Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

Jenis kartu ATM BRI (2024) | Manfaat, Limit, Biaya

  • Ditulis Oleh
  • R Mauli
  • 26 Juni 2022

Daftar Isi

Jenis kartu ATM BRI 2022 | Manfaat, Limit, Biaya

Kartu ATM BRI memiliki beragam jenis. Masing - masing ATM memiliki manfaat, limit dan biaya.

Sebagai salah satu bank golongan Himbara, BRI menyediakan berbagai jenis layanan tabungan yang cocok dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. Dalam masing-masing layanan tabungan yang disediakan, ada berbagai jenis kartu ATM BRI yang berfungsi sebagai fitur dari rekening yang terpilih.

Ketahui berbagai jenis kartu ATM BRI beserta manfaat dan limitnya dari masing-masing jenis rekening BRI.

ATM BRI tersedia untuk transaksi penarikan tunai, transfer, dan pembayaran. Jangan takut untuk memilih rekening BRI karena sudah banyak merchant di Indonesia yang menggunakan mesin EDC yang menerima berbagai jenis kartu ATM BRI.

Hanya nasabah BRI yang bisa mendapatkan kartu ATM BRI. Nantinya, nasabah diwajibkan membubuhkan tanda tangan pada bagian belakang kartu ATM sebagai bukti kepemilikan ATM yang sah.

Kenali berbagai jenis kartu ATM BRI berikut ini. 

1. Kartu ATM BRI Simpedes

1. Kartu ATM BRI Simpedes

Simpedes adalah jenis rekening tabungan di BRI dalam mata uang rupiah yang cukup populer bagi masyarakat Indonesia. BRI Simpedes memberikan kemudahan pembukaan rekening bagi calon nasabahnya. 

Dengan jaringan yang tersebar luas di Indonesia, akses BRI Simpedes tersedia di kantor pusat dan kantor cabang. Selain itu, rekening tersebut juga membuka program undian berhadiah dengan hadiah yang menarik.

Tertarik membuka rekening ini? Berikut informasi mengenai limitnya yang wajib diketahui.

  1. Biaya administrasi tiap bulan BRI BritAma Rp 5.500
  2. Biaya admin BRI untuk penarikan tunai melalui teller Rp 10.000
  3. Batas nominal penarikan tunai setiap hari: Rp 5.000.000
  4. Limit belanja di merchant per hari per kartu: Rp 10.000.000
  5. Limit transfer antar-rekening BRI per hari: Rp 20.000.000
  6. Limit transfer antar-bank per hari: Rp 10.000.000

2. Kartu ATM BRI Britama X

BRI Britama X tersedia bagi nasabah yang berusia 17-35 tahun. Untuk membuka rekening BRI Britama X, calon nasabah wajib melengkapi formulir pembukaan rekening dan menyerahkan setoran awal Rp100.000. 

Dengan membuka rekening ini, nasabah akan memiliki jenis kartu ATM BRI Britama X. Berikut limit dan biaya-biaya yang diterapkan.

  1. Admin per bulan Rp 5.000
  2. Limit tarik tunai per hari (X Classic) Rp 10.000.000
  3. Limit tarik tunai per hari (X Gold) Rp 20.000.000
  4. Limit belanja per hari (X Classic) Rp 10.000.000
  5. Limit belanja per hari (X Gold) Rp 20.000.000
  6. Limit transfer sesama BRI (X Classic) per hari Rp 50.000.000
  7. Limit transfer antar-rekening (X Gold) per hari Rp 100.000.000
  8. Limit transfer antar-bank (X Classic) per hari Rp 10.000.00
  9. Limit transfer antar-bank kartu (X Gold) per hari Rp 15.000.000

3. Kartu ATM BRI Britama Bisnis

BRI Britama Bisnis cocok jadi pilihan untuk segala transaksi keuangan usaha milik nasabah. Dengan memilih Britama Bisnis, nasabah bisa bertransaksi dalam jumlah besar, seperti internet banking limit RTGS hingga 1 Milyar dan Overbooking hingga 5 miliar rupiah.

Berikut ini biaya dan limit jenis kartu ATM BRI Britama Bisnis.

  1. Gratis biaya admin bulanan dengan minimal saldo Rp5.000.000
  2. Limit tarik tunai per hari Rp 10.000.000
  3. Limit belanja Rp 50.000.000
  4. Limit transfer antar-rekening Rp 100.000.000
  5. Limit transfer antar-bank Rp 25.000.000

4. Kartu ATM BRI Junio

Menabung merupakan kebiasaan pengelolaan keuangan yang baik untuk diajarkan sejak dini. Untuk memfasilitasi hal tersebut BRI menyediakan rekening tabungan BRI Junio.

Rekening tabungan ini bisa digunakan oleh anak berusia di bawah 17 tahun. Nasabah akan mendapatkan jenis kartu ATM BRI Junio yang bisa digunakan untuk tarik tunai.

Inilah rincian biaya dan limit BRI Junio. 

  1. Bebas biaya admin untuk nasabah berusia kurang dari 12 tahun, dan Rp 5.000 untuk nasabah berusia 12-17 tahun
  2. Biaya kartu ATM Rp 500
  3. Limit tarik tunai per hari Rp 5.000.000
  4. Limit transfer antar-rekening per hari Rp 20.000.000
  5. Limit transfer antar-bank per hari Rp 10.000.000

5. Kartu ATM BRI Britama Valas

Britama Valas adalah jenis rekening yang tersedia dalam mata uang asing. Rekening ini cocok digunakan oleh nasabah yang ingin memiliki tabungan dalam bentuk mata uang asing, baik untuk tujuan menabung, persiapan tinggal di luar negeri untuk keperluan akademis maupun profesional.

Pilihan setoran awal pembukaan rekening ini adalah sebesar USD 50, AUD 50, SGD 65, EUR 50, CNY 350, AED 175, HKD 350, GBP 50, JPY 5.000, dan SAR 300. Dengan membuka rekening ini, nasabah akan mendapatkan jenis kartu ATM BRI dengan ketentuan limit berupa biaya admin per bulan sebesar USD 0.75

6. Kartu ATM BRI Simpedes TKI

Simpedes TKI merupakan rekening BRI yang tersedia untuk masyarakat Indonesia yang menjadi tenaga kerja di luar negeri. Rekening ini merupakan rekomendasi resmi dari PPTKIS. 

Inilah limit dan biaya jenis kartu BRI Simpedes TKI. 

  1. Biaya admin bulanan Rp 3.000
  2. Limit tarik tunai harian Rp 5.000.000
  3. Limit belanja harian Rp 10.000.000
  4. Limit transfer antar-rekening BRI harian Rp 20.000.000
  5. Limit transfer antar-bank harian Rp 10.000.000

Demikianlah berbagai jenis kartu ATM BRI yang bisa dipilih sesuai kebutuhanmu sebagai calon nasabah. Untuk membuka rekening, silakan kunjungi kantor BRI terdekat di kotamu dan bawa bukti identitas sebagai syarat pembukaan rekening.

Tags

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Komentar (0 Komentar)

Tulis Komentar - Balasan untuk Tito Shadam

Email Anda tidak akan di publish

Batalkan Membalas

Captcha Wajib Diisi

Artikel Terkait