Maksimal Lama Pinjam
8 Bulan
Maksimal Pinjaman
Rp 2.500.000
- Hanya Butuh KTP
- Hingga 10 Juta
- Jangka 4-7 Bulan
Bagaimana pengalaman mengajukan kredit di Danafix? Apakah Danafix legal atau ilegal, aman terdaftar di OJK?
Hasil review bahwa keunggulan Danafix dalam hal proses apply cukup online, syarat mudah dan persetujuan cepat. Namun, peminjam perlu hati - hati terutama soal bunga dan biaya kredit karena Bunga pinjaman di Danafix cukup tinggi.
Perkembangan teknologi Fintech membuat orang sekarang bisa mengajukan kredit secara online dengan cepat dan mudah, berbeda sekali dengan beberapa tahun lalu saat proses kredit hanya lewat bank, yang tidak hanya lama tetapi juga sulit.
Fintech menawarkan cara mengajukan pinjaman lebih mudah dan lebih cepat.
Namun, kemudahan fintech tersebut dicederai oleh maraknya fintech ilegal yang merugikan konsumen peminjam, baik dari bunga yang sangat tinggi maupun cara penagihan yang tidak sesuai ketentuan.
Resiko pinjaman di fintech illegal bisa dibaca disini secara lengkap.
Untuk itu, konsumen yang berminat mengajukan ke pinjaman wajib memilih perusahaan pinjaman online yang sudah berizin OJK, agar bisa mengalami proses pinjaman yang benar yang sesuai aturan.
Salah satu yang sudah terdaftar OJK adalah Danafix. Kami coba mengajukan dan berbagi pengalamannya.
Danafix adalah pinjaman online terdaftar OJK yang menawarkan cicilan limit kredit sampai 10 juta dengan proses mudah via aplikasi dan cepat cair.
Anda harus mengunduh aplikasi Danafix di ponsel Anda melalui Google Play Store atau melalui APK. Danafix melayani nasabah dengan ponsel berbasis Android dan Apple.
Buka aplikasi Danafix, lakukan registrasi dan isi data diri sesuai petunjuk yang diberikan. Siapkan juga KTP dan nomor rekening bank atas nama Anda.
Secara garis besar, proses pengajuan pinjaman online disini adalah:
Berbeda dengan umumnya pinjaman online yang menawarkan tenor pendek, Danafix memberikan cicilan selama beberapa bulan mulai dari pinjaman pertama.
Pinjaman di Danafix ditawarkan dengan fitur berikut:
Plafon pinjaman pertama lebih rendah dan jika kinerja pembayaran bagus bisa naik ke limit pinjaman yang lebih tinggi di pinjaman berikutnya.
Tenor pinjaman di Danafix agak berbeda karena ada tambahan 0.5 bulan di setiap tenornya. Jadwal lengkap pembayaran akan ditampilkan dalam aplikasi.
Berapa bunga pinjaman?
Danafix menampilkan di dalam aplikasi pinjaman soal kewajiban pembayaran, dengan rincian sebagai berikut:
Plafon | Tenor | Pembayaaran | Total Bunga |
---|---|---|---|
500,000 | 3.5 bulan | 800,000 | 60% |
2,000,000 | 3.5 bulan | 3,200,000 | 60% |
500,000 | 5.5 bulan | 954,000 | 90% |
2,000,000 | 5.5 bulan | 3,804,000 | 90% |
Bunga per hari adalah 0,5%.
Kita ambil contoh pengajuan plafon Rp 500 ribu untuk tenor 3.5 bulan atau 104 hari maka skemanya adalah:
Sesuai ketentuan AFPI, maksimum bunga per hari adalah 0.8% per hari. Bunga per hari Danafix masih sesuai ketentuan.
Yang penting diperhatikan adalah skedul cicilan yang tidak 1 bulan (lebih cepat). Skedul pembayaran ditampilkan dalam aplikasi pinjaman.
Persyaratan pengajuan pinjaman di Danafix adalah berikut:
Untuk saat ini Danafix melayani seluruh wilayah di Indonesia.
Dokumen yang dibutuhkan hanya KTP saja. Dan pengambilan foto selfie dengan kamera ponsel.
Setelah mengunduh aplikasi, Anda diminta mengisi no ponsel yang digunakan untuk mengajukan pinjaman, lalu Danafix akan mengirimkan kode verifikasi ke nomor tersebut yang Anda harus masukkan kodenya ke aplikasi.
Disamping kode verifikasi, Anda perlu juga membuat password. Gunakan password setiap akan masuk ke aplikasi.
Selanjutnya, aplikasi menampilkan perjanjian serta syarat dan ketentuan, termasuk izin atas penggunaan data, yang Anda harus setuju untuk bisa maju ke proses berikutnya.
Selesai pembukaan akun dan verifikasi, sebelum mulai pengisian, Danafix meminta akses data di ponsel, yaitu:
Pemberian akses ini wajib. Jika tidak diberikan, proses pengajuan pinjaman tidak bisa dilanjutkan.
Selanjutnya, Anda masuk ke halaman pinjaman untuk memilih:
Untuk pinjaman pertama, Danafix hanya memperbolehkan sampai limit Rp 2 juta. Nanti di pinjaman berikutnya, Danafix akan memberikan kesempatan plafon kredit yang lebih besar sampai Rp 10 juta.
Ada tiga pilihan tenor yang bisa dipilih. Detail skema cicilan akan disampaikan juga nanti saat sebelum pengajuan di akhir.
Bagian ini cukup singkat menyangkut pengisian data diri meliputi:
Tahap berikutnya adalah pengisian data pekerjaan dan jumlah penghasilan per bulan.
Bagian ini termasuk paling penting karena berdasarkan info disini fintech menentukan apakah peminjam punya kemampuan keuangan untuk mengembalikan pinjaman atau tidak.
Anda harus mengisi jenis pekerjaan, tersedia pilihan, yaitu: full-time, part-time, wiraswasta, tuna karya (menganggur), pelajar.
Data yang wajib diisi adalah:
Info tersebut diatas wajib, jika tidak diisi, Anda tidak bisa pindah ke proses berikutnya.
Informasi berikutnya adalah mengisi kontak darurat.
Di setiap kontak, Anda harus mengisi no HP dan hubungannya. Jenis kontak yang diperbolehkan menyangkut orang tua, teman, saudara dan lain-lainnya.
Yang penting, saat mengisi no kontak, Anda harus ambil no tersebut dari phonebook ponsel Anda. Anda tidak bisa menuliskan no HP kontak secara manual.
Dokumen yang perlu disampaikan adalah KTP, lalu foto selfie sambil memegang KTP. Keduanya wajib Anda ambil menggunakan kamera dari HP yang dipakai untuk apply pinjaman di Danafix.
Data KTP yang diambil akan dibaca oleh sistem Danafix secara otomatis, tetapi biasanya suka gagal karena kualitas foto yang diambil tidak sejelas yang diharapkan oleh sistem untuk bisa membacanya, karena itu Danafix menyediakan alternatif kepada peminjam untuk menginput data nama dan NIK secara manual di aplikasi.
Langkah terakhir sebelum submit pinjaman adalah mengisi data rekening untuk pencairan, yaitu:
Penting memastikan bahwa informasi rekening bank disampaikan dengan benar dan sesuai dengan peminjam. Ketidaksesuaian menyebabkan kegagalan pencairan meskipun kredit sudah disetujui.
Setelah data lengkap semua, Anda harus klik centang untuk memberikan persetujuan kepada Danafix untuk melakukan analisis dan pengumpulan data dalam rangka proses pengajuan pinjaman.
Setelah pinjaman masuk, Danafix akan melakukan verifikasi atas permohonan yang disampaikan. Hanya saja tidak ada penjelasan mengenai berapa lama verifikasi dilakukan.
Jika pinjaman disetujui dari hasil verifikasi, dana akan segera anda terima dalam waktu tiga menit. Pencairan pinjaman akan dilakukan ke rekening bank.
Estimate Cost : IDR
Time Needed : 60 minutes
Download Aplikasi Danafix
Unduh aplikasi Danafix di Playstore
Akses Ponsel
Permintaan izin akses data di Ponsel
Simulasi Pinjaman
Perhitungan plafon kredit dan cicilan per bulan
Data Pribadi
Isi data pribadi peminjam
Isi Alamat
Lengkapi data alamat domisili tempat tinggal
Data Pekerjaan
Lengkapi data pekerjaan dan penghasilan
Kontak Darurat
Isi kontak darurat: no ponsel & hubungan
Foto Selfie
Unggah foto selfie pegang KTP dengan kamera ponsel
Foto KTP
Ambil foto KTP dengan kamera ponsel
Verifikasi untuk Aktivasi
Nasabah melakukan aktivasi akun dengan melakukan verifikasi dengan metode WA atau SMS. OTP akan dikirimkan ke salah satu metode verifikasi yang dipilih.
Submit Aplikasi
Lengkapi data rekening bank dan submit aplikasi
Setelah pinjaman diajukan, jika pengajuan ditolak, nasabah bisa mengajukan kembali dalam jangka waktu 7 hari. Kapan dan jam berapa pengajuan bisa dilakukan kembali tercantum di dalam aplikasi Danafix.
Sayangnya, di dalam aplikasi, Danafix tidak menjelaskan alasan kenapa pengajuan pinjaman ditolak. Nasabah jadi tidak bisa mempelajari agar bisa mengajukan kembali dengan lebih baik.
Pembayaran di Danafix menggunakan Virtual Account (VA).
Peminjam akan menerima nomor Virtual Account melalui SMS pada saat dana dikirim dan tiga hari sebelum jatuh tempo. Anda juga bisa mendapatkan dengan mengirimkan email ke [email protected].
Ada dua cara pembayaran dengan menggunakan VA, yaitu:
Pembayaran melalui ATM / Internet / Mobile Banking BNI
Pembayaran melalui ATM / Internet / Mobile Banking Bukan BNI
Anda bisa melakukan pelunasan lebih awal setelah minimal setengah dari periode kontrak, namun tidak diperkenankan jika pinjaman belum melewati 7 hari kalender.
CS Call Center di nomor 14086 dan email: [email protected] WhatsApp (WA) 08999270000
Kantor: Menara Dea, Tower 2, Lantai 2, Suite 202, Kawasan Mega Kuningan, Jl Mega Kuningan Barat Kav E4.3 No 1-2. Kuningan Timur, Setiabudi, Jakarta Selatan, 12950
Penanganan komplain pengguna akan terkategorisasi sebagai berikut:
Danafix adalah produk dari PT DanaFix Online Indonesia yang terdaftar dan diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) nomor registrasi S-1111/NB.213/2018.
Ketika nasabah telat membayar melewati tanggal jatuh tempo, perusahaan fintech melakukan proses collection, yang terdiri atas:
Umumnya, fintech menekankan pada proses penagihan melalui telepon di desk collection. Jika nasabah sudah hilang kontak, barulah proses kunjungan dengan DC lapangan atau field collection dilakukan.
Pihak ke-3, agency collection atau DC lapangan, bisa digunakan, terutama di tahap field collection. Dilakukan sebagai bagian dari efisiensi operasional fintech, sehingga dapat fokus pada operasional utama seperti proses underwriting.