Silakan masukkan kata kunci pada kolom pencarian

broker IG Markets Indonesia Review (2024) Apakah Aman, Penipu Bukan

Daftar Isi

IG Markets Indonesia Broker Review 2022 Apakah Aman, Penipu Bukan

IG Markets atau IG merupakan broker CFD asal Inggris yang didirikan sejak 1974. Termasuk sebagai salah broker CFD tertua dan terbesar di dunia, IG dinilai unggul karena menawarkan spread kecil, platform trading yang variatif, dan lingkup instrumen keuangan yang luas.

IG juga menunjang aktivitas perdagangan trader dengan analisis pasar yang sangat baik, lengkap dengan materi edukasi yang memadai. Hal ini menjadikan IG sebagai pilihan broker yang sesuai bagi trader berpengalaman maupun trader pemula.

Perusahaan broker ini sudah diotorisasi dan diregulasi oleh sejumlah lembaga berwenang, termasuk FCA dan ASIC. Meski demikian, izin operasional IG Markets belum diterbitkan oleh Bappebti. Itulah mengapa situs resminya masih diblokir oleh Kominfo sampai sekarang.

Apa itu Broker IG Markets

IG Markets merupakan kependekan dari Investors Gold. Broker yang berkantor pusat di London ini memperoleh sejumlah pengakuan dalam ajang penghargaan industrinya.

Beberapa penghargaan yang pernah diperoleh IG Markets antara lain:

  • Nomor 1 di Australia berdasarkan hubungan primer, CFD, dan FX menurut Investment Trends December 2020 Leveraged Trading Report
  • Aplikasi Keuangan Terbaik 2020 menurut ADVFN International Financial Awards
  • Penyedia Multi-Platform Terbaik 2020 menurut ADVFN International Financial Awards
  • Penyedia CFD terbaik 2020 menurut Online Personal Wealth Awards
  • Pemenang Trader Forex Terbaik 2019 menurut Investopedia Online Broker Awards

Apa IG Markets Aman, Penipuan Bukan

IG Markets memiliki sejumlah kantor di berbagai negara yang telah mengantongi legalitas serta memenuhi ketentuan regulasi terkait.

Berikut ini entitas IG Markets yang sudah berizin dan sah secara hukum:

  • IG Markets Ltd (Nomor registrasi 195355) dan IG Index Ltd (Nomor registrasi 114059) diotorisasi dan diregulasi oleh Financial Conduct Authority (FCA), nomor lisensi 195355.
  • IG Markets Australia Pty Ltd diotorisasi dan diregulasi oleh Australian Securities and Investments Commission (ASIC), nomor lisensi 515106.
  • IG Markets Ltd diotorisasi dan diregulasi oleh ASIC, nomor lisensi 22044; dan oleh Financial Market Authority (FMA), FSP No. 18923.

Selain regulator yang disebutkan di atas, IG juga mengantongi lisensi dari Financial Services Agency (FSA) Jepang, Monetary Authority of Singapore (MAS), Swiss Financial Market Supervisory Authority (FINMA), Federal Financial Supervisory Authority (BaFin) Jerman, Commodity Futures Trading Commission (CFTC) AS, Financial Sector Conduct Authority (FSCA) Afrika Selatan, Dubai Financial Services Authority (DFSA) Uni Emirat Arab, hingga Bermuda Monetary Authority (BMA).

Apa IG Markets Izin Bappebti, OJK?

Sayangnya, meski sudah legal di sebagian wilayah global, IG Markets belum berizin Bappebti dan belum terdaftar di OJK. 

Status legalitas IG ini ditekankan oleh Bappebti melalui pemblokiran situs resmi IG melalui Kominfo.

Instrumen Keuangan di IG Markets

Tersedia 10 jenis instrumen keuangan yang dapat diperdagangkan melalui IG Markets. 

  • Forex: IG menawarkan sebanyak 80 pasang forex yang dapat diperdagangkan.
  • Saham CFD: Saham yang tersedia di IG sebenarnya tidak hanya untuk tipe CFD, melain juga saham riil dan DMA. Untuk saham CFD sendiri, IG menyediakan sebanyak 13.000 pilihan untuk diperdagangkan.
  • Indeks: Pada kategori indeks, trader bisa mengakses hingga 80 indeks di IG Markets, termasuk NASDAQ, DAX30, FTSE100, dan Hang Seng. Indeks mayor tersedia untuk trading pada akhir pekan.
  • ETF: Tersedia 6.000 ETF yang ditawarkan kepada trader. ETF bisa dibeli via IG Markets atau melalui spekulasi menggunakan leverage.
  • Komoditas: Jenis komoditas yang bisa diperdagangkan melalui IG Markets adalah sebanyak 35 komoditas. Pilihan yang cukup banyak mencakup emas, perak, gas alam, hingga komoditas lunas seperti kopi, gula, dan ternak hidup.
  • Obligasi: Ada 12 obligasi yang bisa dipilih untuk trading melalui IG. Termasuk obligasi Jerman, Inggris, AS, Perancis, Italia, dan Jepang.
  • Digital 100: Instrumen ini merupakan jenis trading yang melibatkan utilisasi opsi ya/tidak. Trader bisa memprediksi posisi pada 28 pilihan digital 100.
  • Opsi: IG Markets menawarkan opsi harian, mingguan, kontrak berjangka, indeks saham, dan opsi saham,
  • Tingkat Suku Bunga: IG menyediakan total sebanyak 6 tingkat suku bunga CFD yang dapat diperdagangkan oleh trader.
  • Sektor: Instrumen yang tidak biasa ini ditawarkan IG dalam 44 pilihan, termasuk sektor Inggris dan Australia, seperti sektor Keuangan, Tembakau, Minuman, dan Telekomunikasi Sambungan Tetap.

IG menawarkan varian instrumen keuangan yang lebih banyak dibanding rata-rata broker pada umumnya. 

Jenis Akun di IG Markets

Di samping akun demo, IG Markets menyediakan tiga tipe akun live dengan masing-masing spesifikasinya. Berikut adalah ringkasannya:

AkunMinimum DepositMaximum LeverageSpread Min.KomisiTrading Cost
DMA AccountUSD 0200:10.176 USD7.65 USD
Live AccountUSD 0200:10.86Hanya spread8.6 USD
Spread BettingUSD 250200:10.60Hanya spread6.0 USD

DMA (Direct Market Access) Account

Spread mulai dari 1.7 pip pada EUR/USD, Akun DMA tidak mensyaratkan minimal deposit tertentu. Komisi yang dibebankan tergantung pada volume trading, berikut rinciannya:

  •  
  •  
  •  
  • > 1.500 = 10 USD per juta

Live Account

Masih tanpa minimal deposit, spread dimulai pada angka 0.86 pip untuk EUR/USD. Sebagaimana akun lainnya, akun bebas komisi ini membatasi leverage sampai dengan rasio 200:1.

Spread Betting

Memiliki spread yang ketat, akun ini dibebankan biaya trading yang paling rendah. Dengan minimal deposit USD 250, leverage yang ditetapkan mencapai rasio 200:1.

Cara Daftar dan Login di IG Markets

Berikut ini adalah cara mudah membuka akun trading individu pada situs IG Markets:

  1. Masuk “Create Live Account” atau “Buka Akun Live”. Ketika sudah diarahkan ke halaman registrasi, masukkan negara tinggal, nama lengkap, dan alamat email. Pengguna juga perlu membuat username dan password.
  2. Setelah selesai, pengguna akan diminta untuk mengisi formulir untuk mengetahui tingkat pengetahuan keuangan dan trading.
  3. Wajib Unggah dua dokumen untuk mengonfirmasi identitas dan alamat, yaitu:
  4. Identitas pengguna yang memuat foto, seperti KTP, SIM, atau Paspor; dan
  5. Tagihan utilitas (listrik/air) atau rekening koran 6 bulan terakhir.
  6. Akun bisa dioperasikan untuk trading setelah registrasi selesai ditinjau dan disetujui. Umumnya memakan waktu 2 hari, yang mana tergolong lambat dibanding rata-rata broker lainnya.

Platform Trading

IG Markets didukung dengan tiga pilihan platform trading, yaitu 

  • MetaTrader 4,
  • IG Trading Platform, dan
  • L2 Dealer.

MetaTrader 4

Tak disangkal bahwa MT4 masih menjadi salah satu platform trading yang populer hingga saat ini. IG memfasilitasi versi standar MT4 yang dibekali dengan penambahan indikator dan add-on.

MT4 juga didukung dengan automasi trading yang fungsional dan akses aplikasi custom dari IG. MT4 bisa diakses melalui desktop maupun seluler.

IG Trading Platform

Tak hanya tersedia pada platform pihak ketiga, IG Market turut menghadirkan platform tradingnya sendiri, yaitu IG Trading Platform. Platform ini bisa diakses melalui seluler maupun desktop.

Meski minim fitur automasi, IG Trading Platform unggul karena eksekusi yang cepat, dilengkapi dengan peralatan analisis teknis yang mendukung.

L2 Dealer

Platform ini merupakan platform yang didesain oleh IG khusus platform Direct Market Access (DMA). Melalui L2 Dealer, trader dapat mengakses perdagangan saham atau forex CFD. Platform trading yang satu ini lebih sesuai untuk trader yang sudah berpengalaman di pasar DMA.

Deposit dan Withdrawal Uang

IG Markets mendukung 10 mata uang dasar, terdiri dari AUD, USD, JPY, EUR, GBP, CAD, CHF, NZD, HKD, dan SGD. Hal ini meningkatkan peluang trader internasional untuk menghindari biaya konversi.

Metode pembayaran yang difasilitasi oleh IG Markets terdiri dari:

  • Transfer Bank: deposit diproses maksimal 3 hari kerja tanpa syarat minimal. Penarikan minimal 100 GBP diproses 2-5 hari kerja.
  • Kartu Kredit/Debit: Deposit minimal 250 GBP (maksimal harian 20,000 GBP) diproses instan. Penarikan minimal 100 GBP diproses di hari yang sama.
  • PayPal: Deposit minimal 250 GBP diproses instan. Penarikan minimal 100 GBP diproses instan.

Penarikan melalui Transfer Bank Internasional bisa dikenai biaya sekitar 15 poundsterling. Trader juga dikenakan inactivity fee sekitar 15 USD/12 GBP per bulan jika saldo positif tanpa transaksi dalam 2 tahun.

Namun, IG turut menyertakan kartu kredit/debit sebagai alternatif penarikan. Metode ini merupakan hal yang jarang difasilitasi oleh broker kebanyakan.

Fitur Trading di IG Markets

Sejumlah fitur yang ditawarkan oleh IG Markets adalah sebagai berikut:

Trading Tools

Fitur peralatan trading pada IG Markets sebagian besar diperuntukkan khusus bagi platform trading tertentu. Adapun trading tools yang dimaksud di antaranya:

  • ProRealTime tersedia untuk L2 Dealer dan IG Trading Platform.
  • Autochartist tersedia untuk MetaTrader 4.
  • Trading Signals IG tersedia untuk IG Trading Platform.
  • MT4 Indicators tersedia untuk MetaTrader 4.

Layanan Pelanggan

Layanan dukungan pelanggan disediakan oleh IG selama 24 jam di hari kerja. Media yang tersedia cukup beragam, yaitu melalui telepon, surel, Twitter, serta live chat.

Analisis Pasar

IG memiliki tim analisis yang akan memberikan liputan pasar serta sudut pandang professional terkait kondisi pasar terkini. Fitur analisis ini umumnya merangkum peristiwa ekonomi maupun perkembangan perusahaan.

Fitur Edukasi

Fitur edukasi yang disajikan oleh IG terbilang komprehensif, mendalam, serta terstruktur. Topik dan bahasan yang diberikan sesuai untuk pemula maupun lanjutan.

Adapun materi edukasi yang tersedia di IG Markets berupa:

  • IG Academy, yaitu kursus online trading untuk trader pemula, menengah, dan lanjutan.
  • Manajemen risiko, sebagai pembekalan bagi trader untuk meminimalisasi risiko trading yang ada.
  • Strategi trading, mencakup bahasan mengenai penggunaan trading tools dan meningkatkan pemahaman teknis dalam trading.
  • Webinar dan seminar dengan topik bahasan yang beragam termasuk meliput potensi trading terkini.
  • Glosarium, yang meliputi istilah-istilah keuangan beserta penjelasannya.

Pengalaman Pakai Aplikasi IG Markets

Biaya IDR 000

Waktu 30 Menit

Aplikasi Broker Forex IG Markets

  1. Unduh aplikasi IG Markets

    Aplikasi IG Markets bisa di download secara resmi di PlayStore.

    Unduh aplikasi IG Markets
  2. Analisa Forex

    IG Markets menyediakan berbagai alat analisa.

    Analisa Forex IG Markets
  3. Alert Harga Disediakan

    Aplikasi IG Markets menyediakan price alerts

    Alert Harga Disediakan IG Markets
  4. Jual Beli Langsung

    IG Markets menyediakan fasilitas untuk transaksi lewat charts.

    Jual Beli Langsung di IG Markets chart
  5. Deposit dan Withdrawal Mudah

    IG Markets menyediakan fasilitas di aplikasi untuk deposit dan withdrawal WD dengan mudah.

    Deposit dan Withdrawal Mudah
  6. Disediakan Indikator Ekonomi di aplikasi

    Untuk memantau pasar keuangan, IG Markets menyediakan indikator ekonomi di aplikasi

    Disediakan Indikator Ekonomi di aplikasi IG Markets
Alat
Ponsel Smartphone
Materi
Aplikasi Broker IG Markets

Kelebihan IG Markets

Beberapa kelebihan yang dimiliki IG Markets antara lain:

  1. Spread ketat.
  2. Instrumen keuangan yang ditawarkan sangat luas dan bervariasi.
  3. Mata uang dasar yang didukung beragam.
  4. Didukung dengan tiga pilihan platform trading.

Kelemahan IG Markets

Adapun beberapa letak kelemahan IG Markets mencakup:

  1. Biaya penarikan via transfer bank mahal.
  2. Dikenakan inactivity fee.
  3. Waktu peninjauan registrasi akun relatif lama.

IG Markets, Penipu Illegal atau Bukan

Terkait legalitas dan kredibilitasnya sebagai broker, IG Markets sudah dijamin oleh sejumlah regulator papan atas, serta diakui pada sejumlah ajang penghargaan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa IG Markets bukanlah penipuan trading.

Namun, jika kita tarik pada konteks yang lebih sempit, khususnya di Indonesia, maka IG Markets termasuk dalam kategori broker yang ilegal pada lingkup dalam negeri.

Baca juga - cara menghubungkan broker ke tradingview, octafx trading review, robot trading gratis, trading dengan deposit kecil

Bagikan Melalui

Daftar Isi

Berlangganan Duwitmu

Komentar (0 Komentar)

Tulis Komentar - Balasan untuk Tito Shadam

Email Anda tidak akan di publish

Batalkan Membalas

Captcha Wajib Diisi

Artikel Terkait