanggal jatuh tempo Anda.

Jika limit SPayLater Anda kurang dari total belanja, Anda tetap bisa menggunakan SPayLater yang digabung dengan metode pembayaran lain. 

3. Pembayaran, Cara Cek Tagihan di Shopee

Anda dapat melihat tagihan dengan mengikuti langkah berikut ini:

  1. Masuk ke halaman Saya di aplikasi Shopee
  2. Klik SPayLater
  3. Klik Tagihan Saya. Daftar tagihan yang Belum dibayar dan Telah dibayar untuk setiap bulan akan ditampilkan.
  4. Klik pada tagihan Belum Dibayar untuk melihat batas pembayaran tagihan. Lakukan pembayaran dengan klik Bayar Sekarang. Klik pada tagihan Telah dibayar untuk melihat rincian tagihan yang telah dibayar.
Cara Cek Tagihan di Shopee

Rincian tagihan akan muncul setiap tanggal:

  • Tanggal 25: Perlu dibayar paling lambat tanggal 5.
  • Tanggal 1: Perlu dibayar paling lambat tanggal 11.
  • Tanggal 15: Perlu dibayar paling lambat tanggal 25.

Rincian tagihan mencakup pesanan yang sudah dalam status Selesai (termasuk pengembalian dana) dari tanggal 25 bulan sebelumnya hingga tanggal 24 bulan ini. Contoh: Transaksi yang dibuat antara tanggal 25 Maret - 24 April akan muncul di tagihan pada tanggal 25 April dan perlu dibayar paling lambat tanggal 5 Mei.

Per tanggal 1 Agustus 2019, telah diberlakukan biaya penanganan untuk metode pembayaran SPayLater sebesar 1% per transaksi. 

4. Limit di Shopee PayLater

Limit di Shopee PayLater

Total Kredit Limit di Shopee Paylater adalah total limit pembayaran untuk metode Beli Sekarang, Bayar Nanti (Buy Now Pay Later BNPL) dan / atau cicilan dengan SPayLater. Kredit limit ini, terdiri atas:

  1. Limit Permanen. Limit yang bersifat tetap dan tanpa batas waktu
  2. Limit Sementara. Limit tambahan yang berlaku dalaam jangka waktu tertentu.
  3. Limit Cicilan. Limit pembayaran khusus metode Cicilan.

Berikut ini adalah contoh limit yang kami miliki di Shopee. Total Limit Kredit: Rp 2.7 Juta, yang terdiri dari Kredit Permanen Rp 2.25 juta dan Kredit Sementara Rp 450 ribu.

contoh kredit limit di Shopee PayLater

Berikut dibawah ini adalah contoh kenaikkan Limit Sementara yang diberikan oleh Shopee ke akun kami. 

contoh kenaikkan Limit Sementara  di Shopee PayLater SPayLater

Bisa dilihat bahwa dalam limit sementara tersebut:

  • Jumlah kenaikkan relatif kecil dibandingkan limit permanen
  • Terdapat batas waktu penggunaan limit sementara di Shopee Pay.

Alasan Penolakan dan Shopee Paylater Tidak Muncul di Menu

Hal ini mungkin terjadi. Alasan kenapa PayLater tidak muncul di menu Shopee sebagai berikut:

  • Saat ini, SPayLater baru bisa digunakan di beberapa Merchant ShopeePay terpilih. Tidak semua toko di Shopee menerima PayLater.
  • Konsumen tidak diundang oleh Shopee. Fasilitas paylater diberikan kepada konsumen berdasarkan sejumlah kriteria. Kriteria ini hanya diketahui pihak Shopee
  • Punya tagihan Gagal bayar. Selama terdapat kewajiban yang terlambat dibayar maka fasilitas bisa dibekukan sementara oleh Shopee sampai kewajiban dilunasi.

Syarat Pengajuan SPlater

  1. punya akun di Shopee,
  2. mengaktifkan dan mendapatkan tawaran dari Shopee PayLater.
  3. WNI dan usia minimal 17 tahun
  4. Punya KTP
  5. Akun Shopee sudah dibuka minimal 3 bulan
  6. Aktifkan dan verifikasi  Shopee Pay
  7. Aplikasi Shopee pada ponsel adalah versi terbaru

Shopee PayLater bersifat undangan, bukan pengajuan. Shopee akan memilih nasabah yang berhak mendapatkan fasilitas Pay Later ini.

Dalam penjelasan di aplikasi Shopee disebutkan “SPayLater hanya dapat diaktifkan oleh Pengguna terpilih melalui aplikasi Shopee. Jika terpilih, Anda akan mendapatkan notifikasi untuk mengaktifkan SPayLater.” 

Bagaimana kriteria Shopee memilih nasabah, kita tidak tahu. Itu menjadi domainnya Shopee.

Namun, meskipun sudah mendapatkan undangan dari Shopee, itu tidak berarti nasabah sudah pasti mendapatkan fasilitas ini. Masih harus mengikuti proses selanjutnya, yang nanti diputuskan oleh Shopee soal persetujuan plafon pinjaman.

Jenis Limit dan Tenor Kredit di Shopee PayLater

Shopee PayLater adalah cicilan tanpa kredit dengan limit yang bisa digunakan untuk belanja di Shopee, dengan manfaat berikut:

  • Limit pinjaman Rp 500 ribu sd Rp 15 juta
  • Tenor cicilan: 1, 2, 3, 6 dan 12 bulan
  • Bisa pilih tanggal jatuh tempo tagihan, tanggal 5, 11 daan 25 setiap bulannya.
  • Peningkatan limit akaan diberikan dengan catatan pembayaran baik
  • Suku Bunga Kredit cukup bersaing

Pengguna dapat menggunakan SPayLater untuk membeli beberapa Produk Digital, seperti: Pulsa, Listrik PLN, Paket Data, BPJS,  Tiket Kereta Api, Telkom, PDAM, Pasca Bayar, Tiket Pesawat, TV Kabel & Internet, Tiket Bus & Travel dan Roaming.

Namun, pengguna tidak dapat menggunakan SPayLater untuk membeli produk dari kategori Voucher, Emas, Uang Elektronik, dan Zakat. 

Limit di SPaylater tidak bisa dicairkan dalam bentuk dana tunai, hanya bisa digunakan untuk berbelanja di Shopee. 

Baca juga - Cara Menonaktifkan Shopee PayLater, Resiko Telat Bayar Shopee PayLater

Bandingkan Pinjaman Online Terbaik !

Perbandingan berbagai pinjaman online terbaik bnerdasarkan berbagai faktor pilihan

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Artikel Terkait