Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

Kredit Pensiun Sampai Usia 80 tahun BTPN BRI

Daftar Isi

Pengertian Kredit Pensiunan Bank: Bunga Murah, Batas Usia 80 tahun

Selama ini, banyak yang berpikir bahwa kredit hanya bisa untuk orang yang masih bekerja. Kenyataannya tidak karena bank menyediakan kredit untuk pensiunan. Apa itu kredit untuk pensiunan dan daftar bank terbaik yang menyediakan jenis kredit ini untuk mereka yang sudah masuk usia senja, dengan bunga terjangkau

Di usia pensiun, orang masih punya penghasilan rutin yang bisa diperoleh dari berbagai sumber. Seperti uang pensiun, kerja paruh waktu dan hasil investasi.

Itu sebabnya bank berani memberikan kredit untuk pensiunan karena tahu bahwa mereka punya sumber pembayaran (source of repayment). Disamping itu, memang pensiunan sendiri membutuhkan sumber permodalan untuk berbagai tujuan, seperti tambahan modal usaha, biaya kesehatan atau membantu keluarga.

Kenali selengkapnya tentang kredit pensiunan berikut ini:

Apa Itu Pinjaman Pensiunan dan Batas Usia

Apa Itu Kredit Pensiunan Sampai Usia 80 Tahun di BTPN dan BRI

Kredit pensiunan adalah pinjaman yang diberikan bank atau lembaga keuangan kepada seseorang yang sudah masuk usia pensiun

Tidak sedikit nasabah pensiunan yang membutuhkan uang dalam jumlah besar, sehingga membutuhkan kredit untuk memenuhi kebutuhannya.  Selain itu, jika plafon kredit terbilang cukup besar, mereka juga menggunakannya untuk keperluan usaha agar bisa memiliki pendapatan meskipun sudah tidak masuk dalam golongan usia produktif. 

Tidak semua pensiunan bisa mengajukan kredit ini. Umumnya bank memberikan syarat bahwa nasabah harus dalam usia tertentu saat melunasi kredit ini.

Misal, jika produk pinjaman yang dipilih adalah kredit pensiun usia 80 tahun, artinya nasabah bisa mengajukan pinjaman setelah masuk masa pensiun namun maksimal di usia nasabah yang ke-80, pinjaman tersebut sudah harus lunas. 

Bank juga harus tahu sumber penghasilan dari pensiunan guna memastikan bahwa pinjaman yang diambil akan bisa dilunasi.

Untuk mengelola risiko, kemungkinan pensiunan meninggal dunia, yang cukup tinggi kemungkinannya, bank menetapkan proteksi asuransi jiwa di kredit pensiunan.

Ada banyak jenis kredit pensiun yang disediakan oleh perbankan, seperti kredit pensiun berbasis usia dan kredit duda/janda. 

Kredit pensiun diberikan dalam bentuk uang tunai yang bisa digunakan untuk kepentingan dan manfaat berikut.

  • Biaya pendidikan untuk anak
  • Biaya berobat akibat kondisi kesehatan yang menurun
  • Beli kendaraan untuk menunjang mobilitas
  • Renovasi rumah agar lebih nyaman dan aman untuk ditinggali oleh lansia
  • Membuka usaha di rumah, dan berbagai manfaat lainnya

Rekomendasi Bank Menyediakan Kredit Pensiunan

Jika sedang mencari bank yang menyediakan kredit pensiun, berikut ini daftarnya:

1. Kredit Pensiun Sejahtera Bank BTPN

Kredit Pensiun Sejahtera. Adalah layanan pinjaman nasabah pensiunan di BTPN. Bank ini memang fokus pada melayani pensiunan.

BTPN merupakan singkatan dari Bank Tabungan Pensiun Negara. Artinya, bank ini telah merangkul banyak nasabah di seluruh Indonesia yang merencanakan pensiunnya melalui berbagai produk pensiun yang ada di BTPN.

Batas Usia Pinjaman Pensiunan di BTPN

Bisa sampai 80 tahun.

Syarat Pengajuan

Nasabah bisa mengajukan Kredit Pensiun Sejahtera dengan cara mendatangi kantor BTPN terdekat dengan membawa syarat berupa dokumen berikut ini.

  1. SKEP Pensiun asli
  2. Fotokopi KTP
  3. Referensi Manfaat Pensiun
  4. Fotokopi KK dan NPWP

Keunggulan

Dana pinjaman bisa langsung cair setelah dokumen persyaratan dinilai lengkap. Angsuran tetap, bisa dipotong langsung dari manfaat pensiun bulanan 

Perlindungan terhadap ahli waris karena fasilitas kredit dilindungi oleh asuransi. Hal ini penting untuk memastikan bahwa pensiunan tidak meninggalkan beban keuangan untuk keluarga.

Ada fasilitas tambahan kredit dan pengalihan fasilitas kredit dari bank lain

Limit dan Tenor Kredit

Pinjaman diberikan dalam bentuk dana tunai dengan plafon pinjaman hingga 500 juta dan tenor maksimal 15 tahun.

Take Over Kredit Pensiunan btpn

Bisa dilakukan selama memenuhi syarat dan ketentuan yang ditentukan oleh BTPN.

2. Kredit Ringan Pensiunan Bank BTN

Kredit Ringan Pensiunan adalah pinjaman ini disediakan oleh BTN bagi nasabahnya yang manfaat pensiunnya dibayarkan melalui bank BTN. Dengan adanya kredit ini, nasabah yang sudah memasuki pensiun bisa memanfaatkan pinjaman untuk keperluan kepemilikan properti, khususnya rumah sebagai tempat tinggal. 

Syarat Pengajuan

  1. Tercatat sebagai WNI dan berusia 75 tahun saat pinjaman lunas
  2. Memiliki dana pensiun yang mencukupi yang pembayaran dana pensiun dilakukan melalui Bank BTN
  3. Riwayat kredit lancar
  4. Menyertakan NPWP jika diperlukan
  5. Pemohon kredit harus merupakan pensiunan atau janda/duda dari pensiunan: PNS, pejabat negara, anggota TNI/POLRI, BUMN/BUMD, Peserta Program Pensiun melalui DPLK
  6. Maksimal angsuran tiap bulan adalah sebesar 90% dari THP

Dokumen Diperlukan

  1. Formulir permohonan kredit yang telah diisi secara lengkap
  2. Fotokopi kartu tanda pegawai milik nasabah dan pasangan, jika tercatat masih menikah
  3. Fotokopi KK
  4. Fotokopi surat cerai, jika nasabah tercatat sudah bercerai
  5. Rekening tabungan 3 bulan terakhir
  6. Fotocopy NPWP/SPT tahunan sesuai ketentuan yang berlaku
  7. Surat Pernyataan bahwa debitur akan menyalurkan gaji pensiunnya melalui Bank, dibuktikan dengan mengisi FPP
  8. Surat Kuasa Pengambilan SKEP
  9. Fotokopi dan dokumen asli Kartu Identitas Pensiun (KARIP) atau lainnya yang setara
  10. Surat Pernyataan yang ditandatangani Debitur di atas materai yang menyatakan bahwa Debitur tidak akan memindahkan pembayaran uang pensiun ke Bank lain hingga pinjaman lunas

Keunggulan

Pinjaman bisa diajukan tanpa agunan, dengan suku bunga tetap dan kompetitif. Tidak perlunya agunan tentu saja membantu calon peminjam.

Proses pengajuannya cepat dan mudah. Disediakan juga perlindungan asuransi jiwa disertakan dalam pinjaman ini.

Limit dan Tenor Pinjaman

Dana tunai hingga 300 Juta dengan tenor fleksibel maksimal hingga 15 tahun.

Tabel Angsuran Kredit Pensiun BTPN

Bunga pinjaman flat per bulan dibukukan dengan metode anuitas sesuai jangka waktu pinjaman 
Contoh simulasi total pembayaran Anda:

  • Usia tahun 60 tahun
  • Jangka waktu pinjaman bulan 120 bulan
  • Bunga 1% flat sebulan (1.79% efektif annuitas)
Tabel Angsuran Cicilan Kredit Pensiun BTPN

3. iB Siaga Pensiun Bank Bukopin Syariah

 iB Siaga Pensiun adalah pinjaman syariah  untuk pensiunan dari Bank Bukopin Syariah

Pinjaman tersebut tersedia bagi penerima dana pensiun yang dianggarkan dari APBN.

Tidak seperti pinjaman dari bank konvensional lainnya, iB Siaga Pensiun berlangsung dengan akad murabahah. Akad murabahah adalah transaksi jual beli yang mana penjual akan memberikan informasi tentang besarnya margin yang diambil dari transaksi tersebut.

Tidak semua nasabah Bank Bukopin Syariah bisa mengajukan pinjaman ini karena hanya tersedia untuk nasabah PNS/TNI/POLRI atau janda/duda dari instansi tersebut yang sudah menerima hak pensiun.

Syarat Pengajuan

  1. WNI yang telah menerima manfaat pensiun dan berusia setidaknya 40 tahun
  2. Berusia maksimal 80 tahun saat pinjaman telah lunas
  3. Penerima dana pensiun di Bank Bukopin
  4. Maksimal nominal adalah 95% dari dana pensiun yang diterima per bulan
  5. Memiliki riwayat kredit lancar
  6. Membayar biaya administrasi dan premi untuk asuransi pinjaman

Keunggulan

Ini adalah pinjaman pensiun berbasis Syariah. Bisa Memenuhi kebutuhan sehari-hari dan kebutuhan produktif selama masa pensiun

Cicilan flat sesuai dengan perjanjian yang berlaku

Limit dan Tenor Pinjaman

Uang tunai sebesar 5 hingga 200 juta dengan tenor selama 1 hingga 5 tahun.

4. Fleksi Pensiun BNI

Fleksi Pensiun adalah produk pinjaman pensiunan dari Bank BNi, yang tersedia untuk calon pensiun dan pensiunan. Fleksi Pensiun bekerjasama dengan instansi ASN, TNI, POLRI, BUMN, BUMD, peserta TASPEN, dan peserta ASABRI dalam penyaluran pinjaman ini.

Syarat Pengajuan

Untuk mengajukan pinjaman Fleksi Pensiun dari BNI, inilah syarat pengajuannya.

  1. FC KTP
  2. FC rekening koran/payroll selama 3 bulan terakhir
  3. Slip gaji/bukti penerimaan manfaat pensiun/bukti penghasilan setiap bulannya
  4. FC NPWP
  5. SK Pensiun
  6. Pas foto terbaru

Keunggulan

Usia pemohon kredit pada saat lunas, maksimal 75 tahun. Cukup panjang.

BNI menawarkan suku bunga yang kompetitif. Cicilan menjadi bisa lebih terjangkau.

Tenor dan Limit

Uang tunai yang dicairkan ke rekening BNI dengan limit pinjaman maksimal 500 juta dan tenor maksimal 15 tahun.

5. Kredit Purna Bhakti Bank BJB

Kredit Purna Bhakti (KPB) adalah pinjaman Bank BJB untuk pensiunan yang merupakan nasabah pensiun sendiri maupun janda/duda dari peserta yang pensiun. Pinjaman ini bisa diajukan dengan menyertakan dokumen yang menjadi persyaratan pinjaman, termasuk agunan di dalamnya.

Untuk melakukan pembayaran pinjaman, nasabah bisa mengandalkan nominal dana pensiun yang diterima setiap bulannya. 

Syarat pengajuan

  1. Mengisi formulir kredit secara lengkap dan benar
  2. SK pensiun asli
  3. FC kartu pensiun
  4. Pas foto suami istri ukuran 3x4 sebanyak 2 lembar
  5. KK, surat nikah, dan surat keterangan kematian bila yang bersangkutan tercatat telah wafat
  6. FC KTP

Keunggulan

Maksimal pembayaran pinjaman adalah sebesar 70% dari dana pensiun yang diterima setiap bulan. Ada banyak pilihan jenis KPB di Bank BJB yang bisa diajukan sesuai dengan instansi 

Tenor bisa berlangsung hingga 180 bulan

Bentuk pinjaman

Uang tunai maksimal 500 juta dengan tenor hingga 15 tahun.

6. Kredit Pensiun Plus BPR Modern Express

Banyak lansia yang menjadi peserta pensiun merasa sulit untuk mengajukan segala jenis pinjaman untuk memenuhi kebutuhan dan menjadikannya sebagai modal usaha agar bisa hidup lebih produktif. 

Namun, sekarang BPR Modern Express menyediakan Kredit Pensiun Plus yang bisa diajukan oleh peserta pensiun yang berusia 70-80 tahun.

Selain itu, pinjaman ini juga telah dilindungi oleh asuransi jiwa, sehingga apabila nasabah meninggal dunia, pinjaman bisa langsung lunas oleh manfaat pelunasan pinjaman yang diberikan asuransi.

Syarat pengajuan

  1. FC KTP pemohon dan penjamin pinjaman
  2. FC KK
  3. Dokumen asli dan FC SK Pensiun
  4. FC penerimaan bukti pensiun

Keunggulan

Proses pengajuan mudah dan cepat. Pinjaman bisa dicairkan jika dokumen dinyatakan susah lengkap

Tersedia sebagai kredit pensiun 80 tahun, dengan tenor fleksibel, maksimal 10 tahun

Pinjaman dilindungi oleh asuransi jiwa kredit

Bentuk pinjaman

Uang tunai dengan tenor panjang

7. Kredit Pensiun Bank Dana Raya

BPR Dana Raya memahami bahwa kredit pensiun adalah salah satu sarana bagi peserta pensiun lanjut usia untuk menikmati hidup berkualitas. Namun, yang bisa mengajukan pinjaman ini hanyalah peserta pensiun Taspen dan Asabri. 

Ke depannya, nasabah pinjaman dapat menggunakan dana pinjaman untuk keperluan renovasi rumah, modal usaha, hingga biaya pendidikan.

Syarat pengajuan

  1. Formulir pengajuan pinjaman yang telah dilengkapi
  2. FC KTP pemohon dan pasangan
  3. FC KK
  4. FC surat nikah/akta cerai/akta kematian
  5. SK Pensiun asli
  6. Pas foto
  7. NPWP

Keunggulan

Fasilitas kredit pensiunan ini dapat di top-up. Kredit bisa diajukan 2 tahun sebelum masa pensiun sehingga beban pembayaran bisa diambil dari penghasilan bulanan

Proses pengajuan mudah dan aman, dengan bunga yang kompetitif. SK Pensiun aman hingga kredit lunas

Tersedia pula perlindungan asuransi jiwa selama pinjaman masih berjalan

Bentuk Pinjaman

Uang tunai sebesar 10 hingga 300 juta dengan tenor sampai 15 tahun. 

8. Kupen Saudara Bank Woori Saudara 

Kredit Pensiun (Kupen Saudara) merupakan pinjaman yang diberikan oleh Bank Woori Saudara untuk pensiunan. Dengan mengajukan pinjaman ini, pensiunan bisa mendapatkan kredit untuk pinjaman konsumtif maupun sebagai modal usaha.

Proses pelayanan dan pencairan Kupen Saudara berlangsung relatif cepat dan mudah.

Syarat pengajuan

  1. Usia pemohon pinjaman saat jatuh tempo, maksimal 75 tahun.
  2. Melengkapi formulir permohonan pinjaman Kupen
  3. FC KTP milik pemohon pinjaman beserta pasangan
  4. FC Kartu keluarga
  5. Pas foto pemohon pinjaman beserta pasangan
  6. Tanda bukti penerimaan pensiun
  7. FC Kartu pensiun

Keunggulan

Kredit menawarkan cicilan yang ringan. Bisa dilunasi lebih cepat dari tanggal jatuh tempo tanpa mendapatkan penalti.

Pendaftaran dan pencairan pinjaman berlangsung dalam rentang waktu yang singkat.

Bentuk Pinjaman

Uang tunai sebesar 5 hingga 350 juta dengan tenor maksimal 15 tahun.

Itulah berbagai rekomendasi kredit pensiunan murah yang bisa diajukan untuk segala kebutuhan. Semoga membantu!

Cari dan Bandingkan KTA Terbaik !

Cari dan Bandingkan KTA Terbaik !

Tags

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Komentar (0 Komentar)

Tulis Komentar - Balasan untuk Tito Shadam

Email Anda tidak akan di publish

Batalkan Membalas

Captcha Wajib Diisi

Artikel Terkait